Kredit Honda PCX 160 2023, Siapkan Uang Muka Minimal Rp 4 Jutaan

Ahbud · Sep 20, 2023 04:20 PM
Honda PCX 160 2023.
  • Uang muka terendah Rp 4 jutaan.
  • Angsuran paling murah Rp 1,3 jutaan.
  • Ada tipe CBS dan ABS.

Mencari motor matic dengan posisi berkendara nyaman serta punya fitur mumpuni juga mesin bertenaga, Honda PCX 160 2023 bisa jadi pilihan.

Motor matic yang dirilis awal tahun 2021 ini memang nyaman untuk dipakai harian, atau pun jarak jauh seperti touring luar kota.

Fiturnya pun memanjakan, seperti Smart Key System, bagasi yang luas berkapasitas 30 liter dan hadirnya HSTC (Honda Selectable Torque Control).

Tapi yang patut dicatat, fitur tersebut hanya tersedia untuk tipe ABS (Anti-lock Braking System) saja, sedangkan tipe CBS (Combi Brake System) tidak ada.

Oiya, yang patut diingat jika tipe e:HEV alias hybrid untuk Honda PCX 160 sudah hilang dari daftar ya, jadi saat ini hanya ada tipe CBS dan ABS saja.

Baca juga : Opsi Motor Bekas Buat Mudik, Mau Honda PCX 160 atau Yamaha NMax?

Tawarkan posisi berkendara nyaman.

Dan dari situs Honda Cengkareng, Honda PCX 160 2023 tipe CBS dilepas Rp 32,894 juta dan tipe CBS Rp 37,712 juta, on the road Jakarta.

Nah, dari harga tadi untuk tipe ABS sudah include aksesoris, juga ada diskon Rp 400 ribu untuk kedua tipe tadi.

Angsuran Mulai Rp 1,3 Jutaan

Selain bisa dibeli dengan cara tunai, kalian juga bisa memiliki motor ini dengan metode pembayaran kredit, yang besaran angsuran tiap bulannya mulai dari Rp 1,3 jutaan.

Kemudian angsuran termahal yakni 3,7 jutaan. Sementara besaran uang muka mulai dari Rp 4,2 juta hingga Rp 6,3 juta. Berikut simulasi kredit Honda PCX 160 2023 terbaru.

Simulasi kredit Honda PCX 160
Simulasi kredit Honda PCX 160 2023 tipe CBS.
Simulasi kredit Honda PCX 160
Simulasi kredit Honda PCX 160 2023 tipe ABS.

Spesifikasi Honda PCX 160 2023

Motor ini menawarkan desainnya mewah dengan sedikit sentuhan garis tegas dan tak mengubah dimensi terlalu banyak dari model sebelumnya. Namun rangka dan kaki-kaki total baru.

“Rangka dibuat lebih ringkas, jadi kapasitas bagasi dan tangki bisa lebih besar,” ujar Jumpei Omori, Large Project Leader, Honda Motor Co. Ltd saat peluncurannya.

Simulasi kredit Honda PCX 160
Mesin barunya lebih bertenaga.

Begitu juga dengan jantung mekanis, Honda PCX 160 andalkan mesin berteknologi eSP+, dengan kapasitas 156,9 cc dan empat buah katup mesin.

Tenaga yang mampu dihasilkan 16 PS di 8.500 rpm lalu torsi mencapai 14,7 Nm di 6.500 rpm. 

Naik cukup signifikan dibandingkan mesin yang digunakan sebelumnya, yang hanya punya tenaga 14,6 PS di 8.500 rpm dan torsi 13,2 Nm di 6.500 rpm.

Baca juga : Honda PCX 150 Pas Buat Narik Ojek Online, Harga Bekas Setara Vario 125!

Fitur yang disematkan juga sudah canggih, smart key system, panel instrumen digital baru, power outlet, bagasi 30 liter, rem cakram dikedua roda, lampu-lampu full LED sudah jadi standar setiap varian.

Simulasi kredit Honda PCX 160
Bagasi 30 liter, lega!

Bedanya untuk varian CBS, sistem rem mengandalkan CBS dengan pengendara cukup menarik tuas rem belakang untuk melakukan pengereman pada kedua roda sekaligus.

Jadi mau pilih tipe apa?

Spesifikasi Honda PCX 160 2023
Dimensi
P x L x T1.935 x 742 x 1.108 mm
Sumbu Roda1.313 mm
Jarak Terendah134 mm
Tinggi Jok764 mm
Kapasitas Tangki8,1 liter
Berat Isi129 kg (CBS) 131 kg (ABS)
Mesin
Tipe4-tak, SOHC 4 katup, eSP+
Kapasitas156,9 cc
Diameter x Langkah60 x 55,5 mm
Rasio Kompresi12 : 1
Suplai Bahan BakarInjeksi, PGM-FI
TransmisiOtomatis, V-matic
Tenaga Maksimal16 PS @ 8.500 rpm
Torsi Maksimal14,7 Nm @ 6.500 rpm
Rangka & Kaki-Kaki
TipeDuplex steel cradle
Suspensi DepanTeleskopik
Suspensi BelakangGanda
Ban Depan110/70-14
Ban Belakang130/70-13
Rem DepanCakram
Rem BelakangCakram
Honda
Yamaha
Vespa
Benelli
KTM
Kawasaki
Suzuki
Ducati
Cleveland CycleWerks
Aprilia
Bajaj
BF Goodrich