
Hyundai Tucson
Hyundai Tucson N Line 2021 Resmi Diperkenalkan, Tampang Sporty dan Suspensi Canggih

Belum lama melakukan debut generasi ke-4 Hyundai Tucson pada September 2020 lalu, kemarin (27/1) pabrikan asal Korea Selatan ini kembali membuat kejutan dengan menampilkan varian Hyundai Tucson N Line 2021 yang mendapatkan perubahan wajah drastis. Tak hanya wajahnya yang diubah menjadi lebih sporty, namun di balik badannya juga mendapatkan beberapa imbuhan teknologi yang lebih canggih.
Ubahan cukup radikal yang didapatkan pada Hyundai Tucson N Line 2021 ini rencananya ditujukan untuk dijual di pasar Eropa segera pada tahun ini juga. Dibandingkan sosok Hyundai Tucson regularnya, varian N Line ini menghadirkan wajahyang jauh lebih sporty. Tak hanya di bagian luarnya, di dalam kabinnya juga ada perubahan, termasuk pada beberapa fitur utamanya.

Salah satu opsi tambahan yang diunggulkan adalah system suspensi dengan pengatur elektronik. Fitur ini menawarkan sistem peredam aktif (active dampers) yang diklaim dapat memberikan kesenangan berkendara lebih sporty sebagaimana tampangnya.
Wajah Hyundai Tucson N Line 2021 Lebih Agresif
Walau bagaimanapun, adalah wajah dari Hyundai Tucson N Line 2021 lah yang menjadi pusat perhatian kali ini. Perubahan grill menjadi lebih besar yang disebut sebagai ‘parametic jewel’ mendapatkan logo N Line. Bumpernya yang tampil lebih agresif memperkuat kesan sporty ditambah oleh beberapa aksen tambahan di bodinya, lampu dengan bingkai hitam serta balutan warna hitam glossy di kedua rumah kaca spion samping.

Tampilannya menjadi semakin keren dengan penggunaan velg alloy berdesain sporty dengan warna dual-tone berukuran 19 inci. Di bagian belakang, Hyundai Tucson N Line 2021 ini mendapatkan spoiler berdesain aerodinamis, antena sirip hiu, reflektor berwarna merah di bagian bumper bawah, aksen diffuser serta pipa ujung knalpot ganda.

Hyundai menawarkan tujuh pilihan warna untuk seri varian Tucson N Line ini yaitu Shadow Grey, Polar White, Engine Red, Sunset Red, Dark Knight, Shimmering Silver, and Phantom Black. Hyundai juga menawarkan opsi warna dual-tone dengan atap berwarna Phantom Black untuk empat pilihan warna kontras yang ada.
Interior dan Mesin Hyundai Tucson N Line 2021
Di bagian kabin, Tucson N Line mendapatkan kursi khas line up N Hyundai dengan balutan material kombinasi suede dan kulit berwarna hitam. Tak lupa sentuhan aksen jahitan kontras berwarna merah menjadi resep jitu tampil sporty di bagian interior. Selain itu masih ada plafon berwarna hitam, dengan setir yang mendapatkan logo N, tuas transmisi juga dengan logo N serta pedal-pedal berlapis aksen metal.

Di balik kap mesinnya, tawaran mesin masih sama seperti sebelumnya dengan 4 pilihan mesin bensin 4-silinder 1,6 liter turbocharger yang dapat dipasangkan dengan teknologi mild-hybrid. Pilihan paling rendah dengan mesin standard tanpa mild-hybrid menawarkan tenaga puncak 150 PS, dan di atasnya dengan system mild-hybrid 48 volt menghasilkan 180 PS. Sementara dua varian atasnya adalah Hyundai Tucson N Line hybrid yang menawarkan tenaga hingga 230 PS dan sebagai varian tertinggi adalah varian Plug-in Hybrid (PHEV) dengan tenaga hingga 265 PS.

Di Indonesia saat ini masih dijual Hyundai Tucson generasi ke-3 yang di segmen SUV medium bersaing dengan Mazda CX-3 dan Nissan Kicks e-Power dari sisi harga. Di sini, Hyundai Tucson ditawarkan dengan pilihan mesin bensin 2.0 liter dan diesel 2.0 liter CRDi. Harga Hyundai Tucson dimulai dari Rp399 juta hingga Rp477 juta (on the road DKI Jakarta). Di masa mendatang, Hyundai di Tanah Air akan fokus pada mobil listrik yang telah dimulai saat ini dengan menjual Hyundai Ioniq dan Hyundai Kona Electric.

Budi Head of Content
Berpengalaman sebagai jurnalis otomotif sejak lebih dari 15 tahun, Ia telah mencicipi berada di beberapa sisi industri, PR, agency dan media, baik cetak maupun online. Kegemarannya berkendara membawa Ia mencoba berbagai jenis mobil, mulai single seater di lintasan sirkuit hingga off-road di lintasan salju bersuhu -15 derajat Celsius. Facebook: budityas Instagram: budityasbebe
Merek Mobil Terkenal di Indonesia
Berita Terkini
Fitur dan Interior Jetour X50e EV Terungkap, Atap Panoramic dan Head Unit Lebar
Modifikasi Audio Denza D9 Pertama di Indonesia, Kualitas Makin Mewah Tanpa Potong Kabel
Pameran Kendaraan Listrik PEVS 2025 Diprediksi Lebih Meriah, Target Jualan Rp 400 miliar
Kenali Tanda Ban Mobil Wajib Ganti Sebelum Berangkat Mudik Lebaran
Mitsubishi XFroce Hybrid Resmi Diperkenalkan di Thailand, Intip Ubahannya
Mobil Rekomendasi
- Populer
- Terbaru
-
Toyota Kijang...
Rp 339,60 Juta - Rp 467,00 Juta
-
Toyota Avanza
Rp 189,80 Juta - Rp 295,80 Juta
-
Honda Brio
Rp 167,90 Juta - Rp 253,10 Juta
-
Daihatsu Sigra
Rp 120,65 Juta - Rp 182,60 Juta
-
Toyota Calya
Rp 170,20 Juta - Rp 190,00 Juta
-
Subaru Crosstrek
Rp 549,50 Juta
-
Chery Omoda...
Rp 334,80 Juta - Rp 493,80 Juta
-
Suzuki Grand...
Rp 359,40 Juta - Rp 384,40 Juta
-
Wuling Alvez
Rp 209,00 Juta - Rp 295,00 Juta
-
Subaru WRX...
Rp 975,50 Juta - Rp 1,03 Miliar