Kelebihan dan Kekurangan Honda Jazz GD3, Pionir Hatchback CVT di Indonesia

Honda Jazz GD3 sebagai generasi pertama Jazz di Tanah Air

Honda Jazz GD3 merupakan generasi pertama Jazz di Indonesia. Melihat sedikit sejarahnya, Mobil ini pertama kali diluncurkan oleh PT. Honda Prospect Motor (HPM) pada Februari 2004, yang saat itu didatangkan secara utuh dari Thailand sebagai basis produksi mobil ini untuk kawasan Asia.

Di Indonesia, city car berpenampilan hatchback ini dijual hingga tahun 2007. Mengetahui pasaran harga bekasnya saat ini, Honda Jazz GD3 dibandrol Rp55 juta sampai dengan Rp90 jutaan.

Kelebihan Honda Jazz GD3

1. Honda Jazz GD3 Memiliki Tampilan yang Timeless

Generasi pertama Honda Jazz punya tampilan yang timless

Meski umurnya kini sudah lebih dari 10 tahun, Honda Jazz GD3 tetap tidak terlihat ketinggalan zaman. Sama seperti beberapa produk Honda yang memang secara khusus dihadirkan untuk para kaula muda, mobil ini mempunyai bentuk yang sporty dan atraktif dengan bentuk yang sedikit membulat serta garis tajam dibeberapa lekukannya.

Selain telihat sporty dengan adanya tambahan body kit yang mengelilingi bagian bawahnya, Jazz GD3 lansiran 2006 hingga 2007, berhasil mendapatkan lampu belakang LED dengan reflektor yang mewah.

2. Kabin Honda Jazz GD3 Terasa Lega Berkat Adanya Fitur Ultra Seat

Mempunyai panjang 3.830 mm, lebar 1.693 mm dan tinggi 1.525 mm, membuat Honda Jazz GD3 terlihat begitu kompak. Tak heran apabila mobil ini sangat cocok digunakan di perkotaan.

Meski memiliki dimensi yang mungil, city car ini memiliki dimensi yang cukup luas, loh. Semua ini berkat adanya fitur ultra seat yang disematkan pada kabin mobil ini.

Ultra seat pada Honda Jazz GD3 ini mempunyai banyak keunggulan yang mana pengguna bisa dengan bebas mengatur jok mobilnya disesuaikan dengan kebutuhan.

Bukan cuma memberikan kenyamanan berkendara, dengan adanya fitur ini juga dapat menyuguhkan dimensi kabin yang lebih luas. Ultra seat pada generasi Honda Jazz pertama ini terdiri dari 4 mode, yaitu; Utility Mode, Long Mode, Tall Mode dan Refresh Mode.

3. Honda Jazz Generasi Pertama Hadir dengan Dua Pilihan Mesin yang Responsif dan Bertenaga

Mesin L15A dengan teknologi i-DSI pada Honda Jazz GD3

Mempunyai ukuran yang kompak, mobil ini juga terasa begitu gesit ketika saat digunakan menembus kemacetan di kota besar maupun dibawa berpergian ke luar kota. Hal ini dikarenakan Honda Jazz generasi pertama yang ada di Indonesia berhasil disematkan jantung pacu 1.500 cc yang hadir dengan dua pilihan teknologi, yaitu 1.5L i-DSI dan 1.5L VTEC.

Mesin berkode L15A 4 silinder SOHC berkubikasi 1.496 cc i-DSI (intelligent Dual & Sequential Ignition) yang digunakannya mampu menghasilkan tenaga 87 PS @5.500 rpm dengan torsi 128 Nm @2.700 rpm. Mesin dengan teknolgi i-DSI yang dianutnya ini memiliki 8 valve, serta buah 2 busi pada setiap silinder yang berfungsi untuk meningkatkan performa serta pembakaran yang lebih sempurna.

Masih menggunakan kode mesin yang sama, pilihan mesin lainnya yang sudah menggunakan teknologi VTEC (Variable Valve Timing & Lift Electronic Control), diketahui mampu memeras tenaga hingga 110 PS @5.800 rpm dengan torsi maksimal 143 Nm @4.800 rpm. Mesin dengan teknologi VTEC yang dianutnya memiliki 16 valve dimana dapat menghasilkan tenaga secara maksimal pada putaran atasnya.

4. Transmisi Otomatis Pada Honda Jazz GD3 Sudah Menggunakan Teknologi CVT

Seperti yang diketahui, Honda Jazz generasi pertama mendapatkan dua pilihan jenis transmisi, yakni manual 5-percepatan serta otomatis CVT 7 speed Steermatic. Di Indonesia, Honda Jazz GD3 bisa dikatakan sebagai pionir hatchback dengan transmisi CVT.

Karena di zamannya, keberadaan city car hatchback yang sudah menganut teknologi CVT pada pilihan transmisi otomatisnya belum bisa dapat kalian jumpai. Bukan cuma itu saja, ternyata transmisi otomatisnya yang ada pada mobil ini juga sudah menggunakan paddle shift atau tombol pada stir, yang bisa digunakan untuk menambah dan menurunkan percepatan.

5. Honda Jazz GD3 Terasa Begitu Stabil Ketika Dipacu Dalam Kecepatan Tinggi

Honda Jazz GD3 terasa stabil ketika dipacu dalam kecepatan tinggi

Sudah menggunakan sasis berteknologi Honda G-Force Control Technology (G-CON), serta suspensi berjeniskan MacPherson Strut with coil spring & stabilizer pada bagian depan, serta H-shape Torsion Beam di roda belakangnya, membuat mobil ini terasa begitu stabil ketika dipacu dalam kecepatan yang tinggi.

Dengan begitu jangan heran apabila kalian seringkali melihat generasi pertama Honda Jazz melakukan zig-zag dengan mudah dalam kecepatan yang tinggi.

6. Varian RS Mendapatkan Rem Cakram di Seluruh Roda

Tipe standar dari Honda Jazz generasi pertama mendapatkan sistem pengereman berupa ventilated disc brake di roda depan, serta drum brake pada roda belakangnya. Sedangkan untuk varian RS, Honda memberikan sistem pengereman cakram di seluruh rodanya yang dapat memberikan daya cengkram lebih baik.

Baca juga: 20 Tahun Honda Jazz di Indonesia, Ini Deretan Keunggulan Tiap Generasinya

Kekurangan Honda Jazz GD3

1. Honda Jazz GD3 Lemah di Bagian Kaki-kaki

Honda Jazz GD3 lemah di bagian kaki-kaki depan

Menggunakan penggerak Front-wheel Drive, Honda Jazz GD3 diyakini memiliki kelemahan di sektor kaki-kaki. Beberapa pemilik mobil ini kerap kali mendengar dan merasakan suara ‘gluduk’ pada bagian roda depannya. Hal ini dikarenakan karet bushing di swing arm sudah mulai mulai getas, karet ball joint pecah, serta karet tie rod yang jebol yang sudah termakan usia.

2. Suspensinya yang Keras

Karena dirancang agar selalu stabil ketika melaju di kecepatan tinggi, maka ayunan suspensi mobil ini diracik untuk sedikit lebih keras. Hal ini tentunya menimbulkan dampak ketika digunakan di jalan yang berkontur, dimana bantingan mobil ini terasa keras dan kurang nyaman.

3. Transmisi CVT Sering Bermasalah

Transmisi CVT Honda Jazz GD3 sering bermasalah apabila kurang mendapat perawatan

Berbeda dengan transmisi otomatis konvensional, transmisi CVT pada Honda Jazz GD3 memerlukan perhatian yang khusus. Penggunaan oli yang tak sesuai serta jarang melakukan servis, menimbulkan kejadian transmisi CVT bermalah seperti ‘jedug’ dan kurang responsif yang kerap kali dialami beberapa penggunannya.

4. Stir Terasa Berat

Untuk membuat putaran kemudi terasa lebih ringan, Honda Jazz GD3 diketahui sudah menggunakan EPS (Electronic Power Steering) pada stirnya. Beberapa pemilik mobil ini mengeluhkan soal modul elektronik yang eror dengan sendirinya.

Dengan begitu secara otomatis stir akan terasa berat karena tidak ada perintah dari modul untuk menggerakan dinamo pada rack steer. Jika sudah rusak, biaya penggantian modul EPS saat ini terbilang cukup mahal berada di kisaran Rp4 jutaan.

Baca juga: Ini Alasan Honda Jazz RS 2020 Masih Layak Dipilih Dibandingkan Honda City Hatchback RS 2021

Oops... Something broke.
    Channel:
Ikuti media sosial kita:
Enda

Reporter

Seorang pengagum otomotif sejak kecil, yang suka mengoprek kendaraan di akhir pekan, membuat penulis semakin cinta pada dunia...

Beli mobil lebih murah, jual mobil lebih cepat

pengguna tukar tambah mobil impiannya
Tambahkan
mobil Anda

Upgrade

Honda Jazz

Mobil Bekas Terkait

Jaminan Kualitas Mobil

Garansi Satu Tahun

Jaminan 5 Hari Uang Kembali

Harga Pasti, Tidak Ada Biaya Tersembunyi

2020 Honda BRIO RS 1.2

Rp 189,00 Juta
Rp 3,85 Juta/bln

18.587 km

3 tahun

Jakarta

Cek Tawaran Juli

2022 Honda BRIO SATYA E 1.2

Rp 178,00 Juta
Rp 3,63 Juta/bln

5.503 km

0,5 tahun

Jawa Barat

Cek Tawaran Juli

2022 Toyota AGYA GR SPORT 1.2

Rp 149,00 Juta
Rp 3,04 Juta/bln

5.751 km

1 tahun

Jawa Barat

Cek Tawaran Juli

2020 Honda BRIO SATYA E 1.2

Rp 152,00 Juta
Rp 3,10 Juta/bln

15.855 km

2,5 tahun

Jakarta

Cek Tawaran Juli

2020 Honda BRIO SATYA E 1.2

Rp 164,00 Juta
Rp 3,34 Juta/bln

16.096 km

3,5 tahun

Jawa Barat

Cek Tawaran Juli
Lihat Lebih

Video Tiktok

Related Videos

Honda City Hatchback RS CVT: Apa bedanya sama Honda Jazz?? | Test Drive

ALL NEW 2020 HONDA JAZZ Crosstar Hybrid HATCHBACK

Berita Terbaru

Hyundai Stargazer Essential Resmi Diluncurkan dengan Harga Menarik, Ini yang Berubah

PT Hyundai Motors Indonesia (HMID) menghadirkan Hyundai Stargazer Essential yang menjadi varian baru dari Stargazer, Senin (17/7/2023). Kehadiran Hyundai Stargazer Essential ini ternyata menggantikan tipe Trend. Alhasil, varian Stargazer saat ini untuk urutan termurah sampai termahal adalah Active, Essential, Style dan Prime. Baca juga: Hyundai Stargazer Essential Segera Diluncurkan, Fiturnya Lebih Lengkap Menurut President Director PT Hyundai Motors Indonesia, Woojune Cham kehadiran Stargazer E

Terungkap, MG Cyberster 2023 Bisa Sprint Lebih Cepat dari Ferrari dan Lamborghini

Mobil listrik pertama MG berjeniskan roadster soft top, MG Cyberster 2023 diperkenalkan pertama kali pada April lalu. Pabrikan China berdarah Inggris, MG, hadirkan Cyberster 2023 bukan cuma membawa desain yang agresif sekaligus atraktif, namun juga dengan performa tinggi. Baru-baru ini diungkapkan bahwa mobil listrik ini bahkan lebih cepat dan lebih bertenaga daripada banyak supercar terkemuka dunia. Wang Jian, director of electric propulsion development SAIC Motor, mengatakan Cyberster merupaka

6 Catatan Penting Wuling Air ev Selama di Indonesia

Tepat 11 Agustus 2022, mobil listrik Wuling Air ev memasuki satu tahun kehadirannya di pasar otomotif Indonesia. Nah, bersamaan dengan kehadiran Wuling Motors di Indonesia sejak Juli 2017, merek mobil asal China ini menggelar acara Green Drive Festival dengan mengundang konsumen Air ev serta komunitas Wuling Electric Vehicle Indonesia (WEVI). Dalam acara tersebut, Wuling Motors menghadirkan berbagai aktivitas seru serta penampilan dari stand up comedian, Mongol, dan hingga mendatangkan penyanyi

Review Pemilik: Honda City Hatchback RS 2021, Cocok Buat Dimodif

**Artikel ini adalah pengalaman pribadi dari pemilik Honda City Hatchback RS 2021 Honda City Hatchback RS dihadirkan sebagai penerus Jazz GK5 di Tanah Air. Mewarisi berbagai keunggulan yang menjadi ikonik hatchback Honda, City Hatchback RS terlihat stylish, sporty, canggih, serta memiliki performa besar, yang mempunyai karakter 11-12 dengan Jazz. Pada review pemilik kali ini, kami akan mengulas City Hatchback RS manual lansiran April 2021. Menurut cerita dari pemilik, ia membeli mobil ini dalam

Top 5 Artikel Pekan Ini, Harga Bekas Innova Reborn Diesel yang Stabil Sampai Carry Bagong Pakai Turbo

Kepopuleran Toyota Innova Reborn diesel rupanya belum luntur oleh waktu. Bahkan kemunculan Innova Zenix dengan teknologi hybrid tidak menghapus kecintaan masyarakat Indonesia akan MPV bermesin diesel tersebut. Tak heran harga jual Toyota Innova Reborn diesel saat ini masih sangat bertahan dan masih banyak peminatnya. Hal itu pula yang menjadikan artikel Autofun khususnya mengenai Toyota Innova Reborn Diesel masih tinggi pembacanya. Berikut 5 artikel paling populer di Autofun periode 10 - 15 Apri

Mobil Rekomendasi

PopulerTerbaru
Hot
Toyota

Toyota Raize

Rp 229,80 - 299,20 Juta

Lihat Mobil
Hot
Daihatsu

Daihatsu Rocky

Rp 214,20 - 265,00 Juta

Lihat Mobil
Hot
Honda

Honda Civic

Rp 533,00 - 586,90 Juta

Lihat Mobil
Hot
Honda

Honda Brio

Rp 156,90 - 227,10 Juta

Lihat Mobil
Tidak Dijual
Honda

Honda Jazz

Belum Tersedia

Lihat Mobil
Hot
Hyundai

Hyundai Palisade

Rp 842,00 - 1,11 Milyar

Lihat Mobil
Hot
Wuling

Wuling Almaz

Rp 279,50 - 470,00 Juta

Lihat Mobil
Hot
Honda

Honda City Hatchback

Rp 333,60 - 362,60 Juta

Lihat Mobil
Hot
Kia

Kia Sonet

Rp 193,00 - 296,00 Juta

Lihat Mobil
Subaru

Subaru Crosstrek

Rp 549,50 Juta

Lihat Mobil
Suzuki

Suzuki Grand Vitara

Rp 359,40 - 384,40 Juta

Lihat Mobil
Chery

Chery Omoda 5

Rp 329,80 - 399,80 Juta

Lihat Mobil
Subaru

Subaru WRX

Rp 849,50 - 949,50 Juta

Lihat Mobil
Subaru

Subaru WRX Wagon

Rp 975,50 - 1,03 Milyar

Lihat Mobil
Wuling

Wuling Alvez

Rp 209,00 - 295,00 Juta

Lihat Mobil
Daihatsu

Daihatsu Ayla

Rp 103,30 - 161,05 Juta

Lihat Mobil
Varian Baru
Toyota

Toyota Agya

Rp 175,40 - 253,50 Milyar

Lihat Mobil
Land Rover

Land Rover Range Rover Sport

Rp 4,52 Milyar

Lihat Mobil
Honda Jazz
Lihat