window.googletag = window.googletag || {cmd: []}; googletag.cmd = googletag.cmd || []; googletag.cmd.push(function() { googletag.defineSlot('/22557728108/id_motor_article_breadcrumb_above_pc', [ 728, 90 ], 'div-gpt-ad-1685614302872-0').addService(googletag.pubads()); googletag.pubads().enableSingleRequest(); googletag.pubads().collapseEmptyDivs(); googletag.enableServices(); });
googletag.cmd.push(function() { googletag.display('div-gpt-ad-1685614302872-0'); });

Daftar Motor Matic Yang Meluncur di 2021, Dari Honda PCX 160 2022 Sampai Benelli Panarea 125 2022

Ilham · 17 Des, 2021 11:30

Daftar Motor Matic Yang Meluncur di 2021, Dari Honda PCX 160 2022 Sampai Benelli Panarea 125 2022 01

Dua jagoan skuter gambot di 2021

Setelah akhir tahun lalu pasar motor Indonesia dibanjiri banyak produk motor matic baru yang tertunda karena terkendala pandemi. Tahun ini sederet produk motor matic baru juga kembali semarak.

  • Honda Merilis PCX 160 Tahun Ini.
  • Vespa Merayakan Ulang Tahun Ke-10 Di Indonesia Dengan Edisi Khusus.

Memang, di 2020 produk anyar seperti Yamaha Gear 125, Yamaha Aerox 155 2021, Vespa Sean Wotherspoon dan sebagainya sudah meluncur. Lalu apakah tahun ini motor baru dari segmen matic bakal berkurang?

Ternyata tidak! Pasalnya sejumlah merek terus mengisi pasar motor matic di Indonesia sepanjang tahun 2021 ini. Mulai dari sekadar melakukan penyegaran warna, menghadirkan edisi spesial hingga ke peluncuran produk yang benar-benar baru. Apa saja produk tersebut? Yuk, coba kita ulas.

Benelli Panarea 125 2021

Memanfaatkan ajang IIMS 2021 bulan April lalu, PT Benelli Motor Indonesia (BMI) sebagai APM motor Benelli di Indonesia merilis skuter baru berpenampilan retro mereka. Julukannya Benelli Panarea 125.

window.googletag = window.googletag || {cmd: []}; googletag.cmd = googletag.cmd || []; googletag.cmd.push(function() { googletag.defineSlot('/22557728108/id_motor_article_fourthp_under_pc', [ 728, 90 ], 'div-gpt-ad-1685613563107-0').addService(googletag.pubads()); googletag.pubads().enableSingleRequest(); googletag.pubads().collapseEmptyDivs(); googletag.enableServices(); });
googletag.cmd.push(function() { googletag.display('div-gpt-ad-1685613563107-0'); });

Daftar Motor Matic Yang Meluncur di 2021, Dari Honda PCX 160 2022 Sampai Benelli Panarea 125 2022 01

Gaya retro masih disukai

Desain retro khas Eropa menjadi modal Benelli Panarea 125 bersaing dengan Vespa LX 125 di Tanah Air. Seperti bisa dilihat dari posisi headlamp LED pada panel setang.

Kaki-kakinya dikawal suspensi teleskopik di depan dan monosok di belakang. Kemudian ada velg berdiameter 12 inci yang dikawal ban 100/80-12 inci dan belakang 110/90-12 inci.

Spesifikasi mesinnya, 4-tak 125 cc FI dengan ukuran bore x stroke 53,5 x 55 mm. Tenaga Benelli Panarea 125 mencapai 8,5 PS di 7.500 rpm serta torsi 9,2 Nm di 6.000 rpm. Serta kapasitas tangki sebesar 4,6 liter. Harga jualnya Rp 24,8 juta on the road Jakarta.

Honda PCX 160 2021

Di awal tahun, tepatnya pada pada bulan Februari 2021, PT Astra Honda Motor (AHM) merilis matic premium, Honda PCX 160. Motor yang dirilis secara virtual tersebut merupakan generasi ke-2 dari Honda PCX Series yang diproduksi di Indonesia. Di pasar global sendiri, Honda PCX sudah memasuki usia satu dekade.

Daftar Motor Matic Yang Meluncur di 2021, Dari Honda PCX 160 2022 Sampai Benelli Panarea 125 2022 02

PCX 160 bukan sekadar ganti casing

Ada sejumlah perbedaan yang membuat Honda PCX 160 bukan hanya sekadar ganti 'casing' dibanding pendahulunya. Karena selain tampilan eksterior, mesin yang diusungnya pun berbeda.

Mesin pada motor yang bernama asli Honda Personal Comfort Xaloon (PCX) ini sudah memakai tipe enhanced Smart Power Plus (eSP+) 160 cc 4 katup. Sumber tenaga tersebut menggantikan model sebelumnya yang bertipe eSP 150 cc yang saat ini dipakai oleh Honda Vario 150. Tenaga yang dihasilkan pun naik dari 14 PS menjadi 15,8 PS dengan torsinya yang mencapai 12 Nm pada 6.500 rpm.

Selain itu ada sederet fitur yang dibenamkan pada motor matic berbodi gambot ini. Diantaranya Honda Selectable Torque Control (HSTC) yang memberikan rasa aman dan nyaman kepada pengendara Honda PCX 160 ketika sedang melibas tikungan dengan mengatur keluaran tenaga motor.

Ada pula fitur ACG Starter, Idling Stop System (ISS).Lampu hazard, rem Anti-lock Braking System (ABS), panel instrumen digital, Honda Smart Key, bagasi ukuran 30 liter dan soket USB Type-A.

Ada tiga tipe Honda PCX 160 yang ditawarkan. Mulai Honda PCX CBS dijual dengan harga Rp 30,35 juta. Kemudian tipe menengah, yakni Honda PCX ABS dijual dengan harga Rp 33,95 juta. Selanjutnya ada versi tertinggi, yaitu Honda PCX 160 tipe e:HEV yang dijual dengan harga Rp 43,55 juta.

TVS Callisto 2021

Pada bulan Agustus 2021 PT TVS Motorcycle Indonesia merilis skuter matik berlabel Callisto versi 2021. Motor  tersebut merupakan generasi terbaru dari TVS Callisto yang hadir di Indonesia sejak 2018 silam.

Daftar Motor Matic Yang Meluncur di 2021, Dari Honda PCX 160 2022 Sampai Benelli Panarea 125 2022 03

Warnanya menarik

Untuk pembaruan di edisi baru ini ada pada mesinnya yang sudah dilengkapi dengan teknologi injeksi. Tenaga mesin 110 cc tersebut mencapai 8 PS di 7.500 rpm dengan torsi 8,4 Nm dengan sistem injeksi ET-Fi (Eco Thrust Fuel injection).

Oleh TVS, teknologi ET-Fi dari TVS Callisto 2021 diklaim memberikan peningkatan kinerja secara keseluruhan di seluruh kondisi berkendara, kenyamanan dan penghematan bahan bakar.

Sedangkan sisi tampilannya, TVS Callisto 2021 tetap mengusung  gaya retro dengan sederet pilihan warna yang mencolok. Seperti hadirnya tiga warna standar yaitu Autumn Brown (coklat), Indi Blue (biru) dan Midnight Black (hitam).

Ada juga tujuh warna premium yang terinspirasi ikon Nusantara hasil kerja sama dengan Nippon Paint. Ketujuh warna tersebut adalah Mint Green (hijau), Banana Yellow (kuning), Pearl White (putih), Pinky Promise (pink), Passion Red (merah), Mysterious Blue (biru) dan Olive Green (hijau).

Memiliki velg berukuran 12 inci, TVS Callisto 2021 juga sudah mengusung lampu utama LED. Lalu ada windshield smoke grey yang dipadukan dengan spion bulat berlapis chrome.

Urusan harga, TVS Callisto 2021 versi standard dijual dengan harga Rp 17,9 juta. Serta TVS Callisto 2021 warna Premium dijual dengan harga Rp 18,9 juta. Semuanya berstatus on the road Jakarta.

Baca Juga: Konsep Skuter Listrik Husqvarna Dirilis, Menggoda buat Anak Muda

TVS NTorq 125 RTFi 2021

Tahun ini, PT TVS Motor Company Indonesia (TMCI) juga merilis motor matic berdesain sporty, TVS NTorq RTFi 125. Motor tersebut tersebut hadir dengan teknologi RTFi (Race Tuned Fuel Injection).

Daftar Motor Matic Yang Meluncur di 2021, Dari Honda PCX 160 2022 Sampai Benelli Panarea 125 2022 04

Gaya sporty ala India

Mesinnya sendiri bertipe pendingin udara 125 cc dengan tenaga 9,4 PS pada 7.500 rpm. Istimewanya TVS Ntorq 125 RTFi 2021 memiliki sistem konektivitas wireless Bluetooth yang bisa menghubungkan motor dengan ponsel melalui aplikasi TVS SMARTXONNECT.

Dilepas dalam dua pilhan warna, yaitu Metallic Blue dan Metallic Grey, TVS Ntorq 125 RTFi 2021 dibanderol dengan harga Rp 19,23 juta on the road Jakarta.

Baca Juga: Cocok Buat Gantiin BeAT, Ini Skuter Listrik Baru Honda Yang Dijual Rp 16 Jutaan

Vespa Sprint 150 Limited Edition 2021

Sebagai bentuk perayaan 10 tahun eksistensi PT Piaggio Indonesia, maka pabrikan asal Italia tersebut menghadirkan PT Piaggio Indonesia 10th Anniversary Vespa Sprint 150 i-get Limited Edition. Skuter matik tersebut dirilis sebanyak 1.010 unit saja dan khusus untuk pasar Indonesia.

Daftar Motor Matic Yang Meluncur di 2021, Dari Honda PCX 160 2022 Sampai Benelli Panarea 125 2022 05

Punya warna spesial

Basisnya Vespa Sprint 150 i-get ABS yang digemari. Secara spesifikasi pun tak berubah di mana kelengkapan dan mesin 150 cc pendingin udara i-Get tetap terpasang.

Hanya saja ada laburan warna 10th Anniversary biru metalik yang elegan dan eye-catching. Kombinasinya adalah highlight detail perunggu yang apik. Setiap unitnya ditandai dengan nomor pada badge khusus dan harga yang ditawarkan mencapai Rp 60 juta on the road Jakarta.

Yamaha Aerox 155 Edisi World GP 60th Anniversary 2021

Sama seperti Vespa, pada Yamaha Aerox 155 Edisi World GP 60th Anniversary 2021 juga dirilis untuk merayakan kiprah mereka di ajang MotoGP (World Grand Prix) sejak 60 tahun silam. Ada perbedaan dari sisi livery dan warna yang terinspirasi dari YZR500 tunggangan Kenny Roberts Sr. pada era 1980-an.

Daftar Motor Matic Yang Meluncur di 2021, Dari Honda PCX 160 2022 Sampai Benelli Panarea 125 2022 06

Pakai livery legendaris

Julukannya Speed Block dengan kombinasi warna dasar putih dengan grafis merah, kuning dan hitam. Sebagai model spesial, tertanam juga emblem dan tulisan World GP 60th Anniversary. Serta velg berkelir emas.

Spesifikasi mesinnya tetap sama dengan versi standar, yakni 155 cc injeksi pendingin cair. Hal ini membuat harga jualnya mirip dengan edisi tim Monster Yamaha MotoGP, yakni Rp 29,9 juta.

window.googletag = window.googletag || {cmd: []}; googletag.cmd = googletag.cmd || []; googletag.cmd.push(function() { googletag.defineSlot('/22557728108/id_motor_article_relatedmodel_above_pc', [ 728, 90 ], 'div-gpt-ad-1685613589386-0').addService(googletag.pubads()); googletag.pubads().enableSingleRequest(); googletag.pubads().collapseEmptyDivs(); googletag.enableServices(); });
googletag.cmd.push(function() { googletag.display('div-gpt-ad-1685613589386-0'); });
window._taboola = window._taboola || []; _taboola.push({ mode: 'thumbnails-stream-2x2-desk', container: 'taboola-stream-widget-thumbnails-desktop', placement: 'Stream Widget Thumbnails Desktop', target_type: 'mix' });