window.googletag = window.googletag || {cmd: []}; googletag.cmd = googletag.cmd || []; googletag.cmd.push(function() { googletag.defineSlot('/22557728108/id_article_breadcrumb_above_pc', [ 728, 90 ], 'div-gpt-ad-1685588617854-0').addService(googletag.pubads()); googletag.pubads().enableSingleRequest(); googletag.pubads().collapseEmptyDivs(); googletag.enableServices(); });
googletag.cmd.push(function() { googletag.display('div-gpt-ad-1685588617854-0'); });

Sering Parkir Mobil di Lapangan Terbuka Bikin Kerusakan, Begini Pencegahannya

Yongki Sanjaya · 25 Jun, 2021 16:30

Sering Parkir Mobil di Lapangan Terbuka Bikin Kerusakan, Begini Pencegahannya 01

Tidak semua pelataran parkir terdapat atap atau dalam bangunan tertutup. Masih ada sebagian lokasi parkir mobil yang berada di lapangan terbuka. Dengan kondisi parkir terjemur di bawah panas terik matahari, konon bisa merusak mobil.

Lantas seberapa parah efeknya kalau kita sering memarkir mobil di lapangan terbuka? Parkir di bawah terik matahari dalam waktu lama akan memberikan efek negatif pada mobil. Suhu panas terik di siang hari mencapai 35 derajat dan dalam waktu sekian jam bisa membuat kabin mobil panasnya seperti oven. 

Nissan Thailand bahkan telah membuat klip kampanye keamanan untuk tidak parkir di bawah sinar matahari. Jika cuaca di luar 35 C maka suhu di dalam mobil yang diparkir di bawah sinar matahari akan mencapai 70 C.

window.googletag = window.googletag || {cmd: []}; googletag.cmd = googletag.cmd || []; googletag.cmd.push(function() { googletag.defineSlot('/22557728108/id_article_fourthp_under_pc', [ 728, 90 ], 'div-gpt-ad-1685589129084-0').addService(googletag.pubads()); googletag.pubads().enableSingleRequest(); googletag.pubads().collapseEmptyDivs(); googletag.enableServices(); });
googletag.cmd.push(function() { googletag.display('div-gpt-ad-1685589129084-0'); });

Dalam klip tersebut, terlihat mobil yang diparkir di bawah sinar matahari selama satu setengah jam, terjadi peningkatan suhu di kabin dari 27 derajat Celsius menjadi 60 derajat Celsius berkat kaca film yang cukup gelap. Dengan kondisi yang cukup ekstrim tersebut, apa saja bagian mobil yang berisiko mengalami kerusakan? 

Warna Cat Mobil Pudar

Sering Parkir Mobil di Lapangan Terbuka Bikin Kerusakan, Begini Pencegahannya 01

Warna mobil adalah hal pertama yang bisa rusak oleh paparan sinar matahari. Kerusakan cat terjadi jika mobil sering diparkir di bawah sinar matahari langsung dalam waktu lama. Hal ini akan mengakibatkan warna mobil menjadi pudar.

Karet Ban Getas

Panas matahari dalam waktu lama akan membuat permukaan semen atau aspal dimana mobil terparkir jadi sangat panas. Kondisi mobil yang hanya diam dapat menyebabkan karet ban meleleh atau mengering. 

Jangan samakan dengan kondisi mobil berjalan, karena ban akan berputar sehingga distribusi panas tidak berada dalam satu titik saja. 

Kerusakan di Dalam Kabin

Sering Parkir Mobil di Lapangan Terbuka Bikin Kerusakan, Begini Pencegahannya 02

Sinar matahari juga dapat merusak komponen berbahan karet di dalam mobil, lapisan di pegangan lingkar kemudi, wiper kaca depan, seal pintu, dan juga bisa merusak jok kulit. Paparan panas dapat menyebabkan pengerasan dan retak-retak di karet kaca. 

Walau tidak ada hubungan secara langsung, namun ternyata AC jadi kurang awet kalau kita sering menjemur mobil. Alasannya sederhana, ketika kita akan memakai mobil yang telah terjemur lama maka akan menghidupkan AC di suhu paling rendah dengan kipas paling kencang supaya lekas dingin. 

Bila ini dilakukan terus menerus maka beban kerja dari kompresor cukup berat. Karena sering dipaksa bekerja keras, usia pakainya tidak bertahan lama. 

Lapisan Film dan Kaca Mobil Bisa Rusak

 

Kaca film dibuat untuk melindungi kabin dari paparan panas matahari, tapi bukan dalam kondisi statis atau diam cukup lama. Apabila kita sering memarkir mobil di lapangan terbuka akan menyebabkan film mudah rusak. Karena lapisan film ini tidak dirancang untuk menahan paparan sinar matahari pada suhu yang sangat tinggi dalam waktu yang lama.

Tidak cuma lapisan film, tapi kaca mobil juga ikut rusak. Ini karena suhu panas di dalam mobil yang meningkat signifikan. Hawa panas tinggi dalam kabin menyebabkan tekanan udara di dalam mobil meningkat. Efek tekanan udara dalam ruang tertutup ini bisa menyebabkan kaca depan bisa retak atau pecah.

Hal yang tak kala bahaya yaitu kaca ini bisa menyebabkan kebakaran. Desain kaca yang agak cembung ini mirip kaca pembesar, bisa menyebabkan cahaya terfokus dan jadi titik api pada bahan yang mudah terbakar seperti kertas atau kain. Jadi, ini adalah salah satu penyebab lain kebakaran. 

Pencegahan Agar Mobil Tidak Rusak Karena Terjemur Matahari di Lapangan Parkir

Sering Parkir Mobil di Lapangan Terbuka Bikin Kerusakan, Begini Pencegahannya 03

Cara sederhana yang biasa digunakan oleh masyarakat umum supaya interior tak ikut rusak adalah memasang tirai sun screen di kaca mobil. Posisinya harus terpasang di kaca depan dan belakang mobil, termasuk jendela.  Tujuannya untuk mencegah sinar matahari masuk ke dalam mobil dan dapat membantu menurunkan suhu di dalam mobil juga.

Bila kondisi tempat parkirnya diyakini aman, maka kita bisa membuka sedikit kaca jendela yang akan membantu mendinginkan kabin. Buka kira-kira 1-2 cm saja supaya tidak ada hawa panas yang terperangkap.

 

Saat ingin membuka kaca, sebaiknya harus memeriksa dan memastikan keamanan di sekitar mobil terlebih dahulu.  Selain itu, jangan meninggalkan barang berharga di dalam mobil.

Lalu saat kembali ke mobil, biarkan pintu mobil terbuka di kedua sisi selama beberapa waktu. Angin sejuk akan mengalir melalui mobil menggantikan udara panas dan membantu menurunkan suhu di dalam kabin. Cara ini dapat mengurangi beban kerja AC supaya tidak dipaksa bekerja berat mendinginkan kabin. 

Pasang Cover Mobil, Mencegah Cat Rusak dan Interior Panas

Sering Parkir Mobil di Lapangan Terbuka Bikin Kerusakan, Begini Pencegahannya 04

Bila kamu orang yang mau repot, maka cara yang cukup direkomendasikan ialah memakai cover mobil. Kini telah banyak cover mobil dengan bahan bagus tersedia di toko aksesoris atau marketplace online. 

Cover mobil dapat membantu mencegah cat mobil memudar. Hal ini cukup penting khususnya untuk mobil warna putih. Karena cat putih bila terjemur terus menerus akan pudar dan jadi kekuningan. 

Yongki Sanjaya

Editor

Berpengalaman di beberapa media online. Bermula menjadi reporter otomotif di situs yang lain hingga kini menjadi Editor di Autofun Indonesia. Penghobi mobil lawas dan anak 90-an banget. FB:Yongki Sanjaya Putra

window.googletag = window.googletag || {cmd: []}; googletag.cmd = googletag.cmd || []; googletag.cmd.push(function() { googletag.defineSlot('/22557728108/id_article_relatedmodel_above_pc', [ 728, 90 ], 'div-gpt-ad-1685589152548-0').addService(googletag.pubads()); googletag.pubads().enableSingleRequest(); googletag.pubads().collapseEmptyDivs(); googletag.enableServices(); });
googletag.cmd.push(function() { googletag.display('div-gpt-ad-1685589152548-0'); });
window._taboola = window._taboola || []; _taboola.push({ mode: 'thumbnails-stream-2x2-desk', container: 'taboola-stream-widget-thumbnails-desktop', placement: 'Stream Widget Thumbnails Desktop', target_type: 'mix' });

Harga tukar tambah yang adil

2021 Toyota Raize 1.0T G MT

Upgrade

Tambahkan mobil Anda

Gak mau tukar tambah?  Pilih Mobil