window.googletag = window.googletag || {cmd: []}; googletag.cmd = googletag.cmd || []; googletag.cmd.push(function() { googletag.defineSlot('/22557728108/id_article_breadcrumb_above_pc', [ 728, 90 ], 'div-gpt-ad-1685588617854-0').addService(googletag.pubads()); googletag.pubads().enableSingleRequest(); googletag.pubads().collapseEmptyDivs(); googletag.enableServices(); });
googletag.cmd.push(function() { googletag.display('div-gpt-ad-1685588617854-0'); });

Baterai Mobil Listrik NETA V Lolos IP68, Ini Kehebatannya Dibanding IP67

Enda · 12 Des, 2023 09:03

NETA V

Aspek keselamatan menjadi prioritas pabrikan dalam pengembangan kendaraan listrik, hal ini yang diterapkan NETA terhadap salah satu mobil listriknya NETA V.

Sebagai mobil listrik pertama NETA Auto Indonesia yang dijual secara resmi di Tanah Air, NETA V telah lolos dalam pengujian ketahan dari debu dan di dalam air dengan memperoleh sertifikasi IP68.

Berbeda dengan mobil listrik pada umumnya yang mendapatkan sertifikasi IP67, dikatakan Senior Manager After Sales NETA Auto Indonesia, Januar Eka Sapta, bahwa baterai mobil listrik ini meraih sertifikasi IP68 dengan memiliki kekuatan atau ketahanan rendaman baterai di dalam air lebih baik, tidak menimbulkan kebocoran atau kerusakan. 

window.googletag = window.googletag || {cmd: []}; googletag.cmd = googletag.cmd || []; googletag.cmd.push(function() { googletag.defineSlot('/22557728108/id_article_fourthp_under_pc', [ 728, 90 ], 'div-gpt-ad-1685589129084-0').addService(googletag.pubads()); googletag.pubads().enableSingleRequest(); googletag.pubads().collapseEmptyDivs(); googletag.enableServices(); });
googletag.cmd.push(function() { googletag.display('div-gpt-ad-1685589129084-0'); });

NETA V

NETA V lolos sertifikasi IP68

"NETA V sudah lolos sertifikasi IP68. Dengan IP67 perbedaanya hanya tinggi kedalaman air 1 meter di IP67 dan 1,5 meter untuk IP68," katanya disela-sela acara Media Tes Drive Neta V, Senin (12/12/2023).

Ditambahkan Januar, saat terendam air, baterainya mampu bertahan beroperasi seperti biasa hingga 30 menit.

"Tidak perlu khawatir saat mobil terendam banjir hingga 1,5 meter selama 30 menit. Baterai mobil tidak akan rusak juga tidak menimbulkan korsleting listrik.

Kecuali si baterai ada kondisi luka entah bekas terkena batu. Kalo baterai terluka, bisa kemasukan air menyebabkan konslet,” ungkapnya.

Baca juga: Beli Mobil Listrik Neta V Dapat Garansi Seumur Hidup, Gak Usah Pikirin Biaya Servis Lagi!

NETA V Bisa Menempuh Jarak Hingga 401 Kilometer dengan Pengisian Baterai Hanya 30 Menit

NETA V

Pengecasan di SPKLU KM 228 tol Cipali

Sebagai sumber daya utama, NETA V dibekali baterai Lithium-ion (LFP) berkapasitas 40,7 kWh dengan teknologi HEPT 3.0 thermostatic management system, yang dapat menjaga temprature baterai agar tetap dalam kondisi optimal.

Menurut CLTC, untuk baterainya dalam kondisi penuh sanggup menggerakan mobil sejauh 401 kilometer, atau 384 kilometer berdasarkan NEDC.

Untuk membuatnya berjalan, daya listrik yang dimiliki diteruskan ke motor listrik tunggal di bagian depan dengan menghasilkan tenaga 70 kW (95 PS) serta torsi 150 Nm. 

Guna menyesuaikan gaya berkendara yang diinginkan, mobil ini memiliki 2 Mode yakni; Normal dan Sport yang disebut Athletic. 

Menariknya, mobil listrik ini sudah dibekali regenerative braking dengan beberapa tingkatan hingga fitur one pedal.

Fitur ini berfungsi untuk melakukan pengisian daya baterai dengan memanfaatkan energi kinetik dari proses pengereman.

NETA V

Pengecasan DC fast charging

Bicara metode pengecasan yang digunakan, mobil ini dibekali sistem quick charging dengan soket DC fast charging. 

Lama waktu pengecasan dari kondisi 30% hingga 80% dengan metode DC Fast Charging hanya membutuhkan 30 menit. 

Apabila memanfaatkan home charger dengan arus AC, dari 0-100% memerlukan 8 jam.

Baca juga: NETA Rakit Mobil Listrik di Indonesia Mulai 2024, Gunakan Pabrik yang Sama dengan Chery

Fitur Keselamatan NETA V Cukup Komplit

NETA V

Tampilan interiornya

Untuk fitur keselamatan berkendara NETA V terbilang cukup komplit.

Diketahui bahwa mobil ini sudah dibekali Anti-lock Braking System (ABS), Electronic Brake Distribution (EBD), Brake Assist (BA), Traction Control, Electronic Stability Control (ESC), Cruise Control, Tire Pressure Monitoring System (TPMS) dan Hill Start Assist (HSA).

Selain itu juga terdapat Auto Vehicle Hold (AVH), Electronic Parking Brake (EPB), Hill Descent Control (HDC), HEPT 3.0 Battery Temprature Management System, dual SRS airbags, seatbelt reminder, sensor parkir dan kamera belakang.

Untuk keamanan berkendara terdapat immobilizer system, alarm system dan keyless entry.

Baca juga: 100 Unit Pertama Mobil Listrik NETA V Mulai Dikirim ke Konsumen

@autofun.indonesia Pajak murah, operasional murah, NETA V ini memang pas buat dibawa mamah nganter anak sekolah! @netaindonesia #ChargeUpYourEveryday #netav #netaindonesia #neta #mobillistrik ♬ Smooth jazz with a nice groove(935050) - tosuya

Enda

Reporter

Seorang pengagum otomotif sejak kecil, yang suka mengoprek kendaraan di akhir pekan, membuat penulis semakin cinta pada dunia otomotif. Yang pada akhirnya hoby tersebut membawanya ke dalam dunia pekerjaanya sebagai penulis hingga saat ini.

window.googletag = window.googletag || {cmd: []}; googletag.cmd = googletag.cmd || []; googletag.cmd.push(function() { googletag.defineSlot('/22557728108/id_article_relatedmodel_above_pc', [ 728, 90 ], 'div-gpt-ad-1685589152548-0').addService(googletag.pubads()); googletag.pubads().enableSingleRequest(); googletag.pubads().collapseEmptyDivs(); googletag.enableServices(); });
googletag.cmd.push(function() { googletag.display('div-gpt-ad-1685589152548-0'); });
window._taboola = window._taboola || []; _taboola.push({ mode: 'thumbnails-stream-2x2-desk', container: 'taboola-stream-widget-thumbnails-desktop', placement: 'Stream Widget Thumbnails Desktop', target_type: 'mix' });

Beli mobil lebih mudah dan tak perlu nunggu lama

Neta S 2023

Upgrade

Tambahkan mobil Anda

Gak mau tukar tambah?  Pilih Mobil
Electric Cars Indonesia