Honda Brio dan City Hatchback RS Speed Challenge 2023 Lahirkan Juara Baru

Ajang balap One Make Race (OMR) Honda Brio Speed Challenge (HBSC) dan Honda City Hatchback RS Speed Challenge (HCHSC) tahun 2023 memasuki putaran keenam alias final di ajang ISSOM 2023 yang digelar, Minggu, 19 November 2023.

Di kesempatan ini pula diumumkan siapa yang berhak menjadi juara umum dari balapan yang digelar oleh PT Honda Prospect Motor (HPM) itu.

Adalah Junus Danuatmojo berhasil keluar sebagai juara umum Honda Brio Speed Challenge 2023, sementara Rio SB berhasil keluar sebagai juara umum Honda City Hatchback RS Speed Challenge 2023.

Junus Danuatmojo jadi juara umum HBSC 2023

Junus berhasil mengumpulkan total 84 point sepanjang musim balap tahun ini diikuti Rayhan Danendra di peringkat kedua yang berhasil mengumpulkan 82 point, serta Doni Damara di peringkat tiga dengan 79 point.

"Kami sangat bangga ajang balap Honda Brio One Make Race ini berhasil menjadi ajang balap paling populer di Indonesia dan konsistensi di ISSOM dalam kurun waktu sepuluh tahun.

Sementara untuk Honda City Hatchback RS One Make Race ini, meski baru dua tahun di gelar, namun jumlah peserta semakin meningkat dibandingkan tahun lalu," kata Yusak Billy sebagai Sales & Marketing and After Sales Director PT Honda Prospect Motor (HPM) dalam sambutannya di Sirkuit Sentul, Bogor, Jawa Barat.

Baca juga: Komparasi Mobil LCGC 2023 Termurah, Pilih Daihatsu Ayla M, Honda Brio Satya S atau Toyota Agya E?

Honda Brio Speed Challenge 2023 Juga Umumkan 6 Kategori Lain

One Make Race Honda Brio sudah digelar 10 tahun

Selain mengumumkan siapa yang berhak jadi juara umum, ajang HBSC kali ini juga membagi pemenang lainnya dalam enam kategori.

Yakni kategori Team of The Year dimenangkan oleh Buminata Motorsport, lalu kategori Promotion of The Year dimenangkan oleh Junus Danuatmojo, dan kategori Rookie of The Year dimenangkan oleh Dony Damara.

Ada 6 kategori khusus di tahun ini

Lantas ada kategori Fastest Lap of The Year dimenangkan oleh Dony Damara, kategori Most Improved Laptime dimenangkan oleh Ada Maulana Saefudin, dan juga kategori Most Improved Position dimenangkan oleh Nofal Fahri Ahmad. 

Penghargaan khusus lainnya ada Hamosena Racing Team diberi perdikat Best Video Content by Race Team, dan tim Bank BJB Delta Garage Racing Team yang berhasil meraih penghargaan khusus untuk Best Livery of the Year.

Baca juga: 7 Keunggulan Honda Brio Satya Bekas, Solusi Cerdas Buat Mobil Harian

Penghargaan Khusus untuk Honda City Hatchback RS Speed Challenge 2023

One Make Race Honda City Hatchback RS

Selain mengkukuhkan Rio SB merupakan pembalap dari tim P Five Racing Indonesia berhasil menjadi juara umum HCHSC 2023, juga ada beberapa pengumuman pemenang untuk kategori lain.

Yakni Pradana Adi Wilianto berhasil meraih penghargaan khusus dimana ia berhasil meraih High Sportsmanship sepanjang musim balap tahun 2023 ini. 

Pemenang kategori Team of The Year dimenangkan oleh P Five Racing Team, kategori Rising of The Year dimenangkan oleh Akheela Chandra, dan kategori Promotion of The Year dimenangkan oleh Daffa.

Fitra Eri rebut juara di seri keenam sementara Rio SB di urutan kedua

Lantas kategori Fastest Lap of The Year dimenangkan oleh Rio SB, kategori Most Improved Laptime dimenangkan oleh M. Wildan Rizkyansha serta kategori Most Improved Position dimenangkan oleh Raffa Mafud.

Seri penutup ini menampilkan pertandingan yang tidak kalah menarik dimana Fitra Eri berhasil keluar sebagai pemenang. 

Selain itu, Fitra Eri juga berhasil menempati peringkat kedua dan Akheela Chandra menempati peringkat ketiga OMR HCHSC musim 2023 dengan perolehan 78 dan 70.

Baca juga: 30 Mobil Terlaris di Indonesia September 2023, Toyota Kijang Innova Dibuntuti Honda Brio

Oops... Something broke.
    Channel:
Ikuti media sosial kita:
Prasetyo

Editor

Menggeluti bidang jurnalistik otomotif sejak 2009 selaras dengan hobinya dalam memodifikasi mobil. Apalagi karakteristik yang...

Beli mobil lebih murah, jual mobil lebih cepat

pengguna tukar tambah mobil impiannya
Tambahkan
mobil Anda

Upgrade

Honda Brio

Mobil Bekas Terkait

Jaminan Kualitas Mobil

Garansi Satu Tahun

Jaminan 5 Hari Uang Kembali

Harga Pasti, Tidak Ada Biaya Tersembunyi

Lihat Lebih

Video Pendek Terkait

Related Videos

5 Hal Menarik di Daihatsu Ayla X ADS Buat Lawan Honda Brio

Jadi Mending Agya Baru, Brio Satya, atau Cukup Ayla? | Komparasi Mobil di Bawah Rp 200 juta!

2021 Honda Brio RS Urbanite yang Lebih Sporty Dengan

All New Honda Brio Pada Sisi Desain yang Semakin Dinamis dan Sporty

Lima Perbedaan Honda City Sedan dan City Hatchback | First Impression

Sebagai brand velg mobil lokal yang memiliki nama di kancah otomotif Tanah Air, HSR Wheel meluncurkan produk terbarunya yang diberi nama HSR BOB, Sabtu (18/11/2023). HSR BOB merupakan velg mobil yang terinspirasi dari velg-velg JDM legendaris, dengan model five spokes dan racing look with lips. “Seiring berkembangnya dunia otomotif dan banyaknya permintaan, kami kembali menghadirkan velg model JDM, HSR BOB. Velg terbaru HSR yang kami hadirkan kali ini memiliki face yang beda, lebih tegas dan ber
Toyota Avanza dan Daihatsu Xenia memakai basis yang sama bahkan diproduksi dalam satu pabrik. Saat ini baik Avanza maupun Xenia sudah masuk generasi ketiga yang resmi diluncurkan November 2021 silam. Bukan cuma fisik luar dan dalamnya yang berubah, namun kedua mobil ini sekarang pakai sasis DNGA (Daihatsu New Global Architecture) berjenis DNGA-B, yang berkonstruksi full-unibody dengan layout penggerak roda depan hasil racikan Daihatsu. Keduanya juga memakai mesin baru yang serupa dengan dua pili
Toyota Kijang Super tercatat dalam sejarah pertama kali diperkenalkan PT Toyota Astra Motor pada tahun 1986, inilah generasi ketiga Toyota Kijang. Seperti yang diketahui, Kijang Super merupakan sebuah minibus andalan keluarga Indonesia yang sudah berkiprah di Tanah Air kurang lebih selama 1 dekade. Menariknya, tidak hanya di Indonesia keberadaan Toyota Kijang Super terdeteksi, sebab sosok mobil ini juga bisa ditemui pada beberapa negara lain di dunia meski dengan penamaan yang berbeda. Antara la
Harga Wuling Binguo EV kabarnya akan ada di kisaran Rp 300 juta hingga Rp 400 juta, tapi apakah akan mendapat subsidi PPN 1% seperti halnya Air ev? Ya, Wuling Binguo EV kini jadi produk mobil listrik terbaru yang ditawarkan PT Wuling Motors Indonesia. Dari dimensi, mobil ini memang bentuknya lebih besar dari Air ev, maka nggak heran harganya disebut-sebut bakal setingkat di atas Wuling Air ev. Karena Wuling Binguo EV ini akan diproduksi di Indonesia, maka yang jadi bikin penasaran apakah mobil i
All New Volkswagen Tiguan Allspace 2023 diluncurkan di Indonesia melalui ajang GIIAS 2023 yang diselenggarakan pada Agustus lalu di ICE BSD City, Tangerang. Bermain di segmen Medium SUV, versi facelift Tiguan Allspace saat ini dibandrol Rp854 juta OTR Jakarta. Sebagai model VW terlaris di Tanah Air, Tiguan Allspace menarik untuk diulas, beruntung kami diberi kesempatan untuk melakukan tes drive secara singkat mobil berparas tampan ini. Penasaran Ingin tahu bagaimana impresi berkendaranya? Simak

Mobil Rekomendasi

PopulerTerbaruPembaruan
Hot
Honda

Honda Civic

Rp 533,00 - 586,90 Juta

Lihat Mobil
Subaru

Subaru Crosstrek

Rp 549,50 Juta

Lihat Mobil
Suzuki

Suzuki Grand Vitara

Rp 359,40 - 384,40 Juta

Lihat Mobil
Chery

Chery Omoda 5

Rp 329,80 - 399,80 Juta

Lihat Mobil

Perbandingan Mobil Terkait

  • Honda Brio
    Rp 156,90 Juta
    VS
    Toyota Agya
    Rp 175,40 Juta
    Brio vs Agya
  • Honda Brio
    Rp 156,90 Juta
    VS
    Suzuki Baleno
    Rp 235,00 Juta
    Brio vs Baleno
  • Honda Brio
    Rp 156,90 Juta
    VS
    Wuling Air EV
    Rp 238,00 Juta
    Brio vs Air EV
  • Honda Brio
    Rp 156,90 Juta
    VS
    Daihatsu Sirion
    Rp 201,75 Juta
    Brio vs Sirion
  • Honda Brio
    Rp 156,90 Juta
    VS
    Nissan March
    Rp 185,80 Juta
    Brio vs March
Honda Brio
Lihat