Harga Nyaris Setengahnya Kijang Innova Zenix, Wuling Cortez Jadi Alternatif Menarik MPV Medium

Kijang Innova Zenix resmi meluncur di awal pekan ini, dan sosoknya pun cukup fenomenal. Kijang bukan lagi mobil keluarga murah, karena Innova Zenix 2.0 V CVT sebagai tipe tertinggi bermesin bensin konvensional dihargai Rp497.000.000

Harga yang segitu mahal ternyata tidak dikompensasi dengan beberapa fitur dan teknologi canggih. Sebut saja panoramic sunroof, teknologi TSS, hingga mesin hybrid. Lebih lanjut, Kijang Innova Zenix juga telah berevolusi menjadi MPV berpenggerak roda depan.

Baca juga:

Kamu yang butuh mobil keluarga dengan fitur serupa, masih ada kok alternatif yang harganya jauh lebih ekonomis. Wuling Cortez 1.5 Turbo dijual 'hanya' Rp311,65 juta, alias nyaris separuh dari Innova Zenix tipe 2.0 V.

Lantas, apa saja hal menarik dari MPV China ini supaya levelnya mengimbangi Kijang yang melegenda? Mari kita bahas lebih mendalam.

Fitur di Wuling Cortez, Mewah dan Lengkap di Harga Rp300 Jutaan

Wuling Motors menjadi brand yang bisa menghadirkan kendaraan murah tapi fiturnya cukup melimpah. Tak berlebihan menyebut istilah tersebut, karena Wuling Cortez fiturnya tak seperti mobil Rp300 jutaan.

Dalam review unit yang kami lakukan beberapa waktu lalu, Cortez ini menjadi paket komplit untuk sebuah mobil keluarga. Kabin luas, fitur lengkap, dan performa cukup, dipadu dengan ayunan suspensi yang empuk.

New Wuling Cortez telah memakai konfigurasi kursi Captain Seat dengan tambahan meja lipat di sandaran kursi depan. Salah satu keuntungan memiliki mobil dengan konfigurasi jok captain seat yang pertama adalah membuat suasana ruangan kabin terasa lega. Mobil dengan konfigurasi jok captain seat di baris kedua terdapat jarak di bagian tengah kursi. 

Hal menarik lain yang jadi nilai jual utama di New Cortez yaitu adanya fitur sunroof. Jendela atap ini tak seperti di Innova Zenix tipe Q yang ukurannya raksasa, sunroof di Cortez hanya tersedia hanya untuk penumpang depan. Namun demikian, fitur ini tak dimiliki oleh sesama MPV Rp300 jutaan yang lain. 

Lebih lanjut, Cortez juga mengusung berbagai fitur kekinian yang memanjakan pengguna. Untuk akses informasi pengemudi dapat memantau layar Multi Information Display (MID) berukuran 7 inci. Sementara itu untuk akses multimedia, terdapat Head Unit 10.25 inci layar sentuh yang mendukung format Wireless Mirrorlink, USB with Fast Charging, Bluetooth, Navigation, Internet Connectivity, dan Vehicle Settings. 

Fitur Keamanan dan Keselamatan di Wuling Cortez Cukup Lengkap

Dari segi keselamatan berkendara, mobil ini telah dibekali Anti-lock Braking System (ABS), Electronic Brake- force Distribution (EBD) & Brake Assist (BA), Electric Parking Brake (EPB), Automatic Vehicle Holding (AVH), Electronic Stability Control (ESC), Hill Hold Control (HHC), front & Rear Parking sensor, ISOFIX & Child Safety Lock.

Tidak sampai disitu, mobil ini juga dilengkapi Tire Pressure Monitoring System (TPMS), Dual SRS Airbag (Front & Side), Emergency Stop Signal (ESS), TCS (Traction Control System), Anti-theft alarm, seat belt reminder, faitgure driving warning dan rem cakram di seluruh rodanya.

Punya Teknologi Voice Command dan IOV, New Wuling Cortez Lebih Futuristik

New Cortez juga diaplikasikan fitur Wuling Indonesian Command (WIND) dan IoV Technology yang lebih dulu hadir di Almaz. Teknologi WIND memberi kemudahan menjalankan beberapa fitur yang ada hanya dengan menggunakan perintah suara. 

Selanjutnya ada IoV Technology, yaitu teknologi yang dapat menghubungkan mobil dengan pemiliknya melalui internet. Kita bisa menjalankan berbagai fitur canggih  dengan konektivitas dari smartphone untuk menjalankan IoV (Internet of Vehicle). 

Untuk pengoperasian sendiri bisa dilakukan melalui aplikasi MyWuling+ pada smartphone pengguna atau melalui head unit. Lewat aplikasi tersebut, pengguna bisa mengakses beberapa fitur IoV seperti melihat kapasitas bahan bakar dan perkiraan jarak tempuh berdasarkan volume bahan bakar yang tersisa. 

Lebih lanjut, fitur ini secara fungsional menjadikan telepon pintar pengguna sebagai vehicle remote control yang dapat digunakan untuk mengendalikan beberapa fitur kendaraan dari jauh. Pengguna dapat mengunci dan membuka kunci pintu mobil, memanaskan mesin, membuka dan menutup jendela, hingga menyalakan pendingin udara. 

Selain itu, pengguna juga bisa melacak posisi kendaraan melalui fitur vehicle positioning yang sangat berguna jika pengguna lupa posisi kendaraan saat diparkir di lokasi umum.

Kijang Innova Zenix 2.0 V, Mahal dengan Fitur yang Kurang Jumawa

Sebagai informasi, Wuling Cortez belum memiliki ADAS seperti pada Almaz. Dengan demikian, lawan yang kami rasa cukup sepadan dari keluarga Kijang Innova Zenix yaitu tipe 2.0 V bermesin bensin konvensional. Dari sisi harga, Zenix 2.0 V ini semakin mahal, nyaris setengah miliar rupiah.

Lantas apa saja hal menarik yang tersedia di mobil ini? Innova Zenix mesin bensin tipe V, sudah dilengkapi parking sensor, Vehicle Stability Control (VSC) dan Hill Start Assist (HSA), parking camera, Isofix, key smart entry, Anti Theft System, hingga airbags pengemudi dan penumpang. Fitur pengereman sudah dilengkapi Electric Parking Brake dengan Brake Hold. 

Adapun fitur multimedia dibekali head unit 9 inci with Smartphone Connectivity, dan Illumuniation Light Instrument Panel, fitur kenyamanan lainnya berupa AC digital serta MID berukuran 4,2 inci.

Sebagai tipe menengah, Innova Zenix tipe V dibekali head unit layar sentuh berukuran 10 inci yang mendukung format smartphone connectivity serta NFC untuk mengecek jumlah saldo pada kartu elektronik. Hadirnya dual Rear Seat Entertaiment (RSE) yang dapat dikendalikan secara terpisah membuat kenyamanan bagi penumpang belakang lebih terkesan eksklusif.  Agak disayangkan karena tipe 2.0 V tidak memperoleh panoramic sunroof sebagaimana di tipe 2.0 V HV.

Kesimpulan

Bila membandingkan dari sisi kelengkapan fitur, Wuling Cortez dengan harganya yang jauh lebih murah masih bisa mengungguli Kijang Innova Zenix. Cortez dari sisi fitur jauh lebih melimpah dan royal. 

Namun dalam hal lain, generasi ketujuh Kijang bisa saja unggul dari Cortez semisal konsumsi BBM dan output tenaga yang lebih baik dari mesin baru, atau layanan purna jual Toyota yang jauh lebih mudah ditemukan. 

Oops... Something broke.
    Channel:
Ikuti media sosial kita:

Berpengalaman di beberapa media online. Bermula menjadi reporter otomotif di situs yang lain hingga kini menjadi Editor di Au...

Beli mobil lebih mudah dan tak perlu nunggu lama

pengguna tukar tambah mobil impiannya
Tambahkan
mobil Anda

Upgrade

Toyota Kijang Innova

Mobil Bekas Terkait

Jaminan Kualitas Mobil

Garansi Satu Tahun

Jaminan 5 Hari Uang Kembali

Harga Pasti, Tidak Ada Biaya Tersembunyi

2021 Toyota KIJANG INNOVA V 2.0

Rp 390,00 Juta
Rp 7,95 Juta/bln

10.962 km

2,5 tahun

Jakarta

Cek Tawaran Juli

2022 Toyota AVANZA VELOZ Q TSS 1.5

Rp 265,00 Juta
Rp 5,40 Juta/bln

15.640 km

1,5 tahun

Banten

Cek Tawaran Juli

2021 Toyota VELOZ Q 1.5

Rp 271,00 Juta
Rp 5,52 Juta/bln

16.755 km

2 tahun

Banten

Cek Tawaran Juli

2020 Mitsubishi XPANDER CROSS PREMIUM 1.5

Rp 253,00 Juta
Rp 5,15 Juta/bln

17.350 km

3,5 tahun

Banten

Cek Tawaran Juli

2018 Toyota KIJANG INNOVA REBORN G 2.0

Rp 261,00 Juta
Rp 5,32 Juta/bln

105.533 km

5,5 tahun

Jakarta

Cek Tawaran Juli
Lihat Lebih

Video Tiktok

Related Videos

Kijang Innova Elektrik Akhirnya Mobil Wajib Orang Kaya Butuh Colokan Listrik

Toyota Kijang Innova 50th Limited Edition, Bakal Jadi Barang Langka

Pesaing Kijang innova ! Mobil MPV Keluarga Mewah serasa Toyota Alphard Kia carnival 2021

Wuling Cortez Makin Pinter Bikin LMPV Makin Minder | First Impression

NEW Wuling Cortez, Lebih Mevvah & Canggih!

Berita Terbaru

Hyundai Stargazer X Penantang Xpander Cross Dipastikan Meluncur di GIIAS 2023

Hyundai akan terus melakukan inovasi di pasar otomotif nasional, termasuk mempersiapkan produk baru berupa Hyundai Stargazer X. Kemunculan Stargazer X ini disebutkan langsung oleh President Director PT Hyundai Motors Indonesia (HMID) Woojune Cha, di Jakarta, Senin (17/7/2023). Baca juga: Senggol Xpander Cross, Hyundai Stargazer X 2023 Bakal Hadir Pakai Rem Cakram di Semua Roda Menurut Woojune Cha, Stargazer X bakal diluncurkan di ajang Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) yang dimu

Hyundai Stargazer Essential Resmi Diluncurkan dengan Harga Menarik, Ini yang Berubah

PT Hyundai Motors Indonesia (HMID) menghadirkan Hyundai Stargazer Essential yang menjadi varian baru dari Stargazer, Senin (17/7/2023). Kehadiran Hyundai Stargazer Essential ini ternyata menggantikan tipe Trend. Alhasil, varian Stargazer saat ini untuk urutan termurah sampai termahal adalah Active, Essential, Style dan Prime. Baca juga: Hyundai Stargazer Essential Segera Diluncurkan, Fiturnya Lebih Lengkap Menurut President Director PT Hyundai Motors Indonesia, Woojune Cham kehadiran Stargazer E

Terungkap, MG Cyberster 2023 Bisa Sprint Lebih Cepat dari Ferrari dan Lamborghini

Mobil listrik pertama MG berjeniskan roadster soft top, MG Cyberster 2023 diperkenalkan pertama kali pada April lalu. Pabrikan China berdarah Inggris, MG, hadirkan Cyberster 2023 bukan cuma membawa desain yang agresif sekaligus atraktif, namun juga dengan performa tinggi. Baru-baru ini diungkapkan bahwa mobil listrik ini bahkan lebih cepat dan lebih bertenaga daripada banyak supercar terkemuka dunia. Wang Jian, director of electric propulsion development SAIC Motor, mengatakan Cyberster merupaka

6 Catatan Penting Wuling Air ev Selama di Indonesia

Tepat 11 Agustus 2022, mobil listrik Wuling Air ev memasuki satu tahun kehadirannya di pasar otomotif Indonesia. Nah, bersamaan dengan kehadiran Wuling Motors di Indonesia sejak Juli 2017, merek mobil asal China ini menggelar acara Green Drive Festival dengan mengundang konsumen Air ev serta komunitas Wuling Electric Vehicle Indonesia (WEVI). Dalam acara tersebut, Wuling Motors menghadirkan berbagai aktivitas seru serta penampilan dari stand up comedian, Mongol, dan hingga mendatangkan penyanyi

Review Pemilik: Honda City Hatchback RS 2021, Cocok Buat Dimodif

**Artikel ini adalah pengalaman pribadi dari pemilik Honda City Hatchback RS 2021 Honda City Hatchback RS dihadirkan sebagai penerus Jazz GK5 di Tanah Air. Mewarisi berbagai keunggulan yang menjadi ikonik hatchback Honda, City Hatchback RS terlihat stylish, sporty, canggih, serta memiliki performa besar, yang mempunyai karakter 11-12 dengan Jazz. Pada review pemilik kali ini, kami akan mengulas City Hatchback RS manual lansiran April 2021. Menurut cerita dari pemilik, ia membeli mobil ini dalam

Mobil Rekomendasi

PopulerTerbaru
Hot
Toyota

Toyota Raize

Rp 229,80 - 299,20 Juta

Lihat Mobil
Hot
Daihatsu

Daihatsu Rocky

Rp 214,20 - 265,00 Juta

Lihat Mobil
Hot
Honda

Honda Civic

Rp 533,00 - 586,90 Juta

Lihat Mobil
Hot
Honda

Honda Brio

Rp 156,90 - 227,10 Juta

Lihat Mobil
Tidak Dijual
Honda

Honda Jazz

Belum Tersedia

Lihat Mobil
Hot
Hyundai

Hyundai Palisade

Rp 842,00 - 1,11 Milyar

Lihat Mobil
Hot
Wuling

Wuling Almaz

Rp 279,50 - 470,00 Juta

Lihat Mobil
Hot
Honda

Honda City Hatchback

Rp 333,60 - 362,60 Juta

Lihat Mobil
Hot
Kia

Kia Sonet

Rp 193,00 - 296,00 Juta

Lihat Mobil
Subaru

Subaru Crosstrek

Rp 549,50 Juta

Lihat Mobil
Suzuki

Suzuki Grand Vitara

Rp 359,40 - 384,40 Juta

Lihat Mobil
Chery

Chery Omoda 5

Rp 329,80 - 399,80 Juta

Lihat Mobil
Subaru

Subaru WRX

Rp 849,50 - 949,50 Juta

Lihat Mobil
Subaru

Subaru WRX Wagon

Rp 975,50 - 1,03 Milyar

Lihat Mobil
Wuling

Wuling Alvez

Rp 209,00 - 295,00 Juta

Lihat Mobil
Daihatsu

Daihatsu Ayla

Rp 103,30 - 161,05 Juta

Lihat Mobil
Varian Baru
Toyota

Toyota Agya

Rp 175,40 - 253,50 Milyar

Lihat Mobil
Land Rover

Land Rover Range Rover Sport

Rp 4,52 Milyar

Lihat Mobil

Perbandingan Mobil Terkait

Toyota Kijang Innova
Lihat