Ram 1500 Rebel Bisa Rebut Popularitas Mobil Double Cabin di Indonesia (jgn dipublish)

Nussa · 31 Agu, 2021 15:51

Tampak depan Ram 1500 Rebel terlihat sangat ganas

 

Di Indonesia, pilihan mobil double cabin cukup beragam. Ada Toyota New Hilux, Mitsubishi New Triton, Ford Ranger, Isuzu D-Max, dan Nissan Navara. Tapi, belum ada yang tampilannya seganas Ram 1500 Rebel.

Tak hanya tampilannya yang terlihat sangat agresif, tapi secara dimensi juga ukurannya cukup besar. Dengan diameter pelek 18 inci, mobil ini terlihat intimidatif.

window.googletag = window.googletag || {cmd: []}; googletag.cmd.push(function() { googletag.defineSlot('/22557728108/ID_Article_Middle_leaderboard', [ 728, 90 ], 'div-gpt-ad-1649907777923-0').addService(googletag.pubads()); googletag.pubads().enableSingleRequest(); googletag.pubads().collapseEmptyDivs(); googletag.enableServices(); });
googletag.cmd.push(function() { googletag.display('div-gpt-ad-1649907777923-0'); });

Kap mesinnya terlihat sporty dengan lubang hawa

 

Bagian depan dilengkapi dengan skid plate di tengah bumper. Pada sisi kiri dan kanan bumper juga sudah disematkan lampu kabut. Lampu depannya terlihat seperti mata dan seluruh sistem penerangannya sudah mengandalkan teknologi LED.

Di bagian kap mesin, diberikan lubang hawa untuk membuat temperatur di ruang mesin tetap terjaga. Lubang kisi-kisi ini juga semakin menegaskan aura sporty yang dibawa Ram 1500 Rebel.

Ram 1500 Rebel Bisa Rebut Popularitas Mobil Double Cabin di Indonesia (jgn dipublish) 02

 

Kombinasi dua warna atau two-tone membuatnya tampak sporty. Bagian fender, grille, bumper, dan side skirt, serta beberapa bagian lainnya menggunakan warna hitam dof. Sehingga, tampilannya jadi semakin agresif.

Ram 1500 Rebel menggunakan kombinasi dua warna atau two-tone

 

Uniknya ada pada bagian baknya, di sisi kiri terdapat tempat penyimpanan juga. Bagasi ini bisa diandalkan menjadi kotak es untuk menyimpan makanan atau minuman.

Lampu belakangnya cukup sederhana dengan bentul vertikal. Mobil double cabin ini juga sudah disematkan high mount rear stop lamp. Tampak belakang juga tetap sporty dengan pipa knalpot yang ditempatkan pada sisi kiri dan kanan.

Sisi kiri bak bisa menjadi tempat penyimpanan

 

Masuk ke bagian kabin, desain interiornya didominasi dengan warna hitam. Dasbornya memiliki banyak permukaan rata dan pemilihan desain yang berani. Di tengah dasbor, disematkan layar sentuh berukuran 12 inci untuk sistem hiburan.

Sedangkan pada kluster instrumen, pengemudinya dimanjakan dengan layar TFT berukuran 7 inci yang menampilkan beragam informasi. Pada lingkar kemudinya juga sudah dilengkapi dengan beragam tombol multifungsi untuk mengubah pengaturan pada sistem infotainment.

Dasbor Ram 1500 Rebel didominasi warna hitam

 

Salah satu keunikannya ada pada gear shifter atau pemindah gigi. Ram 1500 Rebel tidak menggunakan model tuas seperti pada mobil-mobil lainnya, melainkan mengandalkan kenop putar.

Kabin Ram 1500 Rebel didesain untuk postur tubuh orang Amerika. Maka itu, jangan heran jika bagian dalam mobil ini cukup lapang. Kursi yang disediakan juga cukup nyaman dan memanjakan penggunanya.

Ram 1500 Rebel dibekali mesin yang sangat bertenaga

 

Untuk urusan performa, di balik kap mesinnya, mobil asal Amerika ini dibekali dengan mesin HEMI 5.7 liter V8. Mesin tersebut mampu memuntahkan tenaga sebesar 395 hp pada putaran mesin 5.600 rpm dan torsi maksimum hingga 556 Nm pada putaran mesin 3.950 rpm.

Mesinnya dikawinkan dengan sistem transmisi otomatis 8 percepatan. Ram 1500 Rebel juga siap untuk menghadapi medan off road. Mobil ini disiapkan dengan tow hook dan electronic locking rear axle.

Ram 1500 Rebel bisa memberikan warna baru pada pilihan mobil double cabin di Indonesia

 

Kehadiran Ram 1500 Rebel bisa membuka kelas baru di Indonesia, apalagi melihat kapasitas mesinnya yang besar. Mobil double cabin di Indonesia rata-rata memiliki kapasitas mesin mulai dari 2.400 cc hingga 3.200 cc, sedangkan Ram 1500 Rebel memiliki mesin 5.700 cc.

Harga jelas menjadi perbedaan lainnya yang cukup signifikan. Rata-rata mobil double cabin di Indonesia dipasarkan dengan harga mulai dari Rp 230 jutaan hingga Rp 550 jutaan.

Di Filipina, Ram 1500 Rebel dibanderol 4.090.000 peso atau sekitar Rp 1,1 miliar. Harga yang sangat tinggi dibandingkan mobil double cabin lainnya yang dipasarkan di Indonesia.

window.googletag = window.googletag || {cmd: []}; googletag.cmd.push(function() { googletag.defineSlot('/22557728108/ID_Article_Bottom_leaderboard', [ 728, 90 ], 'div-gpt-ad-1649907953835-0').addService(googletag.pubads()); googletag.pubads().enableSingleRequest(); googletag.pubads().collapseEmptyDivs(); googletag.enableServices(); });
googletag.cmd.push(function() { googletag.display('div-gpt-ad-1649907953835-0'); });
window._taboola = window._taboola || []; _taboola.push({ mode: 'thumbnails-stream-2x2-desk', container: 'taboola-stream-widget-thumbnails-desktop', placement: 'Stream Widget Thumbnails Desktop', target_type: 'mix' });

Komentar

Beli mobil lebih murah, jual mobil lebih cepat

Honda Civic RS 2022

Upgrade

Tambahkan mobil Anda

Pemeriksaan mobil dan pelayanan transaksi hanya tersedia di Pulau Jawa

Mobil Terbaru