Permintaan Daihatsu Sigra Lagi Tinggi-Tingginya, Tapi Konsumen Harus Rela Nunggu Selama Ini?

Daihatsu Sigra model facelift yang sudah pakai lampu LED.
  • Daihatsu Sigra jadi model tulang punggung Daihatsu Indonesia
  • Sudah tiga tahun sejak di-facelift, Daihatsu Sigra tahun ini agaknya bakal mendapat penyegaran lagi
  • Permintaan Daihatsu Sigra kini meningkat, namun suplai unitnya tidak sebanding sehingga terjadi inden

Daihatsu Sigra merupakan model tulang punggung bagi pabrikan berlambang D besar di Indonesia. Buktinya selama Januari-Mei 2022, mobil tersebut merupakan kontributor utama sebesar 24,5 persen dari total penjualan Daihatsu year to date 2022, atau telah terjual 18.069 unit. 

Di bawahnya mengekor Daihatsu Gran Max pick up yang menyumbang 23 persen atau telah terjual 16.954 unit. Kemudian diisi oleh Daihatsu Xenia 13,4 persen atau terjual 9.910 unit, lalu Daihatsu Terios 11,3 persen dengan penjualan 8.302 unit, serta Daihatsu Ayla 10,8 persen dan telah terjual 7.932 unit. 

Sigra merupakan model tulang punggung bagi Daihatsu Indonesia.

Baca Juga: Selisih Rp10,4 Juta, Apa Aja Sih Perbedaan Daihatsu Sigra M dengan Sigra D?

"Daihatsu Sigra memang kontribusi nomor satu untuk passenger, demand-nya paling tinggi di Daihatsu karena seven seater, MPV, dan harganya sangat terjangkau," ungkap Marketing and Customer Relations Division Head PT Astra Internasional Daihatsu Sales Operation Hendrayadi Lastiyoso di Manado, Kamis (23/6). 

Tambahnya, saat ini mobil LCGC (Low Cost Green Car) tersebut mendapat permintaan pasar yang tinggi. Namun kondisi ini tidak berbanding dengan suplai unit yang besar pula. Akibatnya antrean panjang pun tak terhindarkan. 

Brand Daihatsu menduduki posisi dua mobil terlaris di Indonesia setelah Toyota.

Hendrayadi mengatakan, Daihatsu Sigra termasuk model yang terdampak kelangkaan chip semikonduktor. Walaupun jumlah perangkat yang dipasang tidak terlalu banyak, namun turut berdampak pada total produksinya. 

"Masalah semikonduktor itu pasti dampaknya ada, tetapi produksi masih normal, dua shift dan masih jalan terus. Ini hanya masalah keseimbangan suplai dan permintaan, yang sekarang ini mungkin permintaan lebih tinggi dibandingkan biasanya," pungkasnya. 

Baca Juga: Sigra Jadi Model Paling Laris, Penjualan Daihatsu Hingga Mei 2022 Melonjak 34,7%

Kendati begitu Hendarayadi menambahkan, kondisi ini terbilang normal dan cuma terjadi di beberapa wilayah. Artinya tidak serentak di Indonesia. Sementara itu waktu tunggu unit Daihatsu Sigra baru untuk bisa sampai ke garasi rumah konsumen juga tidak terlalu panjang. 

"Mobil LCGC ini pasar yang paling besar, sekitar 20 persenan. jadi saya rasa inden tinggi normal-normal saja. Inden ini bukan suatu hal yang heboh, karena masih wajar, inden tergantung daerah, mungkin sebulan atau dua bulan," katanya. 

Sudah Tiga Tahun Saatnya Facelift

Persoalan lain adalah mengenai daur hidup Daihatsu Sigra yang dirasa sudah cukup untuk disegarkan. Terakhir, MPV termurah di Indonesia ini mendapat rombakan pada 2019 lalu dengan lampu utama yang sudah LED juga ubahan fascia anyar. 

Daihatsu Sigra mendapat rombakan atau facelift pada 2019 lalu.

Kemudian secara umur, mobil yang diproduksi di Karawang ini pertama kali meluncur pada 2016 lalu bersamaan dengan peluncuran saudara kembarnya, Toyota Calya. Karena pola tiga tahunan itulah, agaknya pada 2022 ini menjadi waktu yang pas merilis Sigra model penyegaran. 

Hanya saja soal ini lagi-lagi masih dirahasiakan oleh pabrikan. "Kalau nanti memang saatnya harus disegarkan dan ditampilkan pasti ada waktunya," terang Marketing Director and Corporate Planning and Communication Director PT Astra Daihatsu Motor (ADM) Sri Agung Handayani. 

Baca Juga: Kelemahannya Lebih Banyak, Alasan Datsun Go Plus Tergusur Daihatsu Sigra

    Channel:
Ikuti media sosial kita:

Beli mobil lebih mudah dan tak perlu nunggu lama

pengguna tukar tambah mobil impiannya
Tambahkan
mobil Anda

Upgrade

Daihatsu Sigra

Mobil Bekas Terkait

Jaminan Kualitas Mobil

Garansi Satu Tahun

Jaminan 5 Hari Uang Kembali

Harga Pasti, Tidak Ada Biaya Tersembunyi

2019 Toyota CALYA G 1.2

Rp 130,00 Juta
Rp 2,65 Juta/bln

16.171 km

4 tahun

Jawa Barat

Cek Tawaran Juli

2018 Suzuki ERTIGA GX 1.4

Rp 164,00 Juta
Rp 3,34 Juta/bln

17.724 km

5,5 tahun

Jakarta

Cek Tawaran Juli

2019 Toyota CALYA G 1.2

Rp 130,00 Juta
Rp 2,65 Juta/bln

12.488 km

3,5 tahun

Jakarta

Cek Tawaran Juli

2019 Honda MOBILIO E 1.5

Rp 171,00 Juta
Rp 3,48 Juta/bln

18.533 km

4,5 tahun

Jawa Barat

Cek Tawaran Juli

2021 Toyota CALYA G 1.2

Rp 150,00 Juta
Rp 3,06 Juta/bln

12.503 km

2 tahun

Jakarta

Cek Tawaran Juli
Lihat Lebih

Video Tiktok

Related Videos

New Daihatsu Sigra dapat mewujudkan Impian Keluarga Jadi Nyata

Berita Terbaru

Hyundai Stargazer Essential Resmi Diluncurkan dengan Harga Menarik, Ini yang Berubah

PT Hyundai Motors Indonesia (HMID) menghadirkan Hyundai Stargazer Essential yang menjadi varian baru dari Stargazer, Senin (17/7/2023). Kehadiran Hyundai Stargazer Essential ini ternyata menggantikan tipe Trend. Alhasil, varian Stargazer saat ini untuk urutan termurah sampai termahal adalah Active, Essential, Style dan Prime. Baca juga: Hyundai Stargazer Essential Segera Diluncurkan, Fiturnya Lebih Lengkap Menurut President Director PT Hyundai Motors Indonesia, Woojune Cham kehadiran Stargazer E

Terungkap, MG Cyberster 2023 Bisa Sprint Lebih Cepat dari Ferrari dan Lamborghini

Mobil listrik pertama MG berjeniskan roadster soft top, MG Cyberster 2023 diperkenalkan pertama kali pada April lalu. Pabrikan China berdarah Inggris, MG, hadirkan Cyberster 2023 bukan cuma membawa desain yang agresif sekaligus atraktif, namun juga dengan performa tinggi. Baru-baru ini diungkapkan bahwa mobil listrik ini bahkan lebih cepat dan lebih bertenaga daripada banyak supercar terkemuka dunia. Wang Jian, director of electric propulsion development SAIC Motor, mengatakan Cyberster merupaka

6 Catatan Penting Wuling Air ev Selama di Indonesia

Tepat 11 Agustus 2022, mobil listrik Wuling Air ev memasuki satu tahun kehadirannya di pasar otomotif Indonesia. Nah, bersamaan dengan kehadiran Wuling Motors di Indonesia sejak Juli 2017, merek mobil asal China ini menggelar acara Green Drive Festival dengan mengundang konsumen Air ev serta komunitas Wuling Electric Vehicle Indonesia (WEVI). Dalam acara tersebut, Wuling Motors menghadirkan berbagai aktivitas seru serta penampilan dari stand up comedian, Mongol, dan hingga mendatangkan penyanyi

Review Pemilik: Honda City Hatchback RS 2021, Cocok Buat Dimodif

**Artikel ini adalah pengalaman pribadi dari pemilik Honda City Hatchback RS 2021 Honda City Hatchback RS dihadirkan sebagai penerus Jazz GK5 di Tanah Air. Mewarisi berbagai keunggulan yang menjadi ikonik hatchback Honda, City Hatchback RS terlihat stylish, sporty, canggih, serta memiliki performa besar, yang mempunyai karakter 11-12 dengan Jazz. Pada review pemilik kali ini, kami akan mengulas City Hatchback RS manual lansiran April 2021. Menurut cerita dari pemilik, ia membeli mobil ini dalam

Top 5 Artikel Pekan Ini, Harga Bekas Innova Reborn Diesel yang Stabil Sampai Carry Bagong Pakai Turbo

Kepopuleran Toyota Innova Reborn diesel rupanya belum luntur oleh waktu. Bahkan kemunculan Innova Zenix dengan teknologi hybrid tidak menghapus kecintaan masyarakat Indonesia akan MPV bermesin diesel tersebut. Tak heran harga jual Toyota Innova Reborn diesel saat ini masih sangat bertahan dan masih banyak peminatnya. Hal itu pula yang menjadikan artikel Autofun khususnya mengenai Toyota Innova Reborn Diesel masih tinggi pembacanya. Berikut 5 artikel paling populer di Autofun periode 10 - 15 Apri

Mobil Rekomendasi

PopulerTerbaru
Hot
Toyota

Toyota Raize

Rp 229,80 - 299,20 Juta

Lihat Mobil
Hot
Daihatsu

Daihatsu Rocky

Rp 214,20 - 265,00 Juta

Lihat Mobil
Hot
Honda

Honda Civic

Rp 533,00 - 586,90 Juta

Lihat Mobil
Hot
Honda

Honda Brio

Rp 156,90 - 227,10 Juta

Lihat Mobil
Tidak Dijual
Honda

Honda Jazz

Belum Tersedia

Lihat Mobil
Hot
Hyundai

Hyundai Palisade

Rp 842,00 - 1,11 Milyar

Lihat Mobil
Hot
Wuling

Wuling Almaz

Rp 279,50 - 470,00 Juta

Lihat Mobil
Hot
Honda

Honda City Hatchback

Rp 333,60 - 362,60 Juta

Lihat Mobil
Hot
Kia

Kia Sonet

Rp 193,00 - 296,00 Juta

Lihat Mobil
Subaru

Subaru Crosstrek

Rp 549,50 Juta

Lihat Mobil
Suzuki

Suzuki Grand Vitara

Rp 359,40 - 384,40 Juta

Lihat Mobil
Chery

Chery Omoda 5

Rp 329,80 - 399,80 Juta

Lihat Mobil
Subaru

Subaru WRX

Rp 849,50 - 949,50 Juta

Lihat Mobil
Subaru

Subaru WRX Wagon

Rp 975,50 - 1,03 Milyar

Lihat Mobil
Wuling

Wuling Alvez

Rp 209,00 - 295,00 Juta

Lihat Mobil
Daihatsu

Daihatsu Ayla

Rp 103,30 - 161,05 Juta

Lihat Mobil
Varian Baru
Toyota

Toyota Agya

Rp 175,40 - 253,50 Milyar

Lihat Mobil
Land Rover

Land Rover Range Rover Sport

Rp 4,52 Milyar

Lihat Mobil

Perbandingan Mobil Terkait

Daihatsu Sigra
Lihat