window.googletag = window.googletag || {cmd: []}; googletag.cmd = googletag.cmd || []; googletag.cmd.push(function() { googletag.defineSlot('/22557728108/id_motor_article_breadcrumb_above_pc', [ 728, 90 ], 'div-gpt-ad-1685614302872-0').addService(googletag.pubads()); googletag.pubads().enableSingleRequest(); googletag.pubads().collapseEmptyDivs(); googletag.enableServices(); });
googletag.cmd.push(function() { googletag.display('div-gpt-ad-1685614302872-0'); });

Seluk Beluk Vespa GTS 250ie CBU Italia, Bekasnya Lebih Mahal Dari Mobil LCGC!

Ilham · 24 Jan, 2022 09:30

Seluk Beluk Vespa GTS 250ie CBU Italia, Bekasnya Lebih Mahal Dari Mobil LCGC! 01

Vespa GTS punya bodi semok
  • Harga gelap tapi jelas di atas Rp 100 jutaan
  • Biasanya kondisi motor terawat

Tak banyak motor yang bisa dijadikan investasi. Di mana setiap saat harga jualnya justru naik, bukan turun seperti motor umumnya. Salah satunya Vespa GTS 250ie bekas CBU asal Italia, yang hadir sebelum tahun 2019 di Indonesia.

Selepas tahun 2019, Vespa GTS 250ie tidak lagi diimpor utuh dari Italia. Sebagai gantinya, produk flagship dari PT Piaggio Indonesia itu kini diproduksi di Vietnam. Meski kualitasnya dianggap setara, tapi status produk asal Italia yang bikin kebanggaan pemiliknya berbeda.

Harga Bekas Lebih Mahal Dari Barunya

Saat ini, harga skuter matic tersebut bukan semakin murah, tapi justru lebih tinggi. Bahkan lebih mahal dari harganya saat baru dulu yang di tahun 2013 sudah dibanderol Rp 69 juta.

Seperti terpantau dari situs jual beli online, harga jual Vespa GTS 250ie bekas CBU asal Italia tembus di angka Rp 150 jutaan.

window.googletag = window.googletag || {cmd: []}; googletag.cmd = googletag.cmd || []; googletag.cmd.push(function() { googletag.defineSlot('/22557728108/id_motor_article_fourthp_under_pc', [ 728, 90 ], 'div-gpt-ad-1685613563107-0').addService(googletag.pubads()); googletag.pubads().enableSingleRequest(); googletag.pubads().collapseEmptyDivs(); googletag.enableServices(); });
googletag.cmd.push(function() { googletag.display('div-gpt-ad-1685613563107-0'); });

Seluk Beluk Vespa GTS 250ie CBU Italia, Bekasnya Lebih Mahal Dari Mobil LCGC! 01

Harga jual gelap tergantung kondisi

Bahkan ada juga yang berani menawarkan motor bekasnya dengan banderol Rp 170 jutaan. Tentu harga tersebut tergantung pada kondisinya. Meski rata-rata, Vespa GTS 250ie bekas CBU asal Italia adalah motor koleksi yang terawat, karena harga barunya dulu juga tinggi.

Dilihat dari angka tersebut, artinya harga skuter matic tersebut lebih mahal dari mobil LCGC seperti Daihatsu Sigra yang harganya mulai Rp 123,1 juta.

Baca Juga: PID Klaim Vespa Buatan Indonesia Tetap Berkualitas

Desain Maskulin Dengan Nuansa Klasik

Bukan cuma gengsi semata, harga tinggi dari Vespa GTS 250ie CBU Italia juga disebabkan oleh kombinasi menarik. Dari tampilannya yang maskulin serta mesin bervolume besar yang tentu bertenaga.

Bodinya gambot dengan tampilan serba membulat. Kesan bulat khas Vespa bisa dilihat dari bentuk sepakbor depan, tebeng dan headlamp. Kesan yang sama tampak pada bagian tepong di keduanya.

Keistimewaan skuter matic tersebut juga hadir dari pemakaian rangka baja pada seluruh bodi. Hal ini menjadi ciri khas Vespa yang mempertahankan desain klasik dan retro lewat bodi monokok dengan material rangka baja.

Seluk Beluk Vespa GTS 250ie CBU Italia, Bekasnya Lebih Mahal Dari Mobil LCGC! 02

Meski punya mesin modern, tampilannya tetap klasik

Selain itu, posisi duduk yang nyaman ditunjang oleh hadirnya jok lebar. Penggunaan jok lebar serta geometri setang yang pas membuat Vespa GTS 250ie CBU Italia nyaman dikendarai baik harian dan jarak jauh.

Dari tampilan tersebut, meski secara volume mesin ada di kelas yang sama dengan skuter matic Jepang seperti Yamaha Xmax 250 dan Honda Forza, namun Vespa GTS 250 CBU Italia jelas punya penikmatnya tersendiri.

Baca Juga: Serunya Menilik Memorabilia Perayaan Vespa ke-75 Tahun, Langsung di Italia

Spesifikasi Mesin Cukup Bertenaga

Seperti disebut sebelumnya, mesin Vespa GTS 250ie CBU Italia punya kelas yang sama dengan Yamaha Xmax 250 dan Honda Forza. Karena skuter matic tersebut punya mesin 244 cc dengan sokongan injeksi elektrik.

Seluk Beluk Vespa GTS 250ie CBU Italia, Bekasnya Lebih Mahal Dari Mobil LCGC! 03

Kini terdapat versi 150 cc

Mesin tersebut bertipe Quasar 4-tak dengan 4 katup SOHC berpendingin cair. Tenaganya mencapai 20 PS dan torsi 22 Nm. Cukup besar untuk sebuah Vespa.

Sekilas Sejarah Vespa GTS 250ie CBU Italia

Di Indonesia, Vespa GTS 250ie dihadirkan oleh PT Piaggio Indonesia sebagai varian tertinggi di atas varian Vespa LX dan Vespa S pada 2013. Julukan GTS hadir dari istilah Grantourismo Sport yang mengukuhkan posisinya sebagai skuter matic yang andal untuk perjalanan jauh.

Saat meluncur dulu, PT Piaggio Indonesia menghadirkan GTS 250 dengan tiga varian warna, yaitu Bronzo Perseo, Nero Vulcano dan Blue Midnight. Setelah hadir edisi 250 cc, lalu didatangkan juga varian yang lebih besar, yakni 300 cc. Kemudian, hadir versi Vietnam yang mesinnya menjadi lebih kecil, yakni 150 cc saja.

window.googletag = window.googletag || {cmd: []}; googletag.cmd = googletag.cmd || []; googletag.cmd.push(function() { googletag.defineSlot('/22557728108/id_motor_article_relatedmodel_above_pc', [ 728, 90 ], 'div-gpt-ad-1685613589386-0').addService(googletag.pubads()); googletag.pubads().enableSingleRequest(); googletag.pubads().collapseEmptyDivs(); googletag.enableServices(); });
googletag.cmd.push(function() { googletag.display('div-gpt-ad-1685613589386-0'); });
window._taboola = window._taboola || []; _taboola.push({ mode: 'thumbnails-stream-2x2-desk', container: 'taboola-stream-widget-thumbnails-desktop', placement: 'Stream Widget Thumbnails Desktop', target_type: 'mix' });