window.googletag = window.googletag || {cmd: []}; googletag.cmd = googletag.cmd || []; googletag.cmd.push(function() { googletag.defineSlot('/22557728108/id_article_breadcrumb_above_pc', [ 728, 90 ], 'div-gpt-ad-1685588617854-0').addService(googletag.pubads()); googletag.pubads().enableSingleRequest(); googletag.pubads().collapseEmptyDivs(); googletag.enableServices(); });
googletag.cmd.push(function() { googletag.display('div-gpt-ad-1685588617854-0'); });

Wujud MG Hector Facelift 2021 Bocor, Meluncur Sebentar Lagi?

Indra Fathan · 31 Des, 2020 18:00

Wujud MG Hector Facelift 2021 Bocor, Meluncur Sebentar Lagi? 01

Pabrikan blasteran Inggris-China, Morris Garage atau MG, akan meluncurkan versi facelift dari mobil pertama dan terlarisnya di India, Hector, pada Januari 2021 nanti. Bahkan, penampakan dari versi tersebut bocor tanpa kamuflase apa pun melalui foto-foto syuting iklan mobil ini di sana.

Wujud MG Hector Facelift 2021 Bocor, Meluncur Sebentar Lagi? 02

Karena masih berupa facelift, secara umum MG Hector masih mempertahankan basis desainnya, Baojun 530, yang di Indonesia juga dipasarkan sebagai Wuling Almaz. Namun beberapa detail berubah pada versi ini, seperti desain gril yang kini dibuat mirip dengan mobil-mobil MG lainnya, lalu di bagian samping terlihat mendapat penyegaran di desain pelek yang ukurannya lebih besar menjadi 18 inci.

window.googletag = window.googletag || {cmd: []}; googletag.cmd = googletag.cmd || []; googletag.cmd.push(function() { googletag.defineSlot('/22557728108/id_article_fourthp_under_pc', [ 728, 90 ], 'div-gpt-ad-1685589129084-0').addService(googletag.pubads()); googletag.pubads().enableSingleRequest(); googletag.pubads().collapseEmptyDivs(); googletag.enableServices(); });
googletag.cmd.push(function() { googletag.display('div-gpt-ad-1685589129084-0'); });

Wujud MG Hector Facelift 2021 Bocor, Meluncur Sebentar Lagi? 01

Perubahan lainnya juga tampak di bagian interior, karena akan tersedia kombinasi warna interior dual-tone hitam dan beige yang lebih memberikan rasa mewah. Namun, beberapa fitur unggulan seperti head unit raksasa berukuran 10,4 inci, panoramic sunroof, dan sistem konektivitas iSmart masih dipertahankan di mobil ini.

Wujud MG Hector Facelift 2021 Bocor, Meluncur Sebentar Lagi? 02

Selain Hector facelift, MG India juga akan menyiapkan Hector Plus, varian Hector dengan jok baris kedua captain seat sehingga bisa muat enam penumpang, dengan tambahan pilihan 7-seater, penggerak 4x4, dan fitur Advanced Driver Assist System (ADAS). Dilansir dari Gaadiwaadi, fitur tersebut sudah tersedia di SUV Gloster, seperti autonomous emergency braking, adaptive cruise control, blind spot warning, dan lainnya. Rencananya fitur ADAS akan dipasang di tipe tertinggi Hector Plus, dan akan bersaing dengan Mahindra XUV500 generasi terbaru yang akan menggunakan fitur serupa.

 

window.googletag = window.googletag || {cmd: []}; googletag.cmd = googletag.cmd || []; googletag.cmd.push(function() { googletag.defineSlot('/22557728108/id_article_relatedmodel_above_pc', [ 728, 90 ], 'div-gpt-ad-1685589152548-0').addService(googletag.pubads()); googletag.pubads().enableSingleRequest(); googletag.pubads().collapseEmptyDivs(); googletag.enableServices(); });
googletag.cmd.push(function() { googletag.display('div-gpt-ad-1685589152548-0'); });
window._taboola = window._taboola || []; _taboola.push({ mode: 'thumbnails-stream-2x2-desk', container: 'taboola-stream-widget-thumbnails-desktop', placement: 'Stream Widget Thumbnails Desktop', target_type: 'mix' });

Beli mobil lebih murah, jual mobil lebih cepat

Honda Brio Satya S M/T 2022

Upgrade

Tambahkan mobil Anda

Gak mau tukar tambah?  Pilih Mobil