Jadi Model Terpisah, Ini Beda Toyota Avanza 2022 dan Veloz 2022

All New Toyota Avanza 2022 resmi meluncur dalam balutan world premiere pada Rabu 10 November 2021. Saudaranya, all new Toyota Veloz 2022 juga ikut dirilis karena merupakan satu basis mobil yang sama. 

Beda All New Toyota Avanza dan Veloz 2022

Maka dari itu pabrikan membuat kedua mobil itu memiliki perbedaan yang signifikan. Satu model tetap mempertahankan DNA sebagai Low MPV, satunya lagi dibuat berpenampilan crossover tapi tetap masuk sebagai mobil multiguna. 

Direktur Pemasaran PT Toyota-Astra Motor (TAM) Anton Jimmi Suwandy mengatakan, perbedaan antara Toyota Avanza dan Veloz untuk mengakomodasi kebutuhan konsumen yang berbeda. Kehadiran keduanya juga sebagai upaya memperluas pasar Low MPV 7 penumpang di Indonesia.

All New Toyota Avanza 2022

"Sebenarnya sejak Toyota Veloz kami luncurkan di 2011, kami melihat ada 2 tipe segmen yang cukup berbeda. Oleh karena itu di desainnya yang kedua ini, kami buat lebih berbeda, ini adalah masukkan konsumen yang tetap butuh utilitas MPV dan desainnya SUV oriented," ujarnya dalam konferensi pers virtual.

Benar saja, jika melihat bentuk mobil, maka khusus Toyota Veloz terbaru bukan lagi mencerminkan kesan sporty, melainkan kuat DNA crossovernya. Ini tampak dari penggunaan roof rail, serta bumper baru yang dilengkapi underguard silver. Secara umum juga dibuat lebih mewah seperti Toyota Corolla Cross.

Baca Juga: All New Toyota Veloz 2022 Buatan Karawang Akan Diekspor ke 16 Negara Mulai Tahun Depan

Tampilan belakang Toyota Veloz 2022

Adapun untuk model Toyota Avanza generasi ketiga ini memadukan kesan elegan, dan minimalis namun tetap futuristik dari desain fascia. Tampilannya juga lebih segar dilihat. Bila melihat belakangnya, seperti tampak bentuk gado-gado Mitsubishi Outlander dan Xpander. 

"Berdasarkan survei kami, konsumen di atas Rp250 juta - Rp260 juta ke atas butuh fitur lebih lengkap dan desainnya lebih berani dan ber-SUV. Namun kami juga tidak melupakan konsumen Avanza yang butuh refresh design, fiturnya pun memenuhi kebutuhan konsumen di bawah Rp250 jutaan," ujarnya. 

Tampilan belakang All New Toyota Avanza

Kemudian dari kelengkapan fitur. Toyota Avanza terbaru ini sejatinya membawa fitur baru yang tak dilengkapi model sebelumnya seperti semua tipe telah dilengkapi Hill Start Assist dan Vehicle Stability Control, setir tilt & teleskopik, head unit model floating, serta fitur Toyota Safety Sense.

All new Toyota Veloz punya semua kelengkapan tadi. Hanya saja karena stratanya lebih tinggi lagi, makin lengkap dengan tambahan electric parking brake dengan auto hold, 6 airbag, layar monitor entertainment yang menempel di plafon, all around camera, dan sein sequential. 

Makanya untuk menebus Toyota Veloz baru, calon konsumen harus menyiapkan dana yang sedikit lebih besar. Untuk model terendahnya yang pakai transmisi manual, mulai dari Rp 251,2 juta, sedangkan untuk all new Toyota Avanza paling murahnya di angka Rp 206,2 juta. Berikut harga lengkapnya.

Harga All New Toyota Avanza dan Veloz 2022
Avanza 1.3 E M/T Rp 206,2 juta
Avanza 1.5 G M/T Rp 228,5 juta
Avanza 1.5 G CVT Rp 241,4 juta
Avanza 1.5 G CVT TSS Rp 264,4 juta
Veloz 1.5 M/T Rp 251,2 juta
Veloz 1.5 Q CVT Rp 272,1 juta
Veloz 1.5 Q CVT TSS Rp 291,5 juta

Sedangkan dari dimensi, Toyota Veloz punya ukuran yang lebih besar. Namun keduanya tetap memiliki ground clearance sama, 205 mm. 

  Toyota Avanza 2022 Toyota Veloz 2022
Panjang 4.395 mm 4.475 mm
Lebar 1.730 mm 1.750 mm
Tinggi 1.700 mm 1.700 mm
Wheelbase 2.750 mm 2.750 mm

Baca Juga: Intip Kelengkapan Fitur Toyota Avanza 1.3 E 2022, Tetap Mewah Walau Harga Paling Murah

    Channel:
Ikuti media sosial kita:

Beli mobil lebih murah, jual mobil lebih cepat

pengguna tukar tambah mobil impiannya
Tambahkan
mobil Anda

Upgrade

Toyota Avanza

Mobil Bekas Terkait

Jaminan Kualitas Mobil

Garansi Satu Tahun

Jaminan 5 Hari Uang Kembali

Harga Pasti, Tidak Ada Biaya Tersembunyi

2022 Toyota AVANZA G 1.5

Rp 219,00 Juta
Rp 4,46 Juta/bln

7.835 km

1,5 tahun

Java East

Cek Tawaran Juli

2020 Toyota AVANZA VELOZ 1.5

Rp 214,00 Juta
Rp 4,36 Juta/bln

15.086 km

3,5 tahun

Jawa Barat

Cek Tawaran Juli

2021 Toyota AVANZA VELOZ 1.5

Rp 222,00 Juta
Rp 4,52 Juta/bln

17.091 km

2,5 tahun

Jawa Barat

Cek Tawaran Juli

2021 Toyota AVANZA VELOZ 1.5

Rp 216,00 Juta
Rp 4,40 Juta/bln

8.996 km

2,5 tahun

Jawa Barat

Cek Tawaran Juli

2021 Honda MOBILIO RS 1.5

Rp 220,00 Juta
Rp 4,48 Juta/bln

12.090 km

2,5 tahun

Java East

Cek Tawaran Juli
Lihat Lebih

Video Tiktok

Related Videos

Avanza, Xpander, Ertiga, Siapa yang Paling Lega dan Banyak Fitur? | Mobil Baru di GIIAS 2021

Kali Ini Kami Tes Xpander dan Veloz dari Segala Aspek!

Hal Yang Harus Dipertimbangkan Sebelum Membeli Toyota Veloz

Ini Bedanya BR-V dengan Veloz dan Xpander Cross | First Drive

Memperkenalkan All New Toyota Veloz 2022

Berita Terbaru

Hyundai Stargazer Essential Resmi Diluncurkan dengan Harga Menarik, Ini yang Berubah

PT Hyundai Motors Indonesia (HMID) menghadirkan Hyundai Stargazer Essential yang menjadi varian baru dari Stargazer, Senin (17/7/2023). Kehadiran Hyundai Stargazer Essential ini ternyata menggantikan tipe Trend. Alhasil, varian Stargazer saat ini untuk urutan termurah sampai termahal adalah Active, Essential, Style dan Prime. Baca juga: Hyundai Stargazer Essential Segera Diluncurkan, Fiturnya Lebih Lengkap Menurut President Director PT Hyundai Motors Indonesia, Woojune Cham kehadiran Stargazer E

Terungkap, MG Cyberster 2023 Bisa Sprint Lebih Cepat dari Ferrari dan Lamborghini

Mobil listrik pertama MG berjeniskan roadster soft top, MG Cyberster 2023 diperkenalkan pertama kali pada April lalu. Pabrikan China berdarah Inggris, MG, hadirkan Cyberster 2023 bukan cuma membawa desain yang agresif sekaligus atraktif, namun juga dengan performa tinggi. Baru-baru ini diungkapkan bahwa mobil listrik ini bahkan lebih cepat dan lebih bertenaga daripada banyak supercar terkemuka dunia. Wang Jian, director of electric propulsion development SAIC Motor, mengatakan Cyberster merupaka

6 Catatan Penting Wuling Air ev Selama di Indonesia

Tepat 11 Agustus 2022, mobil listrik Wuling Air ev memasuki satu tahun kehadirannya di pasar otomotif Indonesia. Nah, bersamaan dengan kehadiran Wuling Motors di Indonesia sejak Juli 2017, merek mobil asal China ini menggelar acara Green Drive Festival dengan mengundang konsumen Air ev serta komunitas Wuling Electric Vehicle Indonesia (WEVI). Dalam acara tersebut, Wuling Motors menghadirkan berbagai aktivitas seru serta penampilan dari stand up comedian, Mongol, dan hingga mendatangkan penyanyi

Review Pemilik: Honda City Hatchback RS 2021, Cocok Buat Dimodif

**Artikel ini adalah pengalaman pribadi dari pemilik Honda City Hatchback RS 2021 Honda City Hatchback RS dihadirkan sebagai penerus Jazz GK5 di Tanah Air. Mewarisi berbagai keunggulan yang menjadi ikonik hatchback Honda, City Hatchback RS terlihat stylish, sporty, canggih, serta memiliki performa besar, yang mempunyai karakter 11-12 dengan Jazz. Pada review pemilik kali ini, kami akan mengulas City Hatchback RS manual lansiran April 2021. Menurut cerita dari pemilik, ia membeli mobil ini dalam

Top 5 Artikel Pekan Ini, Harga Bekas Innova Reborn Diesel yang Stabil Sampai Carry Bagong Pakai Turbo

Kepopuleran Toyota Innova Reborn diesel rupanya belum luntur oleh waktu. Bahkan kemunculan Innova Zenix dengan teknologi hybrid tidak menghapus kecintaan masyarakat Indonesia akan MPV bermesin diesel tersebut. Tak heran harga jual Toyota Innova Reborn diesel saat ini masih sangat bertahan dan masih banyak peminatnya. Hal itu pula yang menjadikan artikel Autofun khususnya mengenai Toyota Innova Reborn Diesel masih tinggi pembacanya. Berikut 5 artikel paling populer di Autofun periode 10 - 15 Apri

Mobil Rekomendasi

PopulerTerbaru
Hot
Toyota

Toyota Raize

Rp 229,80 - 299,20 Juta

Lihat Mobil
Hot
Daihatsu

Daihatsu Rocky

Rp 214,20 - 265,00 Juta

Lihat Mobil
Hot
Honda

Honda Civic

Rp 533,00 - 586,90 Juta

Lihat Mobil
Hot
Honda

Honda Brio

Rp 156,90 - 227,10 Juta

Lihat Mobil
Tidak Dijual
Honda

Honda Jazz

Belum Tersedia

Lihat Mobil
Hot
Hyundai

Hyundai Palisade

Rp 842,00 - 1,11 Milyar

Lihat Mobil
Hot
Wuling

Wuling Almaz

Rp 279,50 - 470,00 Juta

Lihat Mobil
Hot
Honda

Honda City Hatchback

Rp 333,60 - 362,60 Juta

Lihat Mobil
Hot
Kia

Kia Sonet

Rp 193,00 - 296,00 Juta

Lihat Mobil
Subaru

Subaru Crosstrek

Rp 549,50 Juta

Lihat Mobil
Suzuki

Suzuki Grand Vitara

Rp 359,40 - 384,40 Juta

Lihat Mobil
Chery

Chery Omoda 5

Rp 329,80 - 399,80 Juta

Lihat Mobil
Subaru

Subaru WRX

Rp 849,50 - 949,50 Juta

Lihat Mobil
Subaru

Subaru WRX Wagon

Rp 975,50 - 1,03 Milyar

Lihat Mobil
Wuling

Wuling Alvez

Rp 209,00 - 295,00 Juta

Lihat Mobil
Daihatsu

Daihatsu Ayla

Rp 103,30 - 161,05 Juta

Lihat Mobil
Varian Baru
Toyota

Toyota Agya

Rp 175,40 - 253,50 Milyar

Lihat Mobil
Land Rover

Land Rover Range Rover Sport

Rp 4,52 Milyar

Lihat Mobil

Perbandingan Mobil Terkait

Toyota Avanza
Lihat