window.googletag = window.googletag || {cmd: []}; googletag.cmd = googletag.cmd || []; googletag.cmd.push(function() { googletag.defineSlot('/22557728108/id_article_breadcrumb_above_pc', [ 728, 90 ], 'div-gpt-ad-1685588617854-0').addService(googletag.pubads()); googletag.pubads().enableSingleRequest(); googletag.pubads().collapseEmptyDivs(); googletag.enableServices(); });
googletag.cmd.push(function() { googletag.display('div-gpt-ad-1685588617854-0'); });

7 Alasan Mitsubishi Xforce Cocok Buat Wanita Aktif dan Modern

Prasetyo · 25 Jan, 2024 15:02

mitsubishi xforce wanita

Mitsubishi Xforce yang telah melakukan World Premiere di ajang Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2023 langsung menyedot banyak perhatian dari masyarakat.

Wajar saja jika mobil ini sudah cukup lama ditunggu kehadirannya, mengingat Mitsubishi juga punya catatan manis untuk Pajero Sport dan Xpander yang memiliki begitu banyak penggemar setia.

"Kehadiran Xforce memberikan definisi baru pada segmen compact SUV di Indonesia yang sejalan dengan preferensi beragam konsumen yang menyiratkan kebutuhan akan mobil compact SUV yang mengakomodasi sisi futuristic, prestigious, dan comfort, ditunjang oleh layanan purnajual dalam tingkatan yang optimal," kata Atsushi Kurita, Presiden Direktur PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) kala itu.

window.googletag = window.googletag || {cmd: []}; googletag.cmd = googletag.cmd || []; googletag.cmd.push(function() { googletag.defineSlot('/22557728108/id_article_fourthp_under_pc', [ 728, 90 ], 'div-gpt-ad-1685589129084-0').addService(googletag.pubads()); googletag.pubads().enableSingleRequest(); googletag.pubads().collapseEmptyDivs(); googletag.enableServices(); });
googletag.cmd.push(function() { googletag.display('div-gpt-ad-1685589129084-0'); });

Hadir dengan desain yang futuristik tapi juga terlihat stylish, meskipun masuk kategori compact SUV namun Xforce juga cocok untuk para wanita muda yang aktif untuk menemani kesibukannya di kota-kota besar.

Gak percaya? Berikut ini setidaknya 7 alasan mengapa Mitsubishi Xforce cocok untuk para wanita aktif.

Baca juga: 5 Hal Menarik Mitsubishi Xforce, Punya Mode Berkendara Khusus Jalanan Indonesia

1. Mitsubishi Xforce Didesain Mengikuti Selera Konsumen Indonesia

mitsubishi xforce desain wanita

Dikembangkan dan diproduksi di Indonesia

Saat mengembangkan Xforce, menurut Kurita para engineer Mitsubishi Motors Corporation (MMC) berusaha memahami karakteristik kendaraan di Indonesia terutama SUV Compact.

Kemudian tim desainer mobil ini juga melakukan survei akan desain seperti apa yang diinginkan oleh masyarakat di Indonesia.

Alhasil, Xforce benar-benar dirancang dan dikembangkan sesuai dengan harapan serta selera masyarakat Indonesia, untuk kemudian diproduksi pula di dalam negeri melalui pabrik Mitsubishi Indonesia di Cikarang, Jawa Barat.

2. Dimensi Compact dan Fleksibel

mitsubishi xforce dimensi

Ukuran tubuhnya tidak terlalu besar

Kendaraan untuk mobilitas harian memang terkadang tak butuh yang ukurannya besar hingga muat 7-8 penumpang.

Namun dengan dimensi yang kompak dan proporsional tetapi memiliki fleksibilitas berkendara, rasanya sudah lebih dari cukup demi menemani aktivitas harian Anda yang padat.

Xforce pun punya karakter seperti itu, dengan panjang tubuh hanya 4.390 mm, lebar 1.810 mm, dan tinggi 1.660 mm, mobil baru Mitsubishi ini masih ideal dipakai di perkotaan.

Apalagi, mobil tersebut punya ground clearance 222 mm dan radius putar 5,2 meter sehingga tak terlalu khawatir saat harus menghadapi medan berkontur atau putar balik di lahan yang sempit.

Dimensi Mitsubishi Xforce
Panjang 4.390 mm
Lebar 1.810 mm
Tinggi 1.660 mm
Jarak sumbu roda 2.650 mm
Jarak ke tanah 222 mm
Ukuran ban  225/50 R18
Radius putar 5,2 m

Baca juga: Mitsubishi Xforce Resmi Menantang Honda HR-V Cs, Apa Hebatnya?

3. Kabin Mewah dan Nyaman

mitsubishi xforce interior

Kabinnya pakai aksen kain mélange

Pengemudi wanita bisanya mengincar mobil-mobil yang bukan hanya terlihat menarik dari luar, namun juga nyaman dan elegan di bagian dalamnya.

Karena itulah Mitsubishi menawarkan Xforce yang memiliki kenyamanan kabin terbaik di kelasnya.

Bukan hanya legroom dan headroom yang lapang, namun untuk jok pengemudi dan penumpang depan juga memiliki pengaturan 8-step reclining (17-33 derajat) yang dapat disesuaikan bentuk tubuh pengemudinya, serta konfigurasi jok penumpang belakang 40:20:40.

Menariknya lagi, pada jok menggunakan material fabric yang punya fungsi anti heat guard technology, sehingga membuat jok tidak akan terasa panas pada saat mobil diparkir di ruang terbuka pada jangka waktu lama.

Lantas ada AC Dual Zone dengan teknologi Panasonic Nanoe-X dan Memory Function yang akan menjamin udara yang beredar di interior mobil ini tetap bersih.

Membawa nuansa modern sekaligus prestisius, interior Xforce juga diberi aksen pada bagian horizontal axis instrument panel dengan kain mélange. 

Sekedar informasi, kain mélange yang dilapiskan pada panel instrument serta beberapa bagian lainnya merupakan pertama kalinya dalam model Mitsubishi.

Tak hanya itu, di area dashboard menyematkan konsep floating console serta ambient lighting yang dapat memberikan kenyamanan sekaligus menampilkan kemewahan.

4. Banyak Ruang Penyimpanan

mitsubishi xforce console box

Dibalik arm rest ada ruang penyimpanan dilengkapi pendingin

Wanita aktif bahkan para ibu rumah tangga sekalipun, biasanya akan mempertimbangkan mobil dengan kompartemen penyimpanan yang luas dan banyak demi memenuhi kebutuhan barang bawaannya.

Di Mitsubishi Xforce tentu ini bukan suatu masalah, sebab di area kabin mobil ini ada 18 kompartemen penyimpanan.

Antara lain cup holder di trim pintu pengemudi dan penumpang, laci dasbor, ruang penyimpanan kecil di area dasbor sisi penumpang depan, sampai floor console box di bawah jok penumpang depan dan armrest diantara jok pengemudi dan penumpang depan yang berfungsi sebagai kulkas kecil lantaran dilengkapi cooling function yang bisa diisi empat air kemasan botol.

Bukan cuma itu, bagasi lapang di bagian belakang juga bisa untuk meletakan barang ukuran besar, seperti berbagai keranjang belanja, koper, tas golf, hingga sepeda.

Dan untuk membuka bagasi ini juga cukup mengaktifkan fitur electric power tailgate dengan menggunakan sensor kaki, sehingga tak butuh lagi membuka anak kunci atau menekan remote.

Baca juga: Pakai Sound System dari Yamaha, Interior Mitsubishi XForce Serasa di Studio Musik

5. Perangkat Hiburan Lengkap dan Berkualitas

mitsubishi xforce yamaha premium sound

Kualitas audionya jempolan

Guna menemani mobilitas harian para penggunanya, setiap mobil juga kini wajib punya sistem hiburan yang mumpuni.

Dan Mitsubishi memahami kebutuhan ini terutama untuk para wanita yang gemar mendengarkan lagu-lagu kesayangan selama perjalanan.

Satu set Dynamic Sound Yamaha Premium dengan 8 speaker yang terintegrasi dengan 4 Preset Equalizer memungkinkan para penggunanya mengatur mode Signature, Lively, Powerful, atau Relaxing.

Selain itu bagian pintu Xforce yang dipasang speaker Yamaha ini juga dilengkapi peredam yang cukup baik, sehingga ketika volume audio disetel dengan nada tinggi, kualitasnya tetap baik.

"Salah satu ketertarikan saya sama mobil ini dari audio-nya. Kebetulan saya senang musik. Begitu tahu mobil ini sistem musiknya dirancang Yamaha, langsung tertarik mendengarkan. Suaranya memang nggak bohong! Saya dengar musik dengan beat cepat, meski sistemnya 2-way tapi power-nya dapat," ucap Bowo satu pengguna Mitsubishi Xforce.

Kemudian sistem audio ini juga memiliki fitur Speed Compensated Volume (SCV) yang mampu kualitas audio tetap dipertahankan sesuai setting penggunaannya, menyesuaikan dengan kecepatan kendaraan.

Head unit 12,3 inci yang terpasang di dasbor juga sudah memiliki fitur Smartphone-Link Display lengkap dengan fitur Android Auto.

Jangan khawatir juga kehabisan daya ponsel saat dikoneksikan ke monitor mobil tersebut, sebab di konsol tengah juga sudah disediakan Wireless Charger untuk ponsel kesayangan Anda.

6. Nyaman untuk Melintas di Berbagai Kontur Jalan

mitsubishi xforce drive mode

Empat pilihan Drive Mode: Normal, Wet, Gravel, dan Mud

Spesifikasi Mitsubishi Xforce menggunakan basis mesin yang sama dengan Xpander dan Xpander Cross, yaitu mesin 1.499 cc MIVEC 4 cylinder DOHC berkode 4A91.

Dikombinasikan transmisi otomatis CVT, mesin ini mampu menghasilkan tenaga maksimum 105 PS di 6.000 rpm dan torsi puncak 141 Nm pada 4.000 rpm.

Penggunaan mesin ini memberi efek positif bagi Xforce karena engine tersebut sudah terbukti durabilitasnya.

Selain itu untuk tipe Ultimate juga disediakan empat Drive Mode Selector yakni Normal, Wet, Gravel dan Mud.

Mode Wet bisa dipakai ketika kondisi jalan basah karena hujan sehingga mobil tetap tidak kehilangan traksi. 

Sementara mode Gravel bisa diaktifkan ketika menghadapi jalan berkontur yang membuat perputaran ban kiri dan kanan berbeda.

Adapun mode Mud akan digunakan untuk menghindari mobil terjebak di jalan licin atau berlumpur sehingga mesin dibuat gerakan lambat buat mendapatkan traksi lebih baik.

Baca juga: Mitsubishi Xforce Dipasang Sunroof? Bisa, Tapi Siap-siap Kecewa dengan 3 Hal Ini

7. Bisa Membantu Wanita Berkendara Lebih Hemat BBM

mitsubishi xforce tpms

Caption

Bagi pengemudi wanita yang merasa kurang mahir dalam berkendara, Xforce juga akan memberikan bantuan secara aktif melalui berbagai teknologi cerdas yang ada di dalamnya.

Mulai dari Active Stability Control, Hill Start Assist, Blind Spot Warning, Rear Cross Traffic Alert, serta kabin mobil juga terlindung dengan 4 Airbags dan ada pemantau tekanan angin ban secara real time melalui Tire Pressure Monitoring System (TPMS).

Biar makin mahir berkendara yang aman, nyaman sekaligus efisien dalam pemakaian bahan bakar, meter cluster 8 inci yang terdapat pada sisi pengemudi juga sudah dilengkapi fitur Driving Score.

"Fitur ini akan menunjukkan karakter berkendara Anda dan menyarankan bagaimana teknik berkendara yang aman, nyaman, serta efisien," jelas Rifat Sungkar sebagai Brand Ambassador Mitsubishi Indonesia.

Harga Mitsubishi Xforce Terbaru

mitsubishi xforce warna

Ada 6 pilihan warna eksterior

Jika kalian para wanita aktif dan modern yang juga sudah kepincut dengan mobil ini, Xforce ditawarkan oleh MMKSI dalam dua varian yaitu Exceed dan Ultimate.

Keduanya pakai mesin 1.5-liter Naturally Aspirated (N/A) yang sama dan cuma tersedia varian transmisi otomatis CVT.

Namun ada pilihan warna eksterior Energetic Yellow, Red Metallic, Jet Black Mica, Quartz White Pearl, Graphite Grey, dan Silver Metallic.

Berikut harga Mitsubishi Xforce per Januari 2024:

  • Exceed CVT: Rp379.900.000
  • Ultimate CVT: Rp412.900.000

Untuk setiap pembelian unit Xforce dapat menikmati penawaran paket Smart Cash, paket bunga rendah; serta paket kredit khusus dengan angsuran ringan.

Lantas ada juga kemudahan perawatan kendaraan melalui SMART Package Plus, dengan keuntungan bebas biaya perawatan berkala dan juga suku cadang selama 4 tahun/ 50.000 KM.

Serta tambahan Extended Warranty selama 1 tahun/ 20.000 KM, yang mencakup free 3 tahun untuk 24 Hour Emergency Services, Garansi kerusakan ban; dan asuransi jiwa selama 1 tahun.

Kesimpulan

7 Alasan Mitsubishi Xforce Cocok Buat Wanita Aktif dan Modern 09

Mitsubishi Xforce merupakan kendaraan yang dirancang dengan mempertimbangkan selera dan kebutuhan masyarakat Indonesia. 

Dengan desain yang sesuai dengan preferensi lokal, mobil ini menawarkan dimensi yang compact dan fleksibel, menjadikannya pilihan ideal untuk wanita yang menginginkan kendaraan yang mudah dikendalikan termasuk saat parkir. 

Selain itu, kabin mewah dan nyaman menjadi daya tarik utama bagi para wanita yang mengutamakan kenyamanan selama perjalanan, serta satu keunggulan lainnya adalah ruang penyimpanan yang cukup banyak, memberikan kemudahan bagi wanita untuk menyimpan barang bawaan dengan rapi. 

Kepraktisan ini tentu sangat diapresiasi, terutama bagi mereka yang sering melakukan perjalanan dengan membawa banyak barang.

Secara keseluruhan, Mitsubishi Xforce adalah pilihan yang cocok untuk wanita yang menginginkan kombinasi antara desain yang stylish, kenyamanan, dan performa yang handal. 

Dengan fitur-fitur unggulan yang dimilikinya, mobil ini tidak hanya menjadi alat transportasi, tetapi juga menjadi teman setia bagi wanita modern yang aktif dan dinamis.

Prasetyo

Editor

Menggeluti bidang jurnalistik otomotif sejak 2009 selaras dengan hobinya dalam memodifikasi mobil. Apalagi karakteristik yang berbeda dari setiap kendaraan yang dibuat oleh masing-masing pabrikan, terus menumbuhkan minatnya di dunia otomotif hingga saat ini.

window.googletag = window.googletag || {cmd: []}; googletag.cmd = googletag.cmd || []; googletag.cmd.push(function() { googletag.defineSlot('/22557728108/id_article_relatedmodel_above_pc', [ 728, 90 ], 'div-gpt-ad-1685589152548-0').addService(googletag.pubads()); googletag.pubads().enableSingleRequest(); googletag.pubads().collapseEmptyDivs(); googletag.enableServices(); });
googletag.cmd.push(function() { googletag.display('div-gpt-ad-1685589152548-0'); });
window._taboola = window._taboola || []; _taboola.push({ mode: 'thumbnails-stream-2x2-desk', container: 'taboola-stream-widget-thumbnails-desktop', placement: 'Stream Widget Thumbnails Desktop', target_type: 'mix' });

Cek penawaran terbaik dalam 24 Jam!

Mitsubishi Xforce Ultimate CVT 2023

Upgrade

Tambahkan mobil Anda

Gak mau tukar tambah?  Pilih Mobil