window.googletag = window.googletag || {cmd: []}; googletag.cmd = googletag.cmd || []; googletag.cmd.push(function() { googletag.defineSlot('/22557728108/id_article_breadcrumb_above_pc', [ 728, 90 ], 'div-gpt-ad-1685588617854-0').addService(googletag.pubads()); googletag.pubads().enableSingleRequest(); googletag.pubads().collapseEmptyDivs(); googletag.enableServices(); });
googletag.cmd.push(function() { googletag.display('div-gpt-ad-1685588617854-0'); });

Toyota GR Corolla 2022 Segera Meluncur, Bakal Pakai Mesin Bertenaga 300 PS!

Dhoni · 26 Apr, 2021 17:00

Toyota begitu ingin memenuhi kebutuhan konsumennya yang ingin merasakan adrenalin atau sekedar menggunakan mobil harian dengan DNA balap. Hal ini diwujudkan melalui kerja sama dengan Gazoo Racing. Setelah sukses mengundang animo melalui Toyota GR Yaris, kini giliran Toyota Corolla yang diupgrade performanya.

Toyota GR Corolla 2022 Segera Meluncur, Bakal Pakai Mesin Bertenaga 300 PS! 01

Toyota GR Corolla menjadi varian terbaru dari Gazoo Racing

Dengan mendapatkan sentuhan Gazoo Racing (GR), tentu akan menjadi model selanjutnya dari Hot Hatch. Sebuah langkah lanjutan dari Toyota untuk semakin menyempurnakan seni dalam dunia otomotif setelah keberhasilannya pada Toyota GR Yaris.

Jika memang Toyota Corolla mendapatkan GR, ini akan menjadi varian keempat dengan sentuhan tambahan dari Gazoo Racing. Berdasarkan pemberitaan media di Jepang, Toyota menginginkan Toyota GR Corolla memiliki tenaga melebihi dari varian standar untuk melebihi ekspektasi konsumennya.

Toyota GR Corolla 2022 Segera Meluncur, Bakal Pakai Mesin Bertenaga 300 PS! 02

Toyota GR Corolla hadir dengan mesin 3 silinder

Bahkan Toyota menargetkan akan menggunakan mesin 3 silinder yang memiliki tenaga terbesar mencapai 300 PS. Angka segitu terlihat begitu besar, tetapi bukan hal yang sulit bagi Toyota.

window.googletag = window.googletag || {cmd: []}; googletag.cmd = googletag.cmd || []; googletag.cmd.push(function() { googletag.defineSlot('/22557728108/id_article_fourthp_under_pc', [ 728, 90 ], 'div-gpt-ad-1685589129084-0').addService(googletag.pubads()); googletag.pubads().enableSingleRequest(); googletag.pubads().collapseEmptyDivs(); googletag.enableServices(); });
googletag.cmd.push(function() { googletag.display('div-gpt-ad-1685589129084-0'); });

Sebab pada mesin 1.6 liter G16E-GTS di GR Yaris memiliki tenaga 261PS dengan torsi 360 Nm. Namun ingat, pesaing Toyota GR Corolla mungkin juga memiliki tenaga yang sama.

Mengadopsi Sistem AWD Toyota GR Yaris

Dengan kemampuan Toyota GR Yaris yang telah teruji, kemungkinan besar sistem gerak roda All Wheel Drive (AWD) akan kembali digunakan pada Toyota GR Corolla. Namun tentu harus ada penyesuaian pada transmisi manual 6-percepatan hingga pembagian torsi pada seluruh roda.

Tampilan Toyota GR Corolla

Nyaris menyamai desain dari Toyota GR Yaris, bumper depan Toyota GR Corolla sedikit memiliki kesamaan. Namun jika diperhatikan kembali, terdapat perbedaan ukuran yang lebih lebar dan lebih aerodinamis pada Toyota GR Corolla.

Toyota GR Corolla Bukan Corolla Hatchback GR-S

Sebenarnya di Inggris telah hadir Toyota Corolla hatchback GR-S. Secara tampilan memang sangat bergaya sebagai kendaraan balap sebagai DNA dari Gazoo Racing (GR).

Namun Toyota Corolla hatchback GR-S hanya mendapat sentuhan pada tampilannya, tanpa peningkatan pada performanya. Tentu sangat berbeda dengan rencana Toyota GR Corolla ang sedang dalam persiapan sebagai kendaraan harian bertenaga buas.

Toyota GR Corolla 2022 Segera Meluncur, Bakal Pakai Mesin Bertenaga 300 PS! 01

Toyota Corolla hatchback GR-S

Untuk harga di Jepang, Toyota GR Corolla diperkirakan dibanderol JPY3,5 juta hingga JPY4 juta (Rp469 juta–Rp537 juta). Sedangkan untuk harga Toyota Corolla di Jepang berkisar JPY3,96 juta, sementara di Indonesia dibanderol berkisar Rp462 juta.

Tentu dengan kehadiran Toyota GR Corolla akan menjadi menguat dari karakter Toyota dalam menghadapi persaingan mobil-mobil bertenaga besar. Gazoo Racing makin dapat dinikmati oleh pengguna mobil harian. Namun sepertinya Toyota GR Corolla baru akan tersedia pada 2022 mendatang.

 

Dhoni

Reporter

Telah menjadi jurnalis sejak 2008 dengan mengkhususkan diri ke dunia sepeda, namun mulai 2015 mulai menjalani karir sebagai wartawan di dunia otomotif. Namun lebih memilih motorsports sebagai prioritas. Dia tertarik pada teknologi mobil - mobil 4WD. Instagram: dhoni_bima

window.googletag = window.googletag || {cmd: []}; googletag.cmd = googletag.cmd || []; googletag.cmd.push(function() { googletag.defineSlot('/22557728108/id_article_relatedmodel_above_pc', [ 728, 90 ], 'div-gpt-ad-1685589152548-0').addService(googletag.pubads()); googletag.pubads().enableSingleRequest(); googletag.pubads().collapseEmptyDivs(); googletag.enableServices(); });
googletag.cmd.push(function() { googletag.display('div-gpt-ad-1685589152548-0'); });
window._taboola = window._taboola || []; _taboola.push({ mode: 'thumbnails-stream-2x2-desk', container: 'taboola-stream-widget-thumbnails-desktop', placement: 'Stream Widget Thumbnails Desktop', target_type: 'mix' });

Beli mobil lebih mudah dan tak perlu nunggu lama

Daihatsu Rocky hybrid 2022

Upgrade

Tambahkan mobil Anda

Gak mau tukar tambah?  Pilih Mobil