Prediksi Motor Baru di IMOS 2022, Ada Penyegaran Untuk Yamaha Lexi?

Desainnya bertahan sejak 2018
  • Desain Yamaha Lexi sejak 2018 belum berubah.
  • Fitur dan mesin sudah canggih.

Sejak peluncuran perdananya di tahun 2018 silam, hingga kini belum ada ubahan signifikan yang terjadi pada Yamaha Lexi. Varian terkecil dari keluarga Yamaha Maxi Series ini hanya mengalami ubahan warna saja.

Paling anyar, pembaruan warna dilakukan pada bulan April 2022 lalu. Saat itu, ada empat warna baru yang hadir disela ajang IIMS 2022. Mulai merah, hijau, biru dan hitam yang semuanya dihias grafis stiker elegan.

Minimnya penyegaran di sektor tampilan hingga fitur dan mesinlah yang membuat spekulasi mengenai penerusnya untuk hadir di IMOS 2022 terbilang santer. Apalagi dari pabrikan 'tetangga' sudah hadir model facelift dari kompetitornya, Honda Vario 125.

Meski belum ada bocoran mengenai versi terbaru dari Yamaha Lexi, namun tak ada salahnya jika kita mengulas spesifikasi yang saat ini sudah beredar.

Baca Juga: Punya Nama Hewan Endemik Indonesia, Begini Spek Motor Listrik Charged

Desain Elegan

Secara desain, bagian eksterior Yamaha Lexi menampilkan kesan elegan dan gambot ala Maxi Yamaha. Sehingga ditilik dari segmentasi pasarnya akan berbeda dari Honda Vario 125 yang berkesan sporty.

Warna Prestige Silver berkesan mewah.

Prediksi di versi barunya pun tak akan jauh berubah dengan kesan elegan yang tetap bertahan. Segi fungsionalitas pun bakal dipertahankan dengan penggunaan dek lebar tanpa pemisah berupa frame underbone dengan tangki seperti saudaranya, Yamaha NMax atau Aerox 155.

Bagian belakang juga akan tetap mengusung sokbreker tunggal di sisi kiri, alih-alih memakai double sokbreker. Sedangkan bagasi di kolong jok yang luas akan tetap bertahan.

Baca Juga: U-Winfly GT2 Siap Touring Jakarta-Semarang, Sekali Cas Penuh Bisa Tempuh Jarak 250 Km!

Fitur Tetap Mumpuni

Panel meter full digital.

Di versi saat ini, fitur yang diusung Yamaha Lexi terbilang cukup mumpuni dan masih up to date. Misalnya pada varian standar sudah ada fitur Stop & Start System, lampu hazard, port charger 12v hingga side stand switch dan smart lock. Serta lampu utamanya sudah LED.

Tipe selanjutnya ada Lexi S yang ditambah sokbreker belakang tabung dan smart key. Sedangkan di tipe teratas dilengkapi dengan rem ABS.

Potensi pengembangan berikutnya tak tertutup jika Yamaha Lexi dilengkapi dengan konektivitas nirkabel, Y-Connect dan sistem hybrid seperti Fazzio karena sudah mengusung Smart Motor Generator.

Mesin Masih Cukup Unggul

Meski secara volume hanya 125 cc, tapi mesin ini diturunkan langsung dari tipe Blue Core yang sama dengan Yamaha NMax. Bahkan mesin ini dipakai juga di NMax dan XMax 125 cc di Eropa.

Mesinnya sudah VVA

Teknologi yang disematkan berupa Variable Valve Actuation (VVA) dengan pendingin cair. Mesin tersebut dibekali 4-valve dengan keluaran tenaga 11,8 PS di 8.000 rpm dengan torsi 11,3 Nm per 7.000 rpm.

Bikin makin penasaran nih updatenya.

Oops... Something broke.
    Channel:
Ikuti media sosial kita:

Video Pendek Terkait

Perbandingan Motor Terkait

Dipamerkan pada Japan Mobility Show (JMS) 2023. Jadi versi listrik Suzuki Burgman 125 EX. Seperti diketahui, penggemar motor Suzuki di Indonesia tengah menantikan sosok Burgman 125 EX yang siap meluncur di IMOS+ 2023. Hal yang sama berlaku untuk fans Suzuki di Jepang. Sebab Suzuki telah mengumumkan untuk mengenalkan dua unit skuter matic berbasis Burgman. Tapi dengan sistem penggerak berbeda, mulai dari sistem penggerak hidrogen dan listrik. Tapi kali ini Autofun coba membahas versi listriknya y
Siapa matic 150-160 cc paling irit. Ada matic 125 paling irit juga tuh! Mengintip detail CFMoto Papio XO-01. Rangkuman berita favorit kami kumpulkan sepanjang pekan lalu, dan ada sejumlah artikel yang mencuri perhatian pembaca. Diantaranya adu irit motor matic kelas 150-160 cc yang menawarkan performa, namun pemiliknya masih memikirkan efisiensi. Ada pula adu irit motor matic bermesin 125 cc, yang ternyata justru dikuasai oleh produk dari Yamaha. Lainnya ada Ducati tiruan asal Cina dan juga kemu
Layani penjualan dan perawatan. Jadi arena pengetahuan motor listrik. Berlokasi di Mulyorejo. Merek motor listrik Alva terus melebarkan sayapnya, kali ini mereka membuka Alva Experience Center di Surabaya, Jawa Timur. Hal ini merupakan komitmen Alva untuk mempercepat pembangunan infrastruktur agar dapat memfasilitasi masyarakat. Selain sebagai tempat penjualan dan servis motor listrik Alva, tempat ini juga berfungsi sebagai pusat edukasi dan informasi mengenai kendaraan listrik. Peresmian dilaku
Area test ride mencapai 1.100 m2. Ada 25 unit motor yang bisa diuji. Seperti diketahui, pameran Indonesia Motorcycle Show (IMOS+) pada 25 – 29 Oktober 2023 akan digelar di Indonesia Convention Exhibition (ICE) BSD City. Bukan lagi di JCC, Senayan. Perpindahan lokasi ini membuat luas area pameran tersebut bertambah, termasuk di zona test ride yang disediakan. IMOS+ 2023 pada tahun ini memiliki area test ride lebih dari 1.100 meter persegi. Agus Riyadi, Project Director Seven Event dan pelaksana p
Yamaha Lexi masih belum ada penyegaran. Yamaha MX-King 155 VVA bisa jadi dirilis. Pameran Indonesia Motorcycle Show (IMOS)+ 2023 bakal digelar mulai 25 Oktober nanti di ICE BSD, Tangerang. Sejumlah pabrikan motor pun dipastikan ikut memeriahkan event tersebut. Termasuk PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) yang diprediksi bakal menyiapkan model baru di sana. Hal ini disampaikan oleh Antonius Widiantoro selaku Asst. General Manager Marketing - Public Relation PT YIMM. "Yamaha akan menyia

Rekomendasi Motor

PopulerTerbaruPembaruan
Aprilia

Aprilia Tuareg 660

Rp 65,60 Juta

Lihat Motor
Hot
Yamaha

Yamaha Nmax

Rp 30,20 - 32,26 Juta

Lihat Motor
CFMOTO

CFMoto 250 CLX

Belum Tersedia

Lihat Motor
Segway

Segway E200P

Belum Tersedia

Lihat Motor
Alva

Alva One

Rp 3,50 Juta

Lihat Motor
Honda

Honda ST125 Dax

Rp 81,75 Juta

Lihat Motor
Yamaha Lexi
Lihat