window.googletag = window.googletag || {cmd: []}; googletag.cmd = googletag.cmd || []; googletag.cmd.push(function() { googletag.defineSlot('/22557728108/id_article_breadcrumb_above_pc', [ 728, 90 ], 'div-gpt-ad-1685588617854-0').addService(googletag.pubads()); googletag.pubads().enableSingleRequest(); googletag.pubads().collapseEmptyDivs(); googletag.enableServices(); });
googletag.cmd.push(function() { googletag.display('div-gpt-ad-1685588617854-0'); });

Pengganti Juke, Nissan Hyper Punk Mobil Buat Para Influencer yang Pakai Teknologi AI

Enda · 20 Okt, 2023 18:02

Nissan Hyper Punk

Sebelum ditampilkan untuk pertama kalinya di ajang Japan Mobility Show pada 25 Oktober mendatang, Nissan Motor Co. Ltd. memperlihatkan mobil konsep terbarunya Nissan Hyper Punk secara visual di distrik Shinjuku di Tokyo, Jepang.

Berbentuk SUV konsep, hadirnya Nissan Hyper Punk mengingatkan kami kepada Nissan Juke yang telah mengalami purna bakti sejak 2019.

Selain Hyper Punk, Nissan Jepang juga akan menampilkan tiga mobil konsep listrik lainnya, yakni; Nissan Hyper Urban, Nissan Hyper Adventure dan Nissan Hyper Tourer.

window.googletag = window.googletag || {cmd: []}; googletag.cmd = googletag.cmd || []; googletag.cmd.push(function() { googletag.defineSlot('/22557728108/id_article_fourthp_under_pc', [ 728, 90 ], 'div-gpt-ad-1685589129084-0').addService(googletag.pubads()); googletag.pubads().enableSingleRequest(); googletag.pubads().collapseEmptyDivs(); googletag.enableServices(); });
googletag.cmd.push(function() { googletag.display('div-gpt-ad-1685589129084-0'); });

Menariknya, pada 25 Oktober mendatang kendaraan-kendaraan konsep tersebut akan hadir dalam game online Fortnite di bawah nama "Electrify the World" agar mobil-mobil spesial itu bisa dieksplorasi dan dinikmati lebih jauh lagi.

Baca juga: Nissan Tebar Promo Servis 10.10, Ada Diskon Khusus Buat Pemilik Livina dan X-Trail

Nissan Hyper Punk Diciptakan dengan Menonjolkan Gaya dan Inovasi

Nissan Hyper Punk

Tampilan depan Hyper Punk

Memiliki desain radikal dengan menyematkan bidang heksagonal, Hyper Punk mengusung konsep stylish dan fungsional.

Hal tersebut menjadikan crossover listrik ini cocok digunakan untuk content creator, influencer, seniman, dan mereka yang mengedepankan gaya dan inovasi.

Dibuat dengan banyak menyematkan garis-garis unik, Hyper Punk dilabur dengan tone warna silver yang dapat merubah tampilan berdasarkan sudut penglihatan dan sumber pencahayaan.

Bukan hanya itu, kesan aerodinamis juga dibawa untuk mendapatkan aerodinamika berkendara yang tetap baik.

Baca juga: Transmisi CVT Dianggap Lebih Ringkih Oleh Orang India, Nissan Magnite Beralih Menggunakan AMT

Nissan Hyper Punk

Tampilan belakang Hyper Punk

Memiliki bentuk yang kompak, mobil konsep ini dipadukan velg 23 inci yang ideal digunakan di dalam kota maupun off-road.

Oh iya, untuk lampu depan, lampu belakang, dan lampu signature-nya menekankan bentuk poligonal yang terintegrasi pada permukaan bodi kendaraan, dan memberikan keunikan tersendiri bagi mobil ini.

Sebagai crossover listrik masa depan, Nissan Hyper Punk pun diaplikasikan sistem V2X yang memastikan setiap penggunanya dapat menggunakan dan mengisi daya perangkat elektronik mereka di mana saja.

Menggunakan Teknologi AI

Nissan Hyper Punk

Interior Hyper Punk

Melihat ke bagian dalam, mobil konsep ini dipadukan origami khas Jepang dengan menampilkan digital dan seni bercampur.

Disisi lain, mobil ini dilengkapi kamera yang dapat menangkap lingkungan sekitar mobil dan menggunakan AI untuk mengubah gambar tersebut menjadi gambar bergaya manga atau pola-pola grafis lainnya sesuai preferensi pemilik.

Selanjutnya, gambar yang diperoleh diproyeksikan ke tiga layar yang mengelilingi pengemudi di kokpit, sehingga menciptakan sebuah ruang di mana dunia nyata dan dunia metaverse bergabung menjadi satu.

Diciptakan untuk mereka yang banyak bergelut di bidang perkontenan, di bagian dalam terdapat konektivitas internet yang dapat terhubung ke perangkat elektronik serta peralatan kreatif dari penggunanya.

Dilengkapi teknologi AI dan biosensor pada bagian headrest, Nissan Hyper Punk mampu mendeteksi mood dari pengemudi dan secara otomatis memilih musik dan pencahayaan yang tepat.

Baca juga: Nissan Indonesia Recall 2 Mobilnya, Kicks e-Power dan Leaf

Enda

Senior Writer

Seorang pengagum otomotif sejak kecil, yang suka mengoprek kendaraan di akhir pekan, membuat penulis semakin cinta pada dunia otomotif. Yang pada akhirnya hoby tersebut membawanya ke dalam dunia pekerjaanya sebagai penulis hingga saat ini.

window.googletag = window.googletag || {cmd: []}; googletag.cmd = googletag.cmd || []; googletag.cmd.push(function() { googletag.defineSlot('/22557728108/id_article_relatedmodel_above_pc', [ 728, 90 ], 'div-gpt-ad-1685589152548-0').addService(googletag.pubads()); googletag.pubads().enableSingleRequest(); googletag.pubads().collapseEmptyDivs(); googletag.enableServices(); });
googletag.cmd.push(function() { googletag.display('div-gpt-ad-1685589152548-0'); });
Car for sale
window._taboola = window._taboola || []; _taboola.push({ mode: 'thumbnails-stream-2x2-desk', container: 'taboola-stream-widget-thumbnails-desktop', placement: 'Stream Widget Thumbnails Desktop', target_type: 'mix' });

Beli mobil lebih murah, jual mobil lebih cepat

Toyota Calya E MT

Upgrade

Tambahkan mobil Anda

Gak mau tukar tambah?  Pilih Mobil
Electric Cars Indonesia