Tinggalkan Motor Selama Mudik Jangan Asal, Perhatikan Hal-Hal Berikut!

Tinggalkan motor selama mudik dengan aman.
  • Isi penuh tangki bensin agar tidak menimbulkan karat.
  • Simpan di tempat yang terlindungi.

Jika momen mudik atau pulang kampung dilakukan dengan meninggalkan sepeda motor di rumah, baiknya jangan asal tinggal aja nih sob.

Kalian juga harus memperhatikan beberapa hal saat meninggalkan sepeda motor di rumah selama momen mudik.

Tujuannya agar motor tetap aman selama ditinggal lebih dari 5 hari atau bahkan 1 minggu lamanya.

Tujuan lain tentu saja walaupun motor ditinggal dalam waktu lama, tapi tetap segar atau tetap bekerja normal saat akan kembali digunakan.

Cuci Bersih

Sebelum ditinggal dalam waktu lama ada baiknya sepeda motor dicuci bersih terlebih dulu dan mengeringkan dengan benar.

Jangan ada air yang tertinggal karena bisa memicu korosi atau karat hingga bercak jamur pada beberapa bagian.

Cuci bersih motor agar tidak ada tumpukan kerak kotoran selama ditinggal

Baca juga: Resmi, Fabio Quartararo Tetap Bersama Yamaha di MotoGP Sampai 2026

Tujuan membersihkan motor sebelum ditinggal juga agar kerak kotoran yang menempel pada sepeda motor tidak terlalu lama hinggap dan diam di komponen.

Karena efeknya juga akan membuat komponen kusam hingga berkarat, karena itu sebaiknya dicuci terlebih dulu.

Posisikan Standar Tengah

Jika ditinggal dalam waktu cukup lama, ada baiknya parkir sepeda motor dengan memposisikannya menggunakan standar tengah.

Untuk motor tipe sport bisa gunakan standar paddock

Saat posisi standar tengah maka beban keseluruhan motor akan terfokus di sisi tengah, standar tengah juga memiliki tingkat kekuatan yang lebih baik dibandingkan standar samping.

Baca juga: Cek Lokasi Posko Siaga Honda dan Yamaha Saat Musim Lebaran 2024

Posisi standar tengah semakin penting ketika motor tersebut tipe matic, pasalnya mesin motor matic terpisah dari rangka yang disambungkan menggunakan engine mounting berbahan karet.

Nah jika terlalu sering atau terlalu lama memarkirkan sepeda motor matic pada posisi standar samping, ini akan membuat karet engine mounting mengalami perubahan bentuk karena titik tumpu hanya ada pada sisi kiri.

Efeknya posisi mesin dan rangka bisa tidak sejajar, bisa pula membuat karet suspensi hingga sil suspensi bocor di sisi kirinya.

Untuk motor tipe sport seperti Honda CBR250RR yang tidak dilengkapi dengan standar tengah, bisa memanfaatkan standar paddock.

Baca juga: Mudik Pakai Motor Jangan Lupa Peregangan, Ini Alasannya

Jika memarkirkan sepeda motor di garasi atau di dalam rumah yang menggunakan lantai, ada baiknya melapisi ban dengan kain atau keset

Karena ketika ban langsung bertemu lantai dan dalam waktu lama bisa membuat ban kehilangan tekanan angin.

Selain itu compound pada ban yang bersentuhan dengan lantai dalam waktu lama juga bisa mengeras lebih cepat.

Simpan di Tempat yang Terlindungi

Karena akan ditinggal dalam waktu lama, pastikan simpan sepeda motor di tempat yang aman dan terlindungi.

Terlindungi di sini maksudnya tidak terpapar matahari langsung dan juga jangan sampai terkena hujan.

Baca juga: Menggodanya Warna Baru Yamaha Fazzio dan Grand Filano 2024

Kalau pun harus parkir di lokasi terbuka, ada baiknya melindungi motor menggunakan cover agar debu hingga air hujan tidak menerpa motor.

Cabut Aki & Kunci Ganda

Agar motor bisa digunakan kembali dengan normal setelah ditinggal mudik dalam waktu lama, salah satu caranya bisa dengan melepas salah satu kutub pada aki.

Cabut salah satu atau kedua kutub pada aki agar tidak ada aliran listrik selama motor ditinggal

Tujuannya agar benar-benar tidak ada arus yang keluar dari aki selama motor ditinggal dalam waktu lama, sehingga daya pada aki tidak akan hilang terlalu banyak.

Dengan begitu motor akan tetap mudah dihidupkan menggunakan electric starter, ini menjadi sangat penting terutama untuk motor yang sudah tidak dibekali dengan kick starter.

Baca juga: Pilihan Peta Digital yang Bisa Dipakai, Bikin Mudik Makin Lancar!

Sistem kunci kontak motor saat ini umumnya sudah dilengkapi dengan pengaman berpenutup magnet.

Atau untuk kelas premium sudah dilengkapi pula dengan keyless yang punya tingkat keamanan lebih tinggi.

Namun tidak ada salahnya untuk tetap memberikan perlindungan ganda pada motor kesayangan.

Bisa menggunakan gembok pada cakram, rantai yang diikat ke pelek, atau pengaman lainnya untuk memastikan motor sulit dicuri selama ditinggal mudik.

Isi Bensin Penuh

Satu yang kerap disepelekan saat ingin meninggalkan motor dalam waktu lama adalah kapasitas bensin.

Banyak yang belum sadar mengenai perlunya mengisi penuh tangki bensin sebelum meninggalkan sepeda motor dalam waktu lama.

Baiknya kapasitas bensin penuh saat motor ditinggal dalam waktu lama

Ini karena saat tangki bensin tidak penuh, maka ruang kosong di yang tidak terendam bensin akan ada pengembunan hingga terbentuk uap air.

Uap air yang menempel pada dinding tangki bensin ini yang bisa membuat karat pada bagian dalam tangki.

jika dibiarkan tentu saja karat akan terus menggerogoti dinding tangki bensin dan membuat kebocoran hingga mampet pada saluran bensin.

    Channel:
Ikuti media sosial kita:

Video Pendek Terkait

Terdapat 2 rute yang disediakan. Ada 59 bus eksekutif yang digunakan para pemudik. Tradisi mudik menjadi salah satu yang paling ditunggu-tunggu jelang Lebaran dan PT Astra Honda Motor (AHM) kembali mengadakan program mudik bareng. Kegiatan Mudik Balik Bareng Honda (MHHB) kali ini merupakan kegiatan yang telah berlangsung selama 16 kali. AHM menyiapkan bus untuk mengangkut penumpangnya, dan motornya diangkut truk beberapa hari sebelumnya. Tahun 2024 ini tercatat sebanyak 2.559 konsumen setia Hond
Bertahan hingga 2026. Fabio juara MotoGP tahun 2021. Pertama kali gabung Yamaha 2019. Meski sering mengungkapkan rasa kecewa dengan performa motornya, namun Fabio Quartararo masih setia dengan Yamaha. Hal ini dibuktikan dengan dirinya yang resmi memperpanjang kontrak untuk tahun 2025 dan 2026 mendatang. Padahal dirinya kerap diisukan akan hengkang seiring performa motor Yamaha YZF-M1 yang merosot. Perpanjangan kontrak ini pun diumumkan resmi kemarin (5/4/2024) lewat akun Instagram Monster Energy
Sepeda motor Honda dan Yamaha akan banyak dipakai mudik Honda menyiapkan Bale Santai sedangkan Yamaha mengadakan RAYA Merek sepeda motor dari Honda dan Yamaha dengan berbagai tipenya dipastikan bakal menjamur di jalanan kala musim mudik Lebaran 2024. Bahkan, meski mudik tidak disarankan untuk menggunakan sepeda motor karena alasan keamanan dan keselamatan, masyarakat akan tetap banyak mengendarai si kuda besi dengan tujuan kampung halaman. Maka dari itu, pada tahun ini Honda dan Yamaha dipastika
Motor jadi pilihan banyak orang untuk mudik. Biaya murah dan praktis jadi alasan. Peregangan dan istirahat harus dilakukan. Biar pun dihimbau untuk tidak mudik pakai sepeda motor, namun banyak masyarakat yang melakukannya. Mereka beralasan lebih praktis dan murah, kemudian program mudik gratis yang diadakan pemerintah atau swasta terbatas kuotanya. Apalagi viral beberapa foto bus mudik gratis yang diadakan pemerintah banyak yang kosong. Sebabnya karena saat berburu tiket mudik gratis, banyak cal
Hadir untuk tahun 2024. Menyasar varian Neo dan Lux. Harga mulai Rp 22 jutaan. Sejak dua tahun lalu Yamaha membuka segmen baru yang disebut Classy Yamaha, bersamaan dengan dikenalkannya Fazzio disusul Grand Filano. Kedua motor tersebut tampil stylish dengan menyasar segmen konsumen yang berbeda. Yamaha Fazzio mengincar anak muda yang aktif, dengan bentuknya yang cenderung mengotak. Yamaha Grand Filano ditujukan untuk mereka yang ingin tampil gaya juga modern. Kedua produk ini sukses menjawab keb

Rekomendasi Motor

PopulerTerbaruPembaruan
Aprilia

Aprilia Tuareg 660

Rp 65,60 Juta

Lihat Motor
Hot
Yamaha

Yamaha Nmax

Rp 30,20 - 32,26 Juta

Lihat Motor
CFMOTO

CFMoto 250 CLX

Belum Tersedia

Lihat Motor
Segway

Segway E200P

Belum Tersedia

Lihat Motor
Alva

Alva One

Rp 3,50 Juta

Lihat Motor
Honda

Honda ST125 Dax

Rp 81,75 Juta

Lihat Motor
Honda

Honda Stylo 160

Rp 27,55 - 30,43 Juta

Lihat Motor
ION Mobility

ION Mobility M1-S

Rp 49,00 Juta

Lihat Motor
Honda

Honda EM1 e

Rp 400,00 Juta

Lihat Motor
Vespa

Vespa Elettrica

Rp 198,00 Juta

Lihat Motor
BSA

BSA Gold Star 650

Rp 380,00 Juta

Lihat Motor
Alva

Alva Cervo

Rp 37,75 Juta

Lihat Motor
Piaggio

Piaggio MP3 300

Rp 330,00 Juta

Lihat Motor
Mendatang
Kawasaki

Kawasaki Ninja ZX-4R

Rp 239,90 Juta

Lihat Motor