window.googletag = window.googletag || {cmd: []}; googletag.cmd = googletag.cmd || []; googletag.cmd.push(function() { googletag.defineSlot('/22557728108/id_article_breadcrumb_above_pc', [ 728, 90 ], 'div-gpt-ad-1685588617854-0').addService(googletag.pubads()); googletag.pubads().enableSingleRequest(); googletag.pubads().collapseEmptyDivs(); googletag.enableServices(); });
googletag.cmd.push(function() { googletag.display('div-gpt-ad-1685588617854-0'); });

Ketahui Sebab Telapak Ban Mobil Cepat Aus Serta Cara Pencegahannya

Yongki Sanjaya · 21 Jul, 2021 08:00

Ketahui Sebab Telapak Ban Mobil Cepat Aus Serta Cara Pencegahannya 01

Telapak ban mobil menjadi bagian yang krusial karena berinteraksi langsung dengan permukaan aspal. Kalau telapak ban sudah sangat aus, membuat cengkraman ban jadi kurang menggigit. Lantas, bagaimana sih caranya supaya kembangan ban tidak lekas aus walau mobil sering dipakai?

Sebenarnya merawat ban mobil supaya lebih awet tidaklah sulit. Kesibukan beraktivitas dalam memakai mobil dan perilaku berkendara sebenarnya jadi salah satu penyebab utama mengapa telapak ban lekas aus. Selagi beraktivitas di rumah di masa PPKM Darurat, kamu dapat mempelajari sebab telapak ban cepat aus dan kiat pencegahannya supaya ban lebih awet.

Kurang Memperhatikan Tekanan Angin di Ban

Ketahui Sebab Telapak Ban Mobil Cepat Aus Serta Cara Pencegahannya 02

window.googletag = window.googletag || {cmd: []}; googletag.cmd = googletag.cmd || []; googletag.cmd.push(function() { googletag.defineSlot('/22557728108/id_article_fourthp_under_pc', [ 728, 90 ], 'div-gpt-ad-1685589129084-0').addService(googletag.pubads()); googletag.pubads().enableSingleRequest(); googletag.pubads().collapseEmptyDivs(); googletag.enableServices(); });
googletag.cmd.push(function() { googletag.display('div-gpt-ad-1685589129084-0'); });

Perlu diketahui, ban tidak hanya berperan sebagai alas penggerak kendaraan, tapi juga tumpuan dari bobot mobil. Apabila tekanan udara tidak terjaga membuat dinding ban bekerja lebih berat dan mengalami defleksi berlebihan.

Dengan angin yang di bawah standar semestinya, telapak ban turut mendapatkan tekanan berlebihan sehingga membuatnya cepat aus. Sebaiknya lakukan pengecekan berkala tekanan udara ban minimal satu minggu sekali. Patokan standar tekanan angin yang sesuai telah tertera di stiker yang ditempel di pintu sopir bagian dalam.

Perilaku Berkendara Agresif di Jalan, Bikin Ban Cepat Botak

Ketahui Sebab Telapak Ban Mobil Cepat Aus Serta Cara Pencegahannya 01

Gaya mengemudi agresif, seperti sering menekan pedal gas hingga habis atau mengerem mendadak, dapat membuat telapak ban mobil cepat terkikis akibat gesekan dengan permukaan jalan.. 

Kebiasaan menikung atau pindah lajur tiba-tiba juga membuat ban harus bekerja keras menjaga keseimbangan mobil. Imbasnya, telapak ban akan lebih cepat kalah sehingga aus dan berujung rusak sebelum waktunya. Oleh karenanya, jaga perilaku berkendara di jalan untuk mencegah ban mobil cepat aus. 

“Telapak ban mobil bisa aus secara tidak merata dan memicu kecelakaan jika kalian tidak rajin merawatnya," ucap Nur Imansyah Tara, Aftersales Division Head Auto2000.

Tidak Melakukan Rotasi Ban Bikin Aus Tidak Merata

Ketahui Sebab Telapak Ban Mobil Cepat Aus Serta Cara Pencegahannya 02

Rotasi ban dilakukan untuk menjaga keseimbangan tingkat keausan semua ban mobil. Tujuannya supaya telapak ban menipis secara merata dan bertahap. Karena kesibukan sehari-hari, kamu mungkin tidak sempat melakukan rotasi ban secara berkala. 

Sebaiknya kamu melakukan rotasi ban setiap 10.000 km atau 6 bulan sekali. Apabila memang tidak bisa melakukan rotasi ban karena keterbatasan ruang, boleh dilakukan ke tukang ban terpercaya. Setelah dirotasi, kita kemudian bisa tambah angin sesuai rekomendasi pabrikan.

Lupa Menjalankan Spooring

Ketahui Sebab Telapak Ban Mobil Cepat Aus Serta Cara Pencegahannya 03

Spooring berguna untuk menyetel ulang kaki-kaki setelah sekian lama digunakan. Hal ini perlu dilakukan lantaran pemakaian mobil dalam jangka waktu panjang bisa membuat penyimpangan pada roda. Guncangan dari jalan membuat pergerakan pada komponen kaki-kaki. 

Efeknya akan berpengaruh pada kerja roda yang tidak seimbang, sehingga telapak ban aus secara tidak merata. Lakukan spooring dan balancing secara berkala di bengkel resmi atau toko ban terpercaya. Setelah melakukan spooring, biasanya akan ketahuan kondisi kaki-kaki masih sehat atau muncul masalah. 


Kaki-Kaki Mobil Rusak, Bikin Telapak Ban Aus Tak Merata

Kerusakan pada komponen kaki-kaki mobil seperti shock absorber yang bocor dapat berimbas pada kinerja ban yang tidak lagi optimal. Akibatnya, ada sisi ban yang mendapatkan beban berlebih sehingga membuat telapak ban lebih cepat aus tidak merata.

Pengecekan kaki-kaki mobil dan spooring ban mobil dapat mengetahui potensi kerusakan dan mencegahnya. Apabila kaki-kaki bermasalah, segeralah perbaiki agar pengendalian mobil kembali normal. 

Yongki Sanjaya

Editor

Berpengalaman di beberapa media online. Bermula menjadi reporter otomotif di situs yang lain hingga kini menjadi Editor di Autofun Indonesia. Penghobi mobil lawas dan anak 90-an banget. FB:Yongki Sanjaya Putra

window.googletag = window.googletag || {cmd: []}; googletag.cmd = googletag.cmd || []; googletag.cmd.push(function() { googletag.defineSlot('/22557728108/id_article_relatedmodel_above_pc', [ 728, 90 ], 'div-gpt-ad-1685589152548-0').addService(googletag.pubads()); googletag.pubads().enableSingleRequest(); googletag.pubads().collapseEmptyDivs(); googletag.enableServices(); });
googletag.cmd.push(function() { googletag.display('div-gpt-ad-1685589152548-0'); });
window._taboola = window._taboola || []; _taboola.push({ mode: 'thumbnails-stream-2x2-desk', container: 'taboola-stream-widget-thumbnails-desktop', placement: 'Stream Widget Thumbnails Desktop', target_type: 'mix' });

Cek penawaran terbaik dalam 24 Jam!

Daihatsu Rocky hybrid 2022

Upgrade

Tambahkan mobil Anda

Gak mau tukar tambah?  Pilih Mobil