BMW Ucapkan Selamat Tinggal untuk Transmisi Manual

BMW sudah mengumumkan akan secara bertahap meninggalkan model dengan transmisi manual, bahkan ini termasuk M Series sebagai lini sport BMW.

Bagi sebagian orang, pengumuman ini mungkin menjadi berita buruk karena pabrikan Jerman itu terkenal dengan kenikmatan berkendaranya dengan memakai tiga pedal.

Namun pihak otoritas perusahaan menilai sebaliknya, transmisi menggunakan pedal kopling sudah tak lagi diminati dan permintaannya terus menurun.

Baca juga: 3 Kebiasaan Berkendara yang Bikin Transmisi Manual di Mobil Tetap Awet

Bikin Biaya Produksi Membengkak

M2 2023 jadi BMW M terakhir yang pakai transmisi manual

Menurut BMW, akibat semakin banyak konsumen yang tidak menginginkannya, membuat produsen kesulitan saat harus memproduksi.

Ini akhirnya berimbas pada model yang memakai gearbox manual memakan biaya produksi lebih besar dan berujung harga jualnya jadi lebih mahal.

Tuas transmisi pada BMW M2

Itulah mengapa BMW terpaksa menjual M2 terbaru untuk yang transmisi manual dengan harga jauh lebih tinggi, baik untuk pasar Eropa, Amerika, maupun negara lain.

Bahkan disebut-sebut, M2 akan menjadi BMW M Series terakhir yang punya opsi transmisi manual.

Baca juga: Toyota GR Yaris Transmisi Matic Sedang Dipersiapkan, Tetap Galak Pakai Paddle Shift

Transmisi Manual Sudah Tidak Relevan Lagi

Peminat di Eropa makin sedikit

Bureau Frank van Meel, CEO BMW M menjelaskan alasan mengapa perusahaan tersebut mulai meninggalkan gearbox manual.

"Mobil manual lebih lambat dan meningkatkan konsumsi bahan bakar, sehingga dari sudut pandang teknik sudah tidak masuk akal," kata van Meel.

BMW M Series terkenal punya power besar

Ia juga menuturkan, selama ini orang memilih BMW M dengan transmisi manual karena menganggap bisa menjinakkan mobil buas tersebut sehingga memberi lebih banyak kesenangan saat mengendarainya.

"Padahal ini pernyataan yang tidak relevan untuk semua merek yang selama ini memperhatikan sheer driving pleasure," jelas dia.

Baca juga: 3 Momok Menakutkan yang Bisa Terjadi pada Transmisi Matic CVT, Waspadai Kilometer Gondrong

Era Mobil Listrik Juga Berperan Besar

Mobil listrik BMW iX

Selain karena pergeseran minat konsumen, makin berkembangnya era mobil listrik juga disebut-sebut jadi pemicu kenapa mobil transmisi manual makin sedikit.

Hal tersebut akibat kurang praktisnya mengaplikasikan gearbox manual dengan motor dan baterai listrik pada sebuah EV (Electric Vehicle).

Sementara masyarakat khususnya di Eropa, mulai beralih pada kendaraan elektrifkasi dengan mengejar efisiensi biaya penggunaan bahan bakar daripada sekedar mencari mobil bertenaga besar.

Masyarakat di negara maju lebih pentingkan efisiensi daripada mobil sport

Ini pula yang dilihat oleh BMW yang turut menjadi produsen EV serta memilih model yang lebih banyak disukai konsumennya ketimbang mempertahankan jati diri masa sebelumnya.

Mengingat konsumen di Benua Biru lebih tertarik pada kendaraan yang bisa menghasilkan emisi lebih baik daripada mobil sport bertransmisi manual.

Apakah BMW Indonesia juga akan tinggalkan gearbox manual?

Oops... Something broke.
    Channel:
Ikuti media sosial kita:
Prasetyo

Editor

Menggeluti bidang jurnalistik otomotif sejak 2009 selaras dengan hobinya dalam memodifikasi mobil. Apalagi karakteristik yang...

Cek penawaran terbaik dalam 24 Jam!

pengguna tukar tambah mobil impiannya
Tambahkan
mobil Anda

Upgrade

BMW M2 Coupe

Mobil Bekas Terkait

Jaminan Kualitas Mobil

Garansi Satu Tahun

Jaminan 5 Hari Uang Kembali

Harga Pasti, Tidak Ada Biaya Tersembunyi

Lihat Lebih

Video Pendek Terkait

Berita Terbaru

Lebih Murah Rp10 Jutaan, New Wuling Almaz RS Pro Hybrid Ungguli Chery Omoda 5 GT

Pesaing Chery Omoda 5 GT, kehadiran New Wuling Almaz RS Hybrid di Tanah Air cukup menggoda para pecinta mobil SUV. Bagaimana tidak, selain usung teknolgi hybrid, mobi ini hadir dengan bentuk lebih futuristik sekaligus nyaman berkat fitur yang disematkan. Sekedar informasi, untuk harga New Almaz RS Pro Hybrid dibandrol Rp438 juta OTR Jakarta. Bicara Omoda 5 GT FWD, mobil ini diniagakan Rp448,8 juta. Memiliki selisih harga Rp10 jutaan, pilih New Almaz RS Pro Hybrid atau Omoda 5 GT FWD? Supaya tida

Viral Pengantar Jenazah Minta Jalan, Sopir Truk Dipukul dan Ditendang

Seorang sopir truk mengalami nasib nahas, karena jadi korban pengeroyokan para pengantar jenazah di Cilincing, Jakarta Utara, pada 3 Oktober 2023. Kabarnya, sang sopir yang diketahui bernama Suripto, diminta untuk menepi oleh rombongan pengantar jenazah, kemudian saat bergeser menyenggol salah satu motor di sisi truk. Aksi pemukulan sopir truk kontainer dengan nomor polisi B 9376 FH terkeman video kamera, dan viral di berbagai platform media sosial, termasuk Instagram @infopriok. Baca juga: Vira

Gak Mau Kalah dari Rivalnya, Chery Omoda 5 GT AWD Punya 6 Mode Berkendara

Chery Omoda 5 GT masuk ke segmen Compact SUV yang diisi banyak pemain, baik dari Jepang, Korea, hingga rival satu negaranya. Namun sedikit berbeda, disaat lawan-lawannya menawarkan model dengan sistem penggerak roda depan, Chery menawarkan yang lebih lantaran Omoda 5 GT tersedia dalam model FWD (Front Wheel Drive) dan AWD (All Wheel Drive). @autofun.indonesia Chery Omoda 5 ada yang baru lagi, harganya masuk akal gak? #reviewmobil #chery #omoda5 #mobilcina #cheryomoda5 ♬ Electro Swing Jazz - Retr

Harga Wuling New Almaz RS Pro Rp400 Jutaan, Begini Spesifikasi Lengkapnya

Harga Wuling New Almaz RS Pro jadi yang varian paling mahal diantara model Almaz lainnya, yaitu Rp438 juta untuk yang Almaz RS Pro Hybrid, dan Rp398 juta untuk yang Almaz RS Pro. Banderol ini di atas Almaz RS tipe EX yang per Oktober 2023 menurut website resmi Wuling Motors ada di angka Rp380,5 juta on the road Jakarta. @autofun.indonesia Gak perlu bawa remote kunci, HP kalian bisa dijadiin kunci mobil! #reviewmobil #mobilbaru #wuling #alvez #wulingalvez #autofact #fiturmobil ♬ Smooth jazz with

Konsumsi BBM New Almaz RS Pro Hybrid Bisa Setara Calya-Sigra!

Harga New Wuling Almaz RS Pro Hybrid resmi diumumkan, Kamis (5/10). Sebagai produk Wuling Motors Indonesia yang mengusung teknologi hybrid, model terbarunya dibandrol Rp438 juta OTR Jakarta. @autofun.indonesia Yang Baru dari New Almaz RS, Makin Sip? #giias2023 #wulingalmazrs #newalmazrs #wulingmotors #wulingalmaz #mobilbaru ♬ Smooth jazz with a nice groove(935050) - tosuya Bila dibandingkan dengan model sebelumnya yang meluncur pada November 2022, versi improvement Almaz Hybrid ini mendapat seju

Mobil Rekomendasi

PopulerTerbaruPembaruan
Hot
Honda

Honda Civic

Rp 533,00 - 586,90 Juta

Lihat Mobil
Subaru

Subaru Crosstrek

Rp 549,50 Juta

Lihat Mobil
Suzuki

Suzuki Grand Vitara

Rp 359,40 - 384,40 Juta

Lihat Mobil
Chery

Chery Omoda 5

Rp 329,80 - 399,80 Juta

Lihat Mobil

Perbandingan Mobil Terkait

BMW M2 Coupe
Lihat