window.googletag = window.googletag || {cmd: []}; googletag.cmd = googletag.cmd || []; googletag.cmd.push(function() { googletag.defineSlot('/22557728108/id_article_breadcrumb_above_pc', [ 728, 90 ], 'div-gpt-ad-1685588617854-0').addService(googletag.pubads()); googletag.pubads().enableSingleRequest(); googletag.pubads().collapseEmptyDivs(); googletag.enableServices(); });
googletag.cmd.push(function() { googletag.display('div-gpt-ad-1685588617854-0'); });

Selain Kebocoran, Kenali Penyebab Oli Mesin Mobil Cepat Habis

Enda · 2 Nov, 2023 09:01

Penyebab oli mesin berkurang

Penyebab oli mesin cepat habis bisa karena berbagai faktor yang harus Anda ketahui jika tidak mau komponen mesin tersebut jebol.

Selain mengurangi gesekan, oli mesin mobil juga berfungsi membersihkan kerak sekaligus mendinginginkan suhu mesin.

Bukan cuma itu, oli mesin berguna untuk menjaga performa mobil supaya tenaga yang dihasilkan tetap optimal.

window.googletag = window.googletag || {cmd: []}; googletag.cmd = googletag.cmd || []; googletag.cmd.push(function() { googletag.defineSlot('/22557728108/id_article_fourthp_under_pc', [ 728, 90 ], 'div-gpt-ad-1685589129084-0').addService(googletag.pubads()); googletag.pubads().enableSingleRequest(); googletag.pubads().collapseEmptyDivs(); googletag.enableServices(); });
googletag.cmd.push(function() { googletag.display('div-gpt-ad-1685589129084-0'); });

Tak sedikit pengguna mobil khususnya Motuba alias Mobil Tua Bangka mengalami kasus kehabisan oli mesin.

Untuk mengetahui gejala apa yang menyebabkan oli mesin cepat habis, simak ulasan berikut.

Baca juga: Oli Mesin Full Sintetik Apakah Cocok Buat Motuba?

Tanda Oli Mesin Mobil Berkurang

Penyebab oli mesin berkurang

Mobil keluar asap berwarna biru

Sebelum mengetahui hal apa saja yang menyebabkan oli mesin cepat habis, ketahui lebih dulu tandanya.

  • Keluar Asap Berwarna Biru

Umumnya mobil berbahan bakar bensin tidak mengeluarkan asap berwarna biru.

Jika ditemui kasus mobil bensin mengeluarkan asap berwarna biru, bisa dipastikan oli mesin masuk ke dalam ruang pembakaran yang mengakibatkan oli terus berkurang.

  • Lampu Indikator Oli Mesin Menyala

Normalnya lampu indikator oli mesin pada panel instrument akan padam setelah mesin dihidupkan.

Jika lampu indikator oli mesin terus menyala meski dalam kondisi mesin hidup, bisa dipastikan volume oli berkurang.

  • Suhu Mesin Cepat Panas

Suhu mesin mobil cepat panas tanda lain oli mesin berkurang.

Seperti yang sudah kami sebutkan sebelumnya, oli mesin mempunyai zat yang mampu mendinginkan suhu mesin.

Apabila volumenya berkurang, maka suhu panas mesin akan lebih cepat naik.

  • Volume Oli pada Dipstick di Bawah Garis "L"

Dipstick oli kerap kali digunakan sebagai paramter untuk mengetahui ketersediaan jumlah oli di dalam mesin.

Apabila terlihat volume oli yang terus menyusut pada dipstick hingga di bawah garil 'L', hal tersebut merupakan pertanda oli mesin berkurang.

Baca juga: Daftar Harga Oli Mesin Mobil LCGC, Pilih Shell atau Fastron?

Penyebabkan Oli Mesin Cepat Habis

Penyebab oli mesin berkurang

Liner silinder baret
  • Kerusakan Seal Klep dan Dinding Liner Silinder Baret

Oli yang masuk ke dalam ruang bakar bisa disebabkan rusaknya seal klep serta dinding liner silinder yang baret.

Dengan begitu oli mesin akan cepat berkurang karena ikut terbakar bersama dengan bensin.

  • Packing Carter Pecah

Carter merupakan wadah yang berfungsi untuk menampung oli mesin.

Sebelum diikatkan kepada mesin, carter membutuhkan packing guna mencegah oli keluar dari mesin.

Packing carter yang pecah atau rusak akibat usia pemakaian dapat mengakibatkan oli berkurang.

Hal ini bisa terlihat dari banyakanya sisa oli di bagian bawah mesin.

  • Kerusakan pada PCV Valve

Sebagaimana fungsinya PCV (Positive Crankcase Ventilation) Valve mengatur aliran gas buang dari ruang bakar ke crankcase.

Apabila PCV valve rusak, tekanan dalam mesin akan meningkat dan bisa menyebabkan oli mesin bocor sehingga volumenya berkurang.

Jika sudah begitu, ada baiknya sesegera mungkin mengganti PCV Valve karena akan berpengaruh terhadap performa mesin.

  • Telat Mengganti Oli Mesin Mobil

Tak sedikit pemilik mobil yang tahu bahwa telat mengganti oli mesin akan menyebabkan volumenya berkurang.

Karenanya oli yang lama tidak dilakukan penggantian akan kehilangan efektivitasnya sehingga mudah menguap.

Baca juga: Awas, Ada Bahaya Salah Pilih Oli Mesin Buat Motuba

@garasi.autofun Alasan mengapa lampu mobil tuir banyak garisnya #mobilbekas #reviewmobil #autofact #mobilklasik #reviewmobilbekas #mobilseken ♬ Ragtime-style piano blues with a cheerful atmosphere(1033252) - harryfaoki

Enda

Reporter

Seorang pengagum otomotif sejak kecil, yang suka mengoprek kendaraan di akhir pekan, membuat penulis semakin cinta pada dunia otomotif. Yang pada akhirnya hoby tersebut membawanya ke dalam dunia pekerjaanya sebagai penulis hingga saat ini.

window.googletag = window.googletag || {cmd: []}; googletag.cmd = googletag.cmd || []; googletag.cmd.push(function() { googletag.defineSlot('/22557728108/id_article_relatedmodel_above_pc', [ 728, 90 ], 'div-gpt-ad-1685589152548-0').addService(googletag.pubads()); googletag.pubads().enableSingleRequest(); googletag.pubads().collapseEmptyDivs(); googletag.enableServices(); });
googletag.cmd.push(function() { googletag.display('div-gpt-ad-1685589152548-0'); });
window._taboola = window._taboola || []; _taboola.push({ mode: 'thumbnails-stream-2x2-desk', container: 'taboola-stream-widget-thumbnails-desktop', placement: 'Stream Widget Thumbnails Desktop', target_type: 'mix' });

Cek penawaran terbaik dalam 24 Jam!

Daihatsu Rocky hybrid 2022

Upgrade

Tambahkan mobil Anda

Gak mau tukar tambah?  Pilih Mobil