Adu Fitur Tipe Tertinggi Yamaha R15M Connected-ABS 2022 VS Honda CBR150R 2022, Lengkap Mana?

Persaingan motor sport full fairing 150-155 cc kembali memanas, setelah PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) merilis Yamaha R15 Connected 2022 dan Yamaha R15M Connected-ABS 2022. Kini motor sport Yamaha itu juga punya tipe ABS.

Dan berstatus tipe tertinggi, banyak yang terkejut karena harganya kini tembus Rp 43,5 juta. Malah untuk versi Yamaha World Grand Prix 60th Anniversary, dilepas Rp 44,1 juta lho. Semua harga tadi on the road Jakarta.

Sama-sama tembus Rp 40 juta, mau yang mana?

Tapi ternyata sang kompetitor yakni Honda CBR150R ABS 2022 pun, harganya juga sudah tembus Rp 40 juta tepatnya Rp 41,08 juta. Keduanya pun sama-sama menggunakan livery beraroma balap.

Selisih harganya pun beda Rp 3,02 juta saja. Kalau dari tampilan sudah sama-sama sporty dengan livery beraura racing, lantas bagaimana dengan fiturnya ya? Siapakah yang paling lengkap?

Baca juga : Asal-Usul Istilah V4 di Yamaha R15 2022, Ternyata Begini Awalnya

Lampu-Lampu : Honda CBR150R 2022 Masih Unggul

Kesan pertama jadi salah satu pertimbangan untuk memilih motor mana yang akan ditebus. Selain desain yang soal selera, penggunaan jenis lampu juga sudah jadi preferensi orang-orang, apakah sudah LED atau belum.

Honda CBR150R 2022 bisa dikatakan unggul karena sudah menggunakan LED pada seluruh lampunya, lampu depan, lampu belakang dan lampu sein. Sementara Yamaha R15M Connected-ABS 2022 masih menyisakan lampu sein yang menggunakan bohlam, dengan bentuk persis model sebelumnya.

Lampu-lampu full LED buat Honda CBR150R 2022.

Rem ABS : Honda CBR150R 2022 Pakai ESS

Sebagai kasta tertinggi dari masing-masing merek, keduanya sudah dibekali dengan rem ABS (Anti-lock Braking System). Rem ABS itu terdapat pada kedua rem, artinya sudah sama-sama menerapkan rem ABS dual channel.

Bedanya Honda CBR150R 2022 sudah dibekali perangkat ESS (Emergency Stop Signal). Sebuah perangkat keselamatan yang akan mengaktifkan lampu sein dengan kedipan cepat saat melakukan pengereman mendadak, untuk menginformasikan pada pengendara di belakangnya.

Baca juga : Daftar Perbedaan Yamaha R15 Connected 2022 dan Versi Lawas, Selisih Hampir Rp 1,5 Juta Lho!

Caption

Panel Meter : Yamaha R15M Connected-ABS 2022 Lebih Menarik

Jika Honda CBR150R 2022 pakai panel meter yang masih relatif sama dengan sebelumnya, maka Yamaha R15M Connected-ABS 2022 ini berbeda. Yamaha membekalinya dengan perangkat baru yang lebih fresh dari bentuk dan isinya.

Bentuknya ala-ala Yamaha R1, meski informasinya pun masih sama, hanya ketambahan beberapa indikator untuk Y-Connect. Dan yang menarik juga punya tampilan Street mode dan Track mode untuk memberikan nuansa berbeda, yang bisa diubah pakai tombol di saklar kanan.

Panel meter Yamaha R15M Connected-ABS lebih fresh.

Pada tampilan Track mode kesannya jadi panel meter balap, dengan takometer mulai dari 6.000 rpm. Lalu ada lap timer dan best time, cocok untuk melihat catatan waktu ketika dipakai untuk track day. Belum lagi shift light model titik LED, pada bagian atas.

Baca juga : Biar Tak Penasaran, Ini Bedanya Yamaha R15 2022 Indonesia Dengan Versi India

Quick Shifter : Yamaha Jadi Pelopor

Dengan embel-embel huruf M pada namanya, Yamaha R15M Connected-ABS 2022 disiapkan untuk bisa dipakai untuk track. Termasuk penggunaan fitur Quick Shifter, yang mampu mempercepat perpindahan gigi transmisi.

Quick Shifter pertama buat motor sport 150-155 cc.

Motor ini pun jadi pelopor sport 150-155 cc yang dibekali fitur tersebut, meski hanya untuk menaikkan gigi transmisi alias up saja. Meski begitu, Honda CBR150R 2022 belum dilengkapi fitur ini, dan kalau pun mau pasang aftermarket, harganya lumayan lho.

Fitur Konektivitas : Yamaha Sudah Jadi Standar

Sejak Yamaha Nmax 155 2022 lalu Yamaha Aerox 155 2022, kini fitur konektivitas juga diterapkan pada Yamaha R15 2022, termasuk Yamaha R15M Connected-ABS 2022. Nampaknya fitur ini pun akanmenjadi standar untuk sejumlah motor racikan Yamaha.

Baca juga : Honda CBR150R 2022 Masih Andalkan Mesin Lama, Begini Catatan Akselerasinya

Dan tentu yang sudah kalian ketahui, fitur ini memberikan banyak informasi seperti konsumsi bahan bakar, lokasi parkir, teleponmasuk, pesan masuk, jadwal perawatan berkala hingga rangking. Sejauh ini, kompetitornya belum ada yang memiliki fitur serupa.

Traction Control System : Berdampingan Dengan ABS

TCS mengawal perputaran roda agar tidak selip.

Jika Honda CBR150R 2022 memadukan rem ABS miliknya dengan ESS, maka Yamaha R15M Connected-ABS 2022 dengan fitur Traction Control System (TCS). Sebuah fitur yang akan mencegah roda belakang selip, dengan memutus tenaga hingga mendapatkan traksi kembali.

Harga Dibayar Teknologi

Harga Yamaha R15M Connected-ABS 2022 memang jadi yang paling mahal, Rp 43,5 juta bahkan Rp 44,1 juta jika membeli edisi Yamaha World GP 60th Anniversary, on the road Jakarta. Namun harga tinggi itu dibayar dengan teknologi.

Baca juga : Meluncur di Thailand, Honda CBR150R 2021 Dijual Lebih Mahal, Apa Bedanya Dengan Versi Indonesia?

Yamaha R15M Connected-ABS, paling lengkap saat ini.

Quick shifter dan Traction Control System jadi yang pertama untuk kelasnya. Kemudian fitur konektivitas sudah menjadi standar seluruh tipenya. Honda sendiri unggul dengan teknologi ESS dan lampu-lampu full LED yang tak dimiliki Yamaha R15M Connected-ABS.

Jadi mau pilih mana?

    Channel:
Ikuti media sosial kita:
Harry

Senior Reporter

Mulai menyukai dunia otomotif sejak masih duduk di bangku SMA. Kecintaannya dimulai dengan mengoprek sepeda motor yang diberi...

Perbandingan Motor Terkait

Berita Terbaru

Catat, Ini Ragam Cairan Pelumas yang Harus Dibawa Saat Touring

Pelumas multifungsi bisa untuk beragam keperluan. Contact cleaner bisa mencegah konsleting. Riding jarak jauh alias touring pakai motor memang menyenangkan, kegiatan ini ampuh melepas penat karena kegiatan di kantor. Sebelum bepergian tentu ada baiknya mempersiapkan kuda besi kesayangan, untuk meminimalisir kejadian yang tak mengenakkan. Mulai dari melakukan servis rutin, mengganti oli mesin, memeriksa kondisi ban, CVT, rantai sampai tekanan ban. Dan untuk mengantisipasi kejadian di jalan yang t

Honda Pamer CBR Rp 1 Miliar di GIIAS 2023, Tampangnya Agresif Banget!

Banderol Honda CBR1000RR-R lebih dari Rp 1 miliar. Hanya ada satu opsi warna dan tipe. PT Astra Honda Motor (AHM) bukan hanya menghadirkan motor-motor produksi lokal di GIIAS 2023. Sejumlah motor besar atau moge dan produk CBU juga ditampilkan. Salah satunya Honda CBR1000RR-R. Sosok Honda CBR1000RR-R bisa Anda temui di booth Pre Function Hall 10 di ICE BSD, lokasi GIIAS 2023 berlangsung. Tampilan agresif dan sporty Honda CBR1000RR-R menyolok mata saat disandingkan bersama display lainnya. Dianta

Haruki Noguchi, Pembalap Jepang yang Kecelakaan di Mandalika Meninggal Dunia

Haruki Noguchi turun di kelas ASB1000 ARRC 2023. Sempat finish ke-4 di race pertama. Pekan ini kabar duka hadir dari dunia balap internasional. Pasalnya setelah beberapa hari dirawat setelah insiden di Mandalika pada Minggu (13/8/2023), Haruki Noguchi dinyatakan meninggal dunia. Kabar meninggalnya Noguchi diumumkan di akun Instagram Asia Road Racing Championship (ARRC) pada Kamis (17/8/2023). Sesuai permintaan keluarga, informasi tersebut disebar sehari setelah Noguchi dinyatakan meninggal. Pemb

Ragam Kegiatan Maxi Yamaha di Awal Agustus, Dari Camping Sampai Touring

Maxi Yamaha Day berlanjut di Kalimantan. Pengguna XMax touring ke Bukit Tinggi. Ratusan bikers ramaikan kedua acara tersebut. Pengguna Maxi Yamaha menggelar beragam aktivitas belum lama ini, ada yang camping, ada pula yang touring. Untuk yang camping, mereka mengikuti rangkaian Maxi Yamaha Day 2023 yang berlangsung di Pantai Panrita Lopi Beach, Muara Badak, Kabupaten Kutai Kartanegara, Kalimantan Timur (Kaltim). Giat yang berlangsung 12-13 Agustus 2023 itu jadi acara kedua, setelah sebelumnya di

Awas Bocor, Ini Efek Negatif Radiator Motor Diisi Pakai Air Kran

Air kran bisa timbulkan karat. Pendinginan mesin bisa terganggu. Untuk darurat pakai air AC atau aki. Sistem pendinginan motor kini sudah banyak yang menggunakan radiator, tapi bagaimana jika cairan yang dipakai adalah air kran? Meski kini sudah banyak tersedia radiator coolant, namun tetap ada saja yang mengisi radiatornya dengan air biasa. Bisa jadi karena darurat atau memang malas untuk membeli radiator coolant, sehingga mengisinya dengan air kran biasa. Untuk sesaat mungkin tak masalah, tapi

Rekomendasi Motor

PopulerTerbaruPembaruan
Aprilia

Aprilia Tuareg 660

Rp 65,60 Juta

Lihat Motor
Hot
Yamaha

Yamaha Nmax

Rp 30,20 - 32,26 Juta

Lihat Motor
CFMOTO

CFMoto 250 CLX

Belum Tersedia

Lihat Motor
Segway

Segway E200P

Belum Tersedia

Lihat Motor
Alva

Alva One

Rp 3,50 Juta

Lihat Motor
Honda

Honda ST125 Dax

Rp 81,75 Juta

Lihat Motor
Yamaha YZF R15
Lihat