window.googletag = window.googletag || {cmd: []}; googletag.cmd = googletag.cmd || []; googletag.cmd.push(function() { googletag.defineSlot('/22557728108/id_article_breadcrumb_above_pc', [ 728, 90 ], 'div-gpt-ad-1685588617854-0').addService(googletag.pubads()); googletag.pubads().enableSingleRequest(); googletag.pubads().collapseEmptyDivs(); googletag.enableServices(); });
googletag.cmd.push(function() { googletag.display('div-gpt-ad-1685588617854-0'); });

Review Suzuki Baleno 2020: Lebih Sporty, Kurang KBB

Kurnia Soemarno · 10 Jan, 2020 12:24

Suzuki Baleno pertama kali diluncurkan di Indonesia sebagai sedan kecil pada tahun 1996. Pada tahun 2017, bentuk Suzuki Baleno diubah menjadi model Hatchback. Dan tiga tahun kemudian, beberapa pembaruan dilakukan pada Suzuki Baleno facelift 2020 yang membuat modelnya menjadi lebih sporty. 

Review Suzuki Baleno 2020: Lebih Sporty, Kurang KBB 01

Dengan pasar hatchback premium yang terus bertumbuh dan dengan meningkatnya penjualan Honda Jazz, Suzuki kembali meluncurkan Baleno sebagai hatchback premium.

window.googletag = window.googletag || {cmd: []}; googletag.cmd = googletag.cmd || []; googletag.cmd.push(function() { googletag.defineSlot('/22557728108/id_article_fourthp_under_pc', [ 728, 90 ], 'div-gpt-ad-1685589129084-0').addService(googletag.pubads()); googletag.pubads().enableSingleRequest(); googletag.pubads().collapseEmptyDivs(); googletag.enableServices(); });
googletag.cmd.push(function() { googletag.display('div-gpt-ad-1685589129084-0'); });

Di dalamnya, Baleno mendapatkan mesin yang sama seperti Ertiga generasi pertama, yaitu mesin K14B yang menghasilkan 92,4 PS dan torsi 130 Nm. Ya, memang tidak ada pembaruan pada mesinnya, tetapi banyak orang yang justru menyukai mesin tersebut karena KBB (konsumsi bahan bakarnya) yang hemat serta umur ekonomisnya yang lebih lama.

Harga Suzuki Baleno

Baleno baru hadir dalam dua varian, yaitu Baleno M/T dengan transmisi manual yang dibanderol dengan harga Rp. 221.000.000, serta varian lainnya yaitu Baleno A/T dengan harga Rp 235.500.000.

Suzuki tentu telah jauh berpengalaman jika kita membahas tentang performa mesinnya. Mesin Baleno penuh tenaga, kuat, dan juga bersuara halus. Tidak akan ada suara mesin yang terdengar saat Anda mengendarai mobil ini di jalanan dalam kota, tetapi jika Anda menginjak pedal gas dengan keras, dengusan rendah mungkin akan terdengar.

Torsi awal hanya akan berada pada angka 4.000 rpm, yang berarti Anda tidak perlu banyak mengganti persneling selama perjalanan.

Peningkatan Kualitas dan Penanganan Suzuki Baleno

Baleno tidak hanya pada bentuknya tetapi juga kualitas kendaraannya. Baleno memiliki kerangka yang kuat yang membantu mobil tetap tenang dan pengendara jadi merasa nyaman saat berkendara di kota atau di jalan raya.

Dengan pemasangan suspensi yang lebih kaku pada Suzuki Baleno, guncangan mungkin akan lebih mudah terasa bahkan saat mobil hanya melintasi lubang-lubang kecil. Hal ini mungkin menyebalkan bagi kebanyakan orang, tetapi akan memberikan efek lebih baik saat mobil melaju dalam kecepatan tinggi.

Mobil Baleno menawarkan body roll yang minimal saat Anda melewati tikungan dengan kemudi yang juga tetap nyaman dikendalikan. Respons kemudinya cukup baik dan mudah dioperasikan meski tetap saja, mobil ini masih kurang gesit.

Jarak bawah bodi mobil dengan permukaan yang lebih tinggi membantu mobil mengatasi jalanan yang buruk dengan lebih mudah. Jarak roda Nexa Baleno yang diperpanjang membuat mobil ini menjadi lebih stabil saat dikendarai meski melakukan manuver pasti tetap akan sulit. 

 

Sistem Pengereman pada Suzuki Baleno

Salah satu bagian yang membuat kualitas Suzuki Baleno menjadi turun adalah sistem pengeremannya. Suzuki Baleno dilengkapi dengan rem cakram berventilasi di bagian depan serta drum di bagian belakang yang membuatnya jadi memiliki Sistem Pengereman Anti-kunci (ABS) dan Distribusi Tenaga Rem Elektronik (EBD) sebagai standar.

Namun, gigitan rem tidak cukup andal hingga membutuhkan lebih banyak jarak dibanding saingan saat tes pengereman darurat dilakukan. Kelemahan lainnya adalah ABS yang berfungsi sedikit lebih cepat dari yang diharapkan.

Eksterior Suzuki Baleno

Review Suzuki Baleno 2020: Lebih Sporty, Kurang KBB 01

Suzuki Baleno facelift tidak mendapatkan banyak pembaruan desain interior bila dibandingkan dengan model sebelumnya yang diluncurkan pada tahun 2017. Untuk versi facelift 2020, pembaruan pada Suzuki Baleno hanya ada pada bagian grille, lampu depan, lampu belakang, pelek baru, termasuk foglamp yang kini menjadi terpisah.

Sedangkan untuk interiornya, Suzuki Baleno tampil lebih segar dengan perpaduan dua warna pada lapisan kursi mobil, serta sistem hiburan dengan teknologi layar sentuh ukuran 7 inci yang dilengkapi dengan headunit (HU) yang juga dapat disambungkan dengan smartphone.

Perubahan pada desain eksteriornya tidak mengubah ukuran dan bentuk Baleno sama sekali. Panjangnya tetap 3.995 mm, lebar 1.745 mm, tinggi 1.510 dan jarak roda 2.520 mm. Jika dibandingkan, ukurannya sedikit lebih kecil dari Honda Jazz dan Toyota Yaris. Walau bila dilihat secara terpisah dan seksama, bentuk Baleno akan terlihat lebih lebar dibanding kedua mobil tersebut. 

Interior Suzuki Baleno

Bukalah pintu mobil Baleno (yang bisa terbuka jauh lebih lebar dibanding mobil mana pun) dan Anda akan menemukan adanya bahan kain berwarna biru gelap yang memenuhi bagian kursi hingga pintu. Semuanya ditempatkan secara ergonomis di dalam untuk memudahkan akses dan mendukung interior agar tampak jauh lebih menarik dari luar.

Panel AC sudah berbentuk tombol dengan layar digital. Fitur pengontrol suhu udara juga terpasang di sini, sehingga sangat memudahkan dalam pengaturan suhu kabin untuk dibuat menjadi lebih nyaman.

Review Suzuki Baleno 2020: Lebih Sporty, Kurang KBB 02

Menyalakan dan mematikan mesin dapat dilakukan hanya dengan menekan tombol. Pengaturan posisi mengemudi juga dapat dilakukan dengan mudah berkat kemudinya yang teleskopis dan dapat dimiringkan.

Kabin pada Suzuki Baleno terasa lapang dan menawarkan visibilitas pemandangan luar yang juga bagus. Kursi belakang Baleno tergolong yang paling lapang di kelasnya, terutama pada ruang kaki yang didapatkan berkat jarak sumbu rodanya yang panjang.

Namun demikian, ruang untuk kepala agak terbatas dan garis bahu yang tinggi membuat penumpang belakang tidak terlalu leluasa untuk melihat ke luar. Bagasi tergolong lapang, hanya saja akses untuk mengambil dan meletakkan barang agak sulit karena bibir pintu yang tinggi.

Kursi-kursinya agak terlalu kaku untuk dikendarai dan Anda akan merasa lelah jika mendudukinya dalam perjalanan jarak jauh. Proporsi yang lebih luas dari Baleno membuat banyak hal dapat ditawarkan dari ruang interiornya.

Baleno memiliki kursi belakang yang paling luas di antara para pesaing lainnya dan dapat menampung 3 orang tanpa masalah.

Sistem Keselamatan Suzuki Baleno

Fitur keselamatan pada Suzuki Baleno tergolong lengkap meski masih kurang untuk ukuran hatchback sekelasnya. Penumpang Baleno hanya difasilitasi dengan dual SRS airbag dan ABS serta EBD, tanpa dilengkapi dengan kontrol stabilitas maupun kontrol traksi.

Padahal untuk city car 1,2 liter yang lebih murah harganya dibanding Baleno, sudah ada yang menawarkan fasilitas tersebut. Inilah mungkin kompromi yang harus dilakukan untuk tetap mempertahankan nilai keuntungan. 

Kesimpulan

Suzuki telah melakukan banyak hal tepat pada Baleno. Dapat diandalkan dalam hal kekuatan, menawarkan ruang yang luas, serta mampu merepresentasikan keandalan Suzuki seperti produk Suzuki lainnya.

Suzuki Baleno juga dilengkapi dengan fitur-fitur yang lengkap, meski mungkin Anda tidak akan merasa terlalu puas dengan fitur keselamatannya. Bahkan meski interiornya mungkin tidak bisa terlalu bersaing dengan apa yang ditawarkan oleh kompetitor, tetapi rasa senang yang didapatkan saat mengendarai Baleno juga tidak tertandingi.

Dan juga, mengingat efisiensi bahan bakar yang ditawarkan Suzuki Baleno 2020 (dan juga karakter Suzuki yang biasa menerapkan rasio gear yang lebih baik demi penghematan konsumsi bahan bakar), secara keseluruhan tidak banyak hal yang kami keluhkan mengenai mobil ini.

window.googletag = window.googletag || {cmd: []}; googletag.cmd = googletag.cmd || []; googletag.cmd.push(function() { googletag.defineSlot('/22557728108/id_article_relatedmodel_above_pc', [ 728, 90 ], 'div-gpt-ad-1685589152548-0').addService(googletag.pubads()); googletag.pubads().enableSingleRequest(); googletag.pubads().collapseEmptyDivs(); googletag.enableServices(); });
googletag.cmd.push(function() { googletag.display('div-gpt-ad-1685589152548-0'); });
window._taboola = window._taboola || []; _taboola.push({ mode: 'thumbnails-stream-2x2-desk', container: 'taboola-stream-widget-thumbnails-desktop', placement: 'Stream Widget Thumbnails Desktop', target_type: 'mix' });

Cek penawaran terbaik dalam 24 Jam!

Suzuki Baleno 2020 MT

Upgrade

Tambahkan mobil Anda

Gak mau tukar tambah?  Pilih Mobil