window.googletag = window.googletag || {cmd: []}; googletag.cmd = googletag.cmd || []; googletag.cmd.push(function() { googletag.defineSlot('/22557728108/id_motor_article_breadcrumb_above_pc', [ 728, 90 ], 'div-gpt-ad-1685614302872-0').addService(googletag.pubads()); googletag.pubads().enableSingleRequest(); googletag.pubads().collapseEmptyDivs(); googletag.enableServices(); });
googletag.cmd.push(function() { googletag.display('div-gpt-ad-1685614302872-0'); });

Ada Imbauan Mudik Tanpa Sepeda Motor, Yamaha: Tidak Bisa Kami Larang

Ary · 14 Apr, 2023 15:00

Mudik Lebaran 2023

Mudik selalu menjadi tradisi masyarakat di Indonesia.
  • Walau tidak dianjurkan, sepeda motor akan tetap menjadi kendaraan andalan untuk mudik.
  • Pentingnya melakukan tips berikut bagi pemudik yang menggunakan sepeda motor.

Mudik atau pulang kampung sudah menjadi tradisi masyarakat di Indonesia menjelang Lebaran. Sebagaimana yang sudah berjalan, berbagai transportasi pun tersedia sebagai pilihan, termasuk pula sepeda motor. Namun tahun ini, ada imbauan secara khusus dari pemerintah sampai kepolisian agar mudik tidak dilakukan dengan sepeda motor. 

Bukan tanpa solusi. Toh, misalnya saja dari Kementerian Perhubungan yang kali ini menggelar program mudik gratis. "Kami mengimbau masyarakat tidak menggunakan sepeda motor untuk mudik jarak jauh karena potensi untuk terjadi kecelakaannya sangat tinggi. Masyarakat dapat memanfaatkan program mudik gratis yang diselenggarakan Kementerian Perhubungan. Selain penumpang, sepeda motornya juga akan kami angkut secara gratis, sehingga motornya bisa digunakan untuk bermobilitas di tempat tujuan,” ujar Budi Karya Sumadi, Menteri Perhubungan di laman dephub.go.id. 

Namun, tak dapat dipungkiri bahwa sepeda motor akan selalu menjadi andalan oleh sebagian besar orang. Hal ini pun turut dikomentari oleh pihak PT Yamaha Indonesua Motor Manufacturing (YIMM) selaku produsen sepeda motor Yamaha. "Kebiasaan konsumen atau masyarakat di Indonesia saat mudik menggunakan sepeda motor, tentu tidak bisa kami larang," kata Antonius Widiantoro, General Manager Marketing - Public Relation PT YIMM di bilangan BSD City, Tangerang (12/4/2023). 

Walau demikian, Yamaha Indonesia sebagai produsen punya beberapa saran bagi masyarakat yang akan menggunakan motor untuk perjalanan jauh. Disebut Anton, hal pertama adalah memastikan sepeda motor dalam kondisi prima. Dengan kata lain, Anda wajib melakukan servis sepeda motor sebelum mudik. 

window.googletag = window.googletag || {cmd: []}; googletag.cmd = googletag.cmd || []; googletag.cmd.push(function() { googletag.defineSlot('/22557728108/id_motor_article_fourthp_under_pc', [ 728, 90 ], 'div-gpt-ad-1685613563107-0').addService(googletag.pubads()); googletag.pubads().enableSingleRequest(); googletag.pubads().collapseEmptyDivs(); googletag.enableServices(); });
googletag.cmd.push(function() { googletag.display('div-gpt-ad-1685613563107-0'); });

"Kedua, tips cara berkendara jarak jauh. Tentu konsumen punya masa lelah. Kami lihat bahwa rata-rata (waktu) berkendara orang itu maksimum 2 jam. Lebih dari itu, biasanya sudah punya titik lelah yang tinggi. Sehingga, kami sarankan beristirahat setiap 2 jam. Kemudian yang ketiga adalah tidak memaksakan diri. Karena masa lebaran ini cukup panjang untuk kita bepergian jadi tidak terburu-buru jadi fisik pun tetap terjaga," papar Anton. 

Tips berkendara mudik

Pemudik sebaiknya beristirahat setiap 2 jam sekali.

Baca juga: Mudik Pakai Motor, Mending Jalan Siang atau Malam?

Lantas untuk tips keempat, Anton menyebutkan mengenai pentingnya memerhatikan daya angkut. "Sebaiknya tidak membawa barang atau beban berlebihan apalagi berboncengan lebih dari dua orang. Tentunya akan sangat berbahaya. Bukan hanya pengendara, tetapi juga buat pengguna jalan lain," pungkasnya. 

Selain tips mudik dengan sepeda motor di atas, Yamaha Indonesia juga memberikan dukungan kepada pemudik lewat bengkel siaga yang tersebar di beberapa lokasi di Indonesia. Total terdapat 82 bengkel resmi Yamaha yang tersebar di area Palembang, Lampung, Jakarta, Bogor, Tangerang, Bandung, Cirebon, Semarang, Yogyakarta, Madiun, Kediri, Jember, Surabaya, Bali dan Palu akan disiagakan untuk mendukung mobilitas libur lebaran konsumen selama periode 18 – 24 April 2023. 

Adapun fasilitas layanan yang disediakan meliputi perawatan dan perbaikan kendaraan, pembelian suku cadang, layanan darurat Service Kunjung Yamaha (SKY), serta yang paling penting adalah tempat beristirahat, beribadah dan toilet bagi konsumen. 

"Program Yamaha Bengkel Jaga merupakan salah satu bentuk pelayanan dan dukungan yang diberikan Yamaha bagi para pelanggan setianya. Sebanyak 82 bengkel resmi di wilayah Sumatera, Jawa, Bali dan Sulawesi telah kami siagakan dan tetap beroperasi secara normal untuk memberikan rasa nyaman dan meminimalisir rasa khawatir konsumen pada saat bermobilitas selama periode libur lebaran nanti. Selain bengkel jaga, beragam promo menarik di sepanjang bulan April untuk pembelian spare part dan aksesoris juga bisa dimanfaatkan konsumen guna mengoptimalkan kondisi sepeda motor baik sebelum, pada saat maupun pasca libur lebaran,” ungkap Frengky Rusli, Asst. General Manager CS Division PT YIMM. 

Ary

Reporter

Mengulas apapun tentang sepeda motor lalu menerjemahkannya ke dalam tulisan, mungkin hanya secuil sarana untuk berbagi informasi - tanpa maksud menggurui. Karena sejatinya Anda dan Saya punya kesenangan yang sama yaitu mengendarai sepeda motor!

window.googletag = window.googletag || {cmd: []}; googletag.cmd = googletag.cmd || []; googletag.cmd.push(function() { googletag.defineSlot('/22557728108/id_motor_article_relatedmodel_above_pc', [ 728, 90 ], 'div-gpt-ad-1685613589386-0').addService(googletag.pubads()); googletag.pubads().enableSingleRequest(); googletag.pubads().collapseEmptyDivs(); googletag.enableServices(); });
googletag.cmd.push(function() { googletag.display('div-gpt-ad-1685613589386-0'); });
window._taboola = window._taboola || []; _taboola.push({ mode: 'thumbnails-stream-2x2-desk', container: 'taboola-stream-widget-thumbnails-desktop', placement: 'Stream Widget Thumbnails Desktop', target_type: 'mix' });