Simak 5 Modifikasi Favorit Honda Scoopy 2022, yang Baru Beli Coba Masuk Sini

Modifikasi Honda Scoopy aliran racing look.
  • Pengguna Honda Scoopy kerap memodifikasi menjadi gaya racing look
  • Namun modifikasi Honda Scoopy jangan asal, harus tahu ketentuan yang berlaku
  • Salah satunya soal penggunaan knalpot racing

Pengguna Honda Scoopy umumnya tidak membiarkan kuda besinya itu tampil dalam keadaan standar. Paling tidak ada modifikasi yang membuatnya tampil beda dan menyesuaikan tren yang kini berkembang. 

Banyak yang menilai motor matic yang satu ini cocok jadi bahan kustomisasi. Tongkrongannya yang unik, lucu, dan ringkas bakal lebih atraktif lagi lewat beberapa gaya modifikasi, salah satunya aliran racing look layaknya Vespa balap yang digandrungi. 

Modifikasi Honda Scoopy ciamik garapan Katros Garage.

Baca Juga: Mesin Honda BeAT, Scoopy dan Genio Sama, Siapa Paling Irit?

Bagi Anda yang termasuk pemakai Honda Scoopy 2022 baru dan hendak memodifikasinya, berikut panduan singkat soalnya ubahan umum dengan gaya tersebut. Rombakannya terbilang ringan karena tanpa mengoprek mesin, artinya fokus pada tampilannya saja.

1. Ganti Spion Bar End

Satu komponen yang paling sering diganti pakai part aftermarket adalah spion. Komponen tersebut dianggap kurang bisa memuaskan hasrat estetika para pemilik motor retro modern ini, apalagi jika dibenturkan gaya modifikasi balap. 

Ganti spion bar end jadi hal yang umum untuk mengubah tampilan Honda Scoopy.

Supaya bisa tetap legal di jalan umum, pemilik Honda Scoopy banyak yang menggantinya pakai spion bar end, yang disematkan di ujung handle bar. Keberadaannya masih sesuai aturan yang berlaku, karena sejauh ini belum ada ketentuan yang mengatur soal posisi spion motor. 

Asalkan tetap digunakan dua buah, dibuat dari kaca atau bahan lain yang dipasang pada posisi yang dapat memberikan pandangan ke arah samping dan belakang, dengan jelas tanpa mengubah jarak dan bentuk objek, sesuai Pasal 37 Peraturan Pemerintah Nomor 55 Tahun 2012 tentang Kendaraan. 

2. Suspensi Up Side Down

Biar makin kental aura balapnya, banyak Honda Scoopy yang pakai suspensi depan inverted teleskopik, atau akrabnya disebut up side down (USD). Keunggulan jenis peredam kejut ini dipercaya lebih stabil di kecepatan tinggi. 

Tak cuma itu, ganti suspensi up side down Honda Scoopy juga kerap dilakukan demi estetika.

Kemudian karena posisi tabungnya berada di atas dan lebih besar, suspensi yang satu ini bisa meredam benturan atau getaran lebih banyak jika dibandingkan bawaan pabrik. Sehingga kenyamanan selama perjalanan bisa senantiasa dirasakan.

Baca Juga: Honda Scoopy 2022 Bersolek, Segini Uang Muka dan Cicilannya

3. Ganti Knalpot

Penggantian knalpot juga kerap dilakukan para owner Honda Scoopy yang masih menahan diri untuk tidak bore-up. Dengan ganti knalpot aftermarket, proses pembuangan lebih lancar sehingga mampu meningkatkan performa. 

Sebelum ganti knalpot, pertimbangkan soal emisi gas buang, garansi hangus, dan aturan suaranya.

Tapi sebelum ganti ingat lagi, pakai knalpot racing maka bisa mengakibatkan emisi gas buang lebih besar, lantaran tak ada fungsi penyaring karbon dari gas buang sebelum dilepas ke udara. Lebih utama lagi soal suaranya yang memekakkan telinga sehingga menyalahi aturan.

Tak cuma itu, penggawa Honda Scoopy juga wajib perhatikan. Ganti knalpot racing juga bisa menggugurkan garansi. Ketika ada kerusakan mesin yang disebabkan penggantian knalpot, maka pabrikan tidak akan menyetujui klaim lantaran bentuk motor tidak standar sesuai anjuran produsen. 

4. Modifikasi Jok

Belum selesai, ada modifikasi lain yakni papas jok dan mengubahnya menjadi ala-ala cafe racer, dengan punuk bagian belakang. Konsekuensinya dengan kustomisasi jok ini, kenyamanan pembonceng akan berkurang. 

Papas jok Honda Scoopy yang ideal tidak mengurangi kenyamanan saat berkendara.

Sebelum mengubahnya, perhatikan lagi kebutuhan selama pemakaian Honda Scoopy. Sering sendiri atau membonceng rekan maupun saudara. Idealnya apabila harus memodifikasi jok karena bawaannya kurang menggugah, bisa tambahkan busa atau latex yang sekarang ngetren lantaran lebih empuk dan lembut. 

5. Lepas Behel

Terakhir tak sedikit matic yang diubah tampilannya jadi racing look sepenuhnya, dengan melepas handle grip atau sering disebut behel. Ini membuat bentuk buritan menjadi ala-ala motor sport alias pelontos. Suka atau tidak, balik lagi tergantung selera.

Coppt behel Honda Scoopy bikin racing look makin kental, tapi susah saat cuci motor nantinya.

Hanya saja pertimbangan lepas behel Honda Scoopy, maka proses mendirikan motor pakai standar tengah jadi lebih sulit karena tak ada pegangan. Terlebih saat cuci motor, kalau nggak ada behel pegangannya ke mana hayo?

Baca Juga: Kepingin ISS Honda Scoopy Awet, Pahami Cara Pakainya

Ikuti media sosial kita:

Perbandingan Motor Terkait

Berita Terbaru

Catat, Ini Ragam Cairan Pelumas yang Harus Dibawa Saat Touring

Pelumas multifungsi bisa untuk beragam keperluan. Contact cleaner bisa mencegah konsleting. Riding jarak jauh alias touring pakai motor memang menyenangkan, kegiatan ini ampuh melepas penat karena kegiatan di kantor. Sebelum bepergian tentu ada baiknya mempersiapkan kuda besi kesayangan, untuk meminimalisir kejadian yang tak mengenakkan. Mulai dari melakukan servis rutin, mengganti oli mesin, memeriksa kondisi ban, CVT, rantai sampai tekanan ban. Dan untuk mengantisipasi kejadian di jalan yang t

Honda Pamer CBR Rp 1 Miliar di GIIAS 2023, Tampangnya Agresif Banget!

Banderol Honda CBR1000RR-R lebih dari Rp 1 miliar. Hanya ada satu opsi warna dan tipe. PT Astra Honda Motor (AHM) bukan hanya menghadirkan motor-motor produksi lokal di GIIAS 2023. Sejumlah motor besar atau moge dan produk CBU juga ditampilkan. Salah satunya Honda CBR1000RR-R. Sosok Honda CBR1000RR-R bisa Anda temui di booth Pre Function Hall 10 di ICE BSD, lokasi GIIAS 2023 berlangsung. Tampilan agresif dan sporty Honda CBR1000RR-R menyolok mata saat disandingkan bersama display lainnya. Dianta

Haruki Noguchi, Pembalap Jepang yang Kecelakaan di Mandalika Meninggal Dunia

Haruki Noguchi turun di kelas ASB1000 ARRC 2023. Sempat finish ke-4 di race pertama. Pekan ini kabar duka hadir dari dunia balap internasional. Pasalnya setelah beberapa hari dirawat setelah insiden di Mandalika pada Minggu (13/8/2023), Haruki Noguchi dinyatakan meninggal dunia. Kabar meninggalnya Noguchi diumumkan di akun Instagram Asia Road Racing Championship (ARRC) pada Kamis (17/8/2023). Sesuai permintaan keluarga, informasi tersebut disebar sehari setelah Noguchi dinyatakan meninggal. Pemb

Ragam Kegiatan Maxi Yamaha di Awal Agustus, Dari Camping Sampai Touring

Maxi Yamaha Day berlanjut di Kalimantan. Pengguna XMax touring ke Bukit Tinggi. Ratusan bikers ramaikan kedua acara tersebut. Pengguna Maxi Yamaha menggelar beragam aktivitas belum lama ini, ada yang camping, ada pula yang touring. Untuk yang camping, mereka mengikuti rangkaian Maxi Yamaha Day 2023 yang berlangsung di Pantai Panrita Lopi Beach, Muara Badak, Kabupaten Kutai Kartanegara, Kalimantan Timur (Kaltim). Giat yang berlangsung 12-13 Agustus 2023 itu jadi acara kedua, setelah sebelumnya di

Awas Bocor, Ini Efek Negatif Radiator Motor Diisi Pakai Air Kran

Air kran bisa timbulkan karat. Pendinginan mesin bisa terganggu. Untuk darurat pakai air AC atau aki. Sistem pendinginan motor kini sudah banyak yang menggunakan radiator, tapi bagaimana jika cairan yang dipakai adalah air kran? Meski kini sudah banyak tersedia radiator coolant, namun tetap ada saja yang mengisi radiatornya dengan air biasa. Bisa jadi karena darurat atau memang malas untuk membeli radiator coolant, sehingga mengisinya dengan air kran biasa. Untuk sesaat mungkin tak masalah, tapi

Rekomendasi Motor

PopulerTerbaruPembaruan
Aprilia

Aprilia Tuareg 660

Rp 65,60 Juta

Lihat Motor
Hot
Yamaha

Yamaha Nmax

Rp 30,20 - 32,26 Juta

Lihat Motor
CFMOTO

CFMoto 250 CLX

Belum Tersedia

Lihat Motor
Segway

Segway E200P

Belum Tersedia

Lihat Motor
Alva

Alva One

Rp 3,50 Juta

Lihat Motor
Honda

Honda ST125 Dax

Rp 81,75 Juta

Lihat Motor
Honda Scoopy
Lihat