Yamaha XMax Bekas Menarik Untuk Dipinang, Fitur Lengkap Harga Setara NMax Baru!

Yamaha XMAX bekas bisa jadi pilihan menggiurkan untuk kelas matic 250
  • Belum mengalami facelift, pembeda tiap tahun hanya warna
  • Bisa dimiliki mulai dari harga Rp 37 jutaan

Matic 250 cc bisa menjadi alternatif bagi yang ingin melakukan perjalanan jauh atau touring namun dengan kepraktisan dari motor matic. Seperti posisi berkendara yang nyaman, ruang bagasi luas, hingga desain yang berkarakter.

Salah satu matic 250 cc yang cukup mendominasi di Indonesia adalah Yamaha XMax. Matic buatan Indonesia ini memiliki pesona yang membuatnya digandrungi oleh banyak penyuka sepeda motor.

Tidak melulu baru, Yamaha XMax dalam kondisi bekas juga tetap menarik untuk dipinang. Apalagi harga bekas untuk keluaran awal sudah bisa didapat diangka Rp 30 jutaan, setara Yamaha NMax baru tuh!

Tergoda? Nah, berikut lima daya tarik yang dimiliki oleh Yamaha XMax sehingga layak untuk ditebus.

1. Harga Paling Terjangkau

Daya tarik yang paling menggiurkan tentu saja harga, karena Yamaha XMax menjadi matic 250 cc paling terjangkau di Indonesia. Kompetitornya seperti Kymco Downtown 250i juga Honda Forza 250 punya harga jual yang lebih tinggi.

Baca juga: Cek Plus-Minus Yamaha XMax Bekas, Matic 250 Cc Yang Harganya Makin Terjangkau

XMAX jadi matic 250 cc paling terjangkau

Menurut website resmi Yamaha, harga baru Yamaha XMax saat ini berada di angka Rp 62,540 juta on the road Jakarta. Sedangkan Downtown 250i berkisar Rp 68 jutaan dan Forza 250 Rp 87 jutaan.

Menelisik dari beberapa situs jual beli kendaaan, harga Yamaha XMax lansiran 2017 sudah bisa ditebus mulai dari Rp 37 jutaan. Tentunya harga jual berbanding lurus dengan kondisi motor tersebut.

Berhubung sampai saat ini Yamaha XMax belum mendapatkan pembaharuan, sehingga pembeda dari tahun ke tahun hanya pada pilihan warna saja.

2. Desain Tak Lekang Waktu

Desainnya yang serba meruncing dan sipit memberi kesan sporty yang disukai rata-rata orang Indonesia

Perlu diakui kalau Yamaha XMax punya desain yang sesuai dengan kebanyakan selera orang Indonesia. Cirinya tentu bentuk yang melancip, sporty dengan bentuk reflektor sipit.

Baca juga: Yamaha XMax Darth Vader, Matic Ala Penjahat Film Seharga Rp 85 Juta

Fascia Yamaha XMax pun sekilas mirip dengan Yamaha Aerox 155, namun dengan versi yang lebih gambot, karena ada windshield di sisi atasnya. Di sisi tengah terlihat jok yang cukup tebal dan bertingkat.

Lampu belakang dan bodi belakang cukup lebar

Yang membuat tampilan Yamaha XMax makin terlihat lebar ada pada bodi belakang dan lampu belakang. Karena desainnya yang pipih namun melebar, bahkan membuat kaki pembonceng membuka lebar.

3. Fitur Lengkap

Meski harga jualnya paling terjangkau, tapi suguhan fiturnya cukup lengkap. Dimulai dari lampu utama dan lampu rem yang sudah LED. Gak ketinggalan ada DRL baik di depan maupun belakang.

Berikutnya ada rem cakram untuk depan dan belakang. Untuk menjaga roda agar tidak mengunci saat melakukan pengereman keras, dilengkapi pula dengan ABS dual channel.

Spidometer kombinasi analog dan digital

Baca juga: Yamaha XMAX Tak Sesuai Ekspektasi, Langsung Disiram Grafis Anniversary dan Oprek Sana-Sini

Lalu ada spidometer kombinasi analog dan digital, smart key system, dan mesin Blue Core 250 cc. Untuk menjaga roda belakag mlinti karena torsi mesinnya, disematkan pula Traction Control System (TCS).

Mesin Blue Core 250 cc yang disematkan pada XMAX

4. Kompartemen

Meski bukan yang terluas, tapi kapasitas bagasi Yamaha XMax terbilang lumayan. Tentu karena desain bodi dan rangka yang lebar, membuat ruang bagasinya ikut melebar dan memberikan ruang lebih besar.

Jadi tidak heran kalau dua buah helm bisa tersimpan dengan mudah di bawah jok. Bahkan di sisi tengah masih ada sedikit ruang, bisa untuk menyimpan sarung tangan juga lap.

Bagasi XMAX mampu menampung dua buah helm dengan mudah

Di sisi depan ada dua kompartemen yang cukup dalam. Sisi kiri menyediakan power outlet model lighter untuk mengisi daya smartphone, tutupnya terintegrasi dengan kunci kontak sehingga tidak bisa asal dibuka.

Baca juga: Yamaha XMax SP Mengaspal di Thailand, Pakai Suspensi Ohlins Harga Tembus Rp 89 Jutaan!

Kompartemen sisi kiri dilengkapi power outlet

5. Spare Part Mudah Didapat

Tidak bisa dipungkiri kalau spare part dari pabrikan Yamaha bisa dibilang lebih terjangkau juga mudah didapatkan, termasuk juga untuk Yamaha XMax. Salah satunya karena motor ini diproduksi di Indonesia.

Konsumen bisa langsung mengecek terlebih dulu kode part beserta harganya melalui aplikasi Yamaha Part Catalogue yang bisa diunduh di Android atau pun iOS. 

Cukup menarik bukan?

Spesifikasi Yamaha Xmax
P x L x T 2.185 x 775 x 1.465 mm
Sumbu Roda 1.540 mm
Jarak Terendah 135 mm
Tinggi Tempat Duduk 795 mm
Berat Isi 179 kg
Kapasitas Tangki 13 liter
Tipe Mesin 4-tak, SOHC 4 katup, pendingin cairan
Kapasitas Mesin 250 cc
Diameter x Langkah 70 x 64,9 mm
Rasio Kompresi 10,5 : 1
Tenaga Maksimum 22,8 PS @ 7.000 rpm
Torsi Maksimum 24,3 Nm @ 5.500 rpm
Suspensi Depan Teleskopik
Suspensi Belakang Ganda
Rem Depan Cakram, ABS
Rem Belakang Cakram, ABS
Ban Depan 120/70-15
Ban Belakang 140/70-14
    Channel:
Ikuti media sosial kita:

Perbandingan Motor Terkait

Berita Terbaru

Catat, Ini Ragam Cairan Pelumas yang Harus Dibawa Saat Touring

Pelumas multifungsi bisa untuk beragam keperluan. Contact cleaner bisa mencegah konsleting. Riding jarak jauh alias touring pakai motor memang menyenangkan, kegiatan ini ampuh melepas penat karena kegiatan di kantor. Sebelum bepergian tentu ada baiknya mempersiapkan kuda besi kesayangan, untuk meminimalisir kejadian yang tak mengenakkan. Mulai dari melakukan servis rutin, mengganti oli mesin, memeriksa kondisi ban, CVT, rantai sampai tekanan ban. Dan untuk mengantisipasi kejadian di jalan yang t

Honda Pamer CBR Rp 1 Miliar di GIIAS 2023, Tampangnya Agresif Banget!

Banderol Honda CBR1000RR-R lebih dari Rp 1 miliar. Hanya ada satu opsi warna dan tipe. PT Astra Honda Motor (AHM) bukan hanya menghadirkan motor-motor produksi lokal di GIIAS 2023. Sejumlah motor besar atau moge dan produk CBU juga ditampilkan. Salah satunya Honda CBR1000RR-R. Sosok Honda CBR1000RR-R bisa Anda temui di booth Pre Function Hall 10 di ICE BSD, lokasi GIIAS 2023 berlangsung. Tampilan agresif dan sporty Honda CBR1000RR-R menyolok mata saat disandingkan bersama display lainnya. Dianta

Haruki Noguchi, Pembalap Jepang yang Kecelakaan di Mandalika Meninggal Dunia

Haruki Noguchi turun di kelas ASB1000 ARRC 2023. Sempat finish ke-4 di race pertama. Pekan ini kabar duka hadir dari dunia balap internasional. Pasalnya setelah beberapa hari dirawat setelah insiden di Mandalika pada Minggu (13/8/2023), Haruki Noguchi dinyatakan meninggal dunia. Kabar meninggalnya Noguchi diumumkan di akun Instagram Asia Road Racing Championship (ARRC) pada Kamis (17/8/2023). Sesuai permintaan keluarga, informasi tersebut disebar sehari setelah Noguchi dinyatakan meninggal. Pemb

Ragam Kegiatan Maxi Yamaha di Awal Agustus, Dari Camping Sampai Touring

Maxi Yamaha Day berlanjut di Kalimantan. Pengguna XMax touring ke Bukit Tinggi. Ratusan bikers ramaikan kedua acara tersebut. Pengguna Maxi Yamaha menggelar beragam aktivitas belum lama ini, ada yang camping, ada pula yang touring. Untuk yang camping, mereka mengikuti rangkaian Maxi Yamaha Day 2023 yang berlangsung di Pantai Panrita Lopi Beach, Muara Badak, Kabupaten Kutai Kartanegara, Kalimantan Timur (Kaltim). Giat yang berlangsung 12-13 Agustus 2023 itu jadi acara kedua, setelah sebelumnya di

Awas Bocor, Ini Efek Negatif Radiator Motor Diisi Pakai Air Kran

Air kran bisa timbulkan karat. Pendinginan mesin bisa terganggu. Untuk darurat pakai air AC atau aki. Sistem pendinginan motor kini sudah banyak yang menggunakan radiator, tapi bagaimana jika cairan yang dipakai adalah air kran? Meski kini sudah banyak tersedia radiator coolant, namun tetap ada saja yang mengisi radiatornya dengan air biasa. Bisa jadi karena darurat atau memang malas untuk membeli radiator coolant, sehingga mengisinya dengan air kran biasa. Untuk sesaat mungkin tak masalah, tapi

Rekomendasi Motor

PopulerTerbaruPembaruan
Aprilia

Aprilia Tuareg 660

Rp 65,60 Juta

Lihat Motor
Hot
Yamaha

Yamaha Nmax

Rp 30,20 - 32,26 Juta

Lihat Motor
CFMOTO

CFMoto 250 CLX

Belum Tersedia

Lihat Motor
Segway

Segway E200P

Belum Tersedia

Lihat Motor
Alva

Alva One

Rp 3,50 Juta

Lihat Motor
Honda

Honda ST125 Dax

Rp 81,75 Juta

Lihat Motor
Yamaha XMax
Lihat