Honda City Sedan Harus Siap-Siap Hadapi MG5, Sedan China Gaya Eropa Lebih Unggul untuk Spesifikasi?

Honda City sedan vs MG5

Untuk melengkapi variannya, PT Honda Prospect Motor (HPM) berhasil meluncurkan Honda City sedan yang merupakan generasi kelima City di Indonesia pada Kamis, 28 Oktober 2021. Diketahui sebelumnya, pihaknya sudah lebih dulu memperkenalkan model hatchbacknya pada awal Maret tahun ini.

Bermain di segmen Sedan kompak, Honda City sedan dikabarkan akan kedatangan calon rivalnya yang akan diluncurkan di GIIAS 2021 nanti, yaitu MG5. Sebelumnya diketahui bahwa pabrikan otomotif jenama China dengan cita rasa Inggris, MG, melalui MG Motor Indonesia akan memboyong tiga line up terbarunya selama acara pameran berlangsung.

Bicara soal spesifikasi, antara Honda City sedan dengan MG5 kira-kira mana yang lebih unggul? Daripada penasaran mending simak perbandingannya berikut ini.

Adu Spesifikasi Honda City Sedan vs MG5 Pada Bagian Eksterior

Eksterior Honda City sedan

Agar terlihat modern, dinamis serta meningkatkan visibilitas pengemudi, Honda City Sedan sudah dilengkapi dengan Full LED Headlight with LED Daytime Running Light, LED Foglight, dan Door Mirror with LED Turning Signal. Velgnya sendiri terlihat gagah dan atraktif berkat disematkannya Alloy Wheel 16”.

Melihat ke belakang, mobil ini diaplikasikan dengan Rear Combi Lamp with LED Light Bars dan Shark Fin Antenna serta Heat Rejecting Green Tinted Glass pada kacanya.

Eksterior MG5

Bicara MG5, pada bagian depannya headlamp sudah berteknologikan LED. Pada sisi sampingnya juga terdapat Door Mirror with LED Turning Signal yang mana untuk lingkar rodanya menggunakan velg berukuran 17 inci dual-tone model kipas yang terihat dinamis sekaligus atraktif.

Bergeser ke bagian buritan, kalian akan melihat adanya stoplamp LED seperti cakaran macan di kedua sisinya. Tidak sampai disitu, mobil ini juga tersematkan diffuser serta knalpot ganda baru yang sekaligus meningkatkan kesan sporty daripada mobil ini.

Baca juga: All New Honda City dan Honda Civic 2022 Resmi Meluncur, Ini Ubahannya

Dimensi MG5 Lebih Besar dari Honda City Sedan?

Dimensi MG5 lebih besar dibandingkan Honda City sedan

Pada dimensi, seperti yang diketahui Honda City sedan memiliki panjang 4.553 mm, lebar 1.748 mm dan tinggi 1.467 mm. Untuk jarak sumbu rodanya sendiri tercatat 2.600 mm.

Sebagai informasi, menurut data di atas kertas MG5 mempunyai panjang 4.675 mm, lebar 1.842 mm, tinggi 1.480 mm, dan jarak sumbu roda 2.680 mm.

Fitur Unggulan Honda City Sedan Kalah Lengkap, MG5 Ada Sunroofnya!

Honda City sedan mendapatkan head unit berukuran 8” Advanced Capacitive Touchscreen

Menengok bagian dalam Honda City sedan, mobil ini memiliki tampilan yang dinamis dan atraktif sekaligus sporty berkat dengan dibalutnya warna hitam.

Pada center cluster mobil ini, kalian bisa langsung menemukan adanya head unit berukuran 8” Advanced Capacitive Touchscreen yang dilengkapi dengan Bluetooth Audio, AM/FM Radio, Hands-Free Telephone dan Smartphone Connection. Untuk menghasilkan suara berkualitas tinggi, sedan ini juga dilengkapi dengan 8 buah speaker yang ada pada kabin bagian depan dan belakang.

Oh iya, untuk menjalankan fitur pada head unit, kalian bisa melakukannya melalui Audio Steering Switch yang berada di roda kemudi, loh…

Untuk memudahkan pengemudi disaat berkendara, Honda City sedan juga turut mendapatkan multi Information LCD Display dengan tampilan modern. Roda kemudi dan Shift Knob sendiri dibalut dengan bahan kulit yang menambah kesan premium yang mana juga terdapat tombol Cruise Control dan Paddle Shift.

Fitur unggulan lainnya bisa kalian jumpai di mobil ini diantaranya; Remote Engine Start, One Push Ignition System, Multi-Angle Rear View Camera yang dapat menampilkan 3 tampilan: Normal View, Wide View, and Top View untuk membantu pengguna saat memarkir mobilnya. Setiap jok mobil ini juga dilapisi oleh bantalan samping untuk menambah kenyamanan dalam berkendara.

Agar penumpang di baris kedua merasa semakin nyaman, maka Rear AC Ventilation & 2nd Row Power outlet bisa kalian temukan berada di tengah antara jok pengemudi dan penumpang depan.

MG5 memperoleh sunroof untuk meningkatkan gaya berkendara

Selanjutnya bagaimana dengan MG5? Seperti yang bisa dilihat mobil ini mendapatkan nuansa modern, dinamis, sekaligus sporty.

Faktor kenyamanan pada mobil ini tentunya juga didukung dengan kehadiran jok yang dilapisi kulit berbahan premium dan sentuhan lembut (Soft touch) di beberapa bagian. Tidak sampai disitu, kesan ergonomis mobil ini juga bisa dirasakan berkat tampilan center cluster sedikit mengarah ke pengemudi serta beberapa tombol pengaturan yang dibuat menyatu.

Pada center clusternya, kalian dapat menemukan head unit layar sentuh 10 inci model floating yang dapat terhubung ke ponsel melalui Bluetooth serta mendapat sistem media Inkalink yang menampilkan gamabr dari kamera 360 derajat. Tidak sampai disitu, sistem infotaimentnya ini juga mendukung konektivitas Apple CarPlay dan ponsel Android, lingkar kemudi multi-fungsi dan tombol push start, serta dilengkapi dengan peralatan dan teknologi mutakhir.

Sementara itu pada MG5 kalian juga bisa menemukan keberadaan Jok pengemudi yang telah mengadopsi pengaturan elektrik enam arah dan bangku penumpang dengan pengaturan empat arah, panel instrumen digital, 6 speaker Hi-Fi Yamaha, AC dengan Auto Climate Control, Smart Key remote system with Push Start button, sunroof elektrik, Auto-dimming rearview mirror, dan kunci digital (Digital Key) yang dapat diteruskan oleh pemilik mobil ke telepon genggam serta sistem operasi cerdas i-SMART. Wow!

Baca juga: Perbandingan Harga Honda City Sedan 2022 vs Toyota Vios 2021, Mobil Impor Lawan Lokal

Fitur Keselamatan MG5 Paling Lengkap

G-CON + ACETM salah satu fitur keselamatan Honda City sedan

Bicara fitur keselamatan, seperti yang dilampirkan Honda City sedan dilengkapi dengan berbagai fitur keselamatan seperti G-CON + ACETM, Anti-lock Braking System (ABS) dengan Electronic Brake Distribution (EBD) dan Brake Assist, Emergency Stop Signal, Hill Start Assist (HSA), Vehicle Stability Assist (VSA), 6 Airbags, Brake Override System, Seatbelt Reminder dan ISOFIX & Tether.

Untuk pengendali lajunya, pada roda depan Honda City sedan menggunakan ventilated disc dan drum brake di roda belakangnya.

MG5 disematkan 6 airbag untuk melindungi setiap orang yang ada didalamnya

Bicara fitur keselamatam khususnya pada sistem pengereman, MG5 hadir dengan rem cakram di empat roda yang terhubung dengan ABS anti-lock plus distribusi gaya rem EBD dan sistem EBA penguat rem elektronik untuk mencegah mobil melaju tanpa harus menahan pedal rem. Selain itu juga terdapat Adaptive Cruise Control, Lane Change Assist, Blind Spot Monitor, Emergency Stop Signal, Follow Me Home Light, Lane Change Assist, Rear Cross Traffic Alert, Rear Collision Warning, HSA, VSC,  AVH, TCS + XDS, Electronic Brakeforce Distribution, Curve Brake Control, TPMS, 6 airbag, automatic emergency braking, auto door lock dan ISOFIX.

Sebagai informasi tambahan, mengenai fitur keamanan Honda City sedan, HPM membekalinya dengan immobilizer, alarm system dan Keyless entry. Sedangkan MG5 hanya disematkan immobilizer key system dan emergency tire repair kit.

Sama-sama 1.500 Cc, Honda City Sedan Punya Tenaga Paling Besar

Honda City sedan dibenamkan mesin 1.5L dengan menghasilkan tenaga lebih besar dibandingkan MG5

Sama seperti varian hatchbacknya, Honda City sedan dibenamkan mesin 1.5L 4 silinder segaris 16 valve, DOHC i-VTEC + DBW yang mana diketahui mampu menghasilkan tenaga sebesar 121 PS @6.600 rpm dan torsi maksimum 145 Nm @4.300 rpm. Sebelum tenaga yang dihasilkan ditranslasi ke penggerak roda depan (FWD), putaran mesin tersebut diatur dengan transmisi CVT.

Menyoal MG5, sedan kompak ini juga ditawarkan pilihan mesin bensin 1.5 liter 4 silinder segaris berdayakan 119 PS @6.000 rpm yang mana dapat mengahasilkan torsi puncak 150 Nm 4.500 rpm yang dipasangkan dengan transmisi CVT 8-percepatan.

Pilihan Warna MG5 Paling Banyak

Pilhan warna MG5 lebih banyak

Perlu kalian ketahui, MG5 hadir dengan 6 pilihan warna bodi: Nuclear Yellow, Arctic White, Black Knight, Silver Metallic, Scarlet Red dan Metal Ash Grey. Sedangkan untuk Honda City sedan sendiri hanya ditawarkan 3 pilihan warna, yaitu Platinum White Pearl, Meteoroid Gray Metallic dan Crystal Black Pearl.

Kesimpulan

Secara dimensi, pilihan warna serta fitur unggulan dan keselamatan, MG5 jauh lebih unggul dibandingkan Honda City sedan. Namun untuk performa, meski keduanya sama-sama menawarkan mesin bensin 1.500 cc, Honda City sedan mampu mencatatkan angka tenaga yang lebih besar.

Baca juga: Selain MG5, Dua Line Up Terbaru MG Lainnya Akan Muncul di GIIAS 2021

Oops... Something broke.
    Channel:
Ikuti media sosial kita:
Enda

Reporter

Seorang pengagum otomotif sejak kecil, yang suka mengoprek kendaraan di akhir pekan, membuat penulis semakin cinta pada dunia...

Beli mobil lebih murah, jual mobil lebih cepat

pengguna tukar tambah mobil impiannya
Tambahkan
mobil Anda

Upgrade

Honda City

Mobil Bekas Terkait

Jaminan Kualitas Mobil

Garansi Satu Tahun

Jaminan 5 Hari Uang Kembali

Harga Pasti, Tidak Ada Biaya Tersembunyi

2021 Kia SONET DYNAMIC 1.5

Rp 251,00 Juta
Rp 5,11 Juta/bln

12.742 km

2 tahun

Java East

Cek Tawaran Juli

2021 Toyota RAIZE GR SPORT TSS 1.0

Rp 243,00 Juta
Rp 4,95 Juta/bln

14.811 km

2 tahun

Banten

Cek Tawaran Juli

2022 Toyota RUSH S GR SPORT 1.5

Rp 253,00 Juta
Rp 5,15 Juta/bln

14.366 km

1,5 tahun

Jakarta

Cek Tawaran Juli

2022 Toyota RAIZE GR SPORT TSS 1.0

Rp 248,00 Juta
Rp 5,05 Juta/bln

9.027 km

1,5 tahun

Banten

Cek Tawaran Juli

2021 Wuling ALMAZ LT LUX CVT 1.5

Rp 280,00 Juta
Rp 5,71 Juta/bln

18.872 km

2,5 tahun

Java East

Cek Tawaran Juli
Lihat Lebih

Video Tiktok

Related Videos

Lima Perbedaan Honda City Sedan dan City Hatchback | First Impression

ALL NEW 2020 Honda City

NEW MG ZS REVIEW - Mobil SUV 200jtan - Road to IIMS 2022

ALL NEW MG ZS - ADS

Berita Terbaru

Hyundai Stargazer Essential Resmi Diluncurkan dengan Harga Menarik, Ini yang Berubah

PT Hyundai Motors Indonesia (HMID) menghadirkan Hyundai Stargazer Essential yang menjadi varian baru dari Stargazer, Senin (17/7/2023). Kehadiran Hyundai Stargazer Essential ini ternyata menggantikan tipe Trend. Alhasil, varian Stargazer saat ini untuk urutan termurah sampai termahal adalah Active, Essential, Style dan Prime. Baca juga: Hyundai Stargazer Essential Segera Diluncurkan, Fiturnya Lebih Lengkap Menurut President Director PT Hyundai Motors Indonesia, Woojune Cham kehadiran Stargazer E

Terungkap, MG Cyberster 2023 Bisa Sprint Lebih Cepat dari Ferrari dan Lamborghini

Mobil listrik pertama MG berjeniskan roadster soft top, MG Cyberster 2023 diperkenalkan pertama kali pada April lalu. Pabrikan China berdarah Inggris, MG, hadirkan Cyberster 2023 bukan cuma membawa desain yang agresif sekaligus atraktif, namun juga dengan performa tinggi. Baru-baru ini diungkapkan bahwa mobil listrik ini bahkan lebih cepat dan lebih bertenaga daripada banyak supercar terkemuka dunia. Wang Jian, director of electric propulsion development SAIC Motor, mengatakan Cyberster merupaka

6 Catatan Penting Wuling Air ev Selama di Indonesia

Tepat 11 Agustus 2022, mobil listrik Wuling Air ev memasuki satu tahun kehadirannya di pasar otomotif Indonesia. Nah, bersamaan dengan kehadiran Wuling Motors di Indonesia sejak Juli 2017, merek mobil asal China ini menggelar acara Green Drive Festival dengan mengundang konsumen Air ev serta komunitas Wuling Electric Vehicle Indonesia (WEVI). Dalam acara tersebut, Wuling Motors menghadirkan berbagai aktivitas seru serta penampilan dari stand up comedian, Mongol, dan hingga mendatangkan penyanyi

Review Pemilik: Honda City Hatchback RS 2021, Cocok Buat Dimodif

**Artikel ini adalah pengalaman pribadi dari pemilik Honda City Hatchback RS 2021 Honda City Hatchback RS dihadirkan sebagai penerus Jazz GK5 di Tanah Air. Mewarisi berbagai keunggulan yang menjadi ikonik hatchback Honda, City Hatchback RS terlihat stylish, sporty, canggih, serta memiliki performa besar, yang mempunyai karakter 11-12 dengan Jazz. Pada review pemilik kali ini, kami akan mengulas City Hatchback RS manual lansiran April 2021. Menurut cerita dari pemilik, ia membeli mobil ini dalam

Top 5 Artikel Pekan Ini, Harga Bekas Innova Reborn Diesel yang Stabil Sampai Carry Bagong Pakai Turbo

Kepopuleran Toyota Innova Reborn diesel rupanya belum luntur oleh waktu. Bahkan kemunculan Innova Zenix dengan teknologi hybrid tidak menghapus kecintaan masyarakat Indonesia akan MPV bermesin diesel tersebut. Tak heran harga jual Toyota Innova Reborn diesel saat ini masih sangat bertahan dan masih banyak peminatnya. Hal itu pula yang menjadikan artikel Autofun khususnya mengenai Toyota Innova Reborn Diesel masih tinggi pembacanya. Berikut 5 artikel paling populer di Autofun periode 10 - 15 Apri

Mobil Rekomendasi

PopulerTerbaru
Hot
Toyota

Toyota Raize

Rp 229,80 - 299,20 Juta

Lihat Mobil
Hot
Daihatsu

Daihatsu Rocky

Rp 214,20 - 265,00 Juta

Lihat Mobil
Hot
Honda

Honda Civic

Rp 533,00 - 586,90 Juta

Lihat Mobil
Hot
Honda

Honda Brio

Rp 156,90 - 227,10 Juta

Lihat Mobil
Tidak Dijual
Honda

Honda Jazz

Belum Tersedia

Lihat Mobil
Hot
Hyundai

Hyundai Palisade

Rp 842,00 - 1,11 Milyar

Lihat Mobil
Hot
Wuling

Wuling Almaz

Rp 279,50 - 470,00 Juta

Lihat Mobil
Hot
Honda

Honda City Hatchback

Rp 333,60 - 362,60 Juta

Lihat Mobil
Hot
Kia

Kia Sonet

Rp 193,00 - 296,00 Juta

Lihat Mobil
Subaru

Subaru Crosstrek

Rp 549,50 Juta

Lihat Mobil
Suzuki

Suzuki Grand Vitara

Rp 359,40 - 384,40 Juta

Lihat Mobil
Chery

Chery Omoda 5

Rp 329,80 - 399,80 Juta

Lihat Mobil
Subaru

Subaru WRX

Rp 849,50 - 949,50 Juta

Lihat Mobil
Subaru

Subaru WRX Wagon

Rp 975,50 - 1,03 Milyar

Lihat Mobil
Wuling

Wuling Alvez

Rp 209,00 - 295,00 Juta

Lihat Mobil
Daihatsu

Daihatsu Ayla

Rp 103,30 - 161,05 Juta

Lihat Mobil
Varian Baru
Toyota

Toyota Agya

Rp 175,40 - 253,50 Milyar

Lihat Mobil
Land Rover

Land Rover Range Rover Sport

Rp 4,52 Milyar

Lihat Mobil

Perbandingan Mobil Terkait

  • MG ZS
    Rp 261,80 Juta
    VS
    Wuling Almaz
    Rp 279,50 Juta
    ZS vs Almaz
  • Honda City
    Rp 337,00 Juta
    VS
    Toyota Vios
    Rp 252,40 Juta
    City vs Vios
  • Honda City
    Rp 337,00 Juta
    VS
    Mazda 2 Sedan
    Rp 333,80 Juta
    City vs 2 Sedan
  • MG ZS
    Rp 261,80 Juta
    VS
    Suzuki XL7
    Rp 251,80 Juta
    ZS vs XL7
  • MG ZS
    Rp 261,80 Juta
    VS
    Toyota Rush
    Rp 278,80 Juta
    ZS vs Rush
Honda City
Lihat