Meluncur Sebentar lagi, Suzuki GSX-R150 2021 bakal Tantang Honda CBR150R Terbaru

Dua kompatriot Honda, Yamaha dan Suzuki tampak 'dingin' melihat Honda CBR150R terbaru meluncur tahun ini. Dari Yamaha Indonesia misalnya, salah satu pesaing sang produk yakni Yamaha YZF-R15 hanya bersolek dengan skema warna baru. Sementara Suzuki Indonesia, tampak belum ada pergerakan. 

Walau demikian, bukan berarti tidak ada langkah dari PT Suzuki Indomobil Sales (SIS). Faktanya, tahun lalu sudah ada GSX-R150 MotoGP Edition yang merupakan bentuk dari perayaan 100 tahun Suzuki Global. Namun, lagi-lagi tak ada pembaruan baik dari sisi desain maupun fitur. 

Suzuki GSX-R150 livery MotoGP dirilis Suzuki Indonesia tahun lalu.

Baca juga: Suzuki GSX-R150 Livery MotoGP Dibanderol Rp 31,6 Juta

Suzuki GSX-R150R Minus Upside Down dan Assist & Slipper Clutch

Sebagaimana kita tahu dari kubu Honda, CBR150R 2021 hadir dengan ubahan cukup masif. Terlihat dari penawaran desain yang merujuk kepada Honda CBR250RR 2021. Tak cuma itu, nyatanya penambahan berupa peredam kejut model upside down (USD) dan Assist and Slipper Clutch ikut teraplikasi pada motor sport entry level-nya tersebut. 

Bukan tanpa alasan, giat ini tentu saja dilakukan Honda dalam rangka menyetarakan kedudukannya dengan Yamaha R15. Sementara Suzuki GSX-R150 masih minus akan terapan fork model terbalik maupun Assist and Slipper Clutch itu. 

Dua rival Suzuki GSX-R150R sudah menggunakan fork upside down dan Assist and Slipper Clutch.

Baca juga: Komparasi Honda CBR150R 2021 vs Yamaha R15 2021

Meski begitu, ada sinyal dari pabrikan Suzuki untuk menyegarkan satu-satunya andalan motor sport-nya tersebut. "Mengenai GSX-R150, kita baru memperbaharui dengan livery 100 tahun. Untuk yang lainnya, kita tunggu sebentar lagi. Walau kompetitor ada perubahan, tapi kita tidak tinggal diam. Penambahan fitur di GSX pasti akan kita lakukan untuk perbaikan," ujar Yohan Yahya, Assistant to 2W Sales & Marketing Dept Head PT SIS di acara media gathering virtual bersama Suzuki Indonesia, Kamis (4/3).

Sayang, Yohan tak memaparkan lebih detail soal peluncuran Suzuki GSX-R150 2021. Walaupun diduga kedua hal itulah yang akan disematkan Suzuki pada GSX-R150 nanti. Dengan begitu, semakin lengkap penyajiannya untuk konsumen di Tanah Air. 

Kinerja pemasok performa Suzuki GSX-R150.

Motor dengan tubuh ramping ini memang dirancang untuk pecinta kecepatan. Total dimensi yakni P x L x T adalah 2.020 x 700 mm x 1.075 mm, serta posisi sumbu roda diangka 1.300 mm. Selain itu pun ramah untuk pengendara karena ketinggian tempat duduknya hanya 785 mm saja. 

Baca juga: Suzuki GSX-R150 Andalkan Tenaga dan Harga Terjangkau

Ramuan posisi berkendaranya pun memudahkan si penunggang membungkuk kala memacunya di kecepatan tinggi. Sebuah paduan ideal mengingat performa Suzuki GSX-R150 2021 yang mumpuni. Bekalan mesin DOHC satu silinder yang dimiliki, sanggup melontarkan daya 19 PS di putaran 10.500 rpm. Sementara torsi maksimal mencapai 14 Nm pada 9.000 rpm. 

Mesin Suzuki GSX-R150 Boleh Diadu!

Di atas kertas, Ada keterpautan Honda CBR150R 2021 terutama soal capaian tenaga. Dengan mesin serupa (DOHC), produk Honda meraih catatan output sebesar 17 PS @9.000 rpm dan 14,4 Nm @7.000 rpm. Lain hal dengan Yamaha R15. Perbekalan mesin SOHC berpelengkap VVA, membuatnya sanggup melontarkan 19,2 PS @10.000 rpm dan 14,7 Nm @8.500 rpm. 

Keterpautan itu wajar, lantaran R15 punya kubikasi 155 cc. Namun perlu diketahui, GSX-R150 dikatakan mampu meraung hingga putaran mesin 13.000 rpm. Jika diaplikasikan ke lintasan balap, ia harusnya masih bisa diandalkan saat berada di trek lurus. 

Suzuki GSX-R150R memiliki varian dengan sistem penguncian keyless.

Fitur Ini Tak Dipunyai Kompetitor Suzuki GSX-R150

Bagaimana dengan kelengkapan standar-nya? Suzuki GSX-R150 2021 sudah mendapatkan penerangan utama LED. Lalu panel meter full digital, cakram pada kedua roda dan ban berukuran 90/80-17 dan 130/70-17 (depan-belakang). PT SIS juga menyediakan fitur rem antilock braking system (ABS) pada varian teratas (Suzuki GSX-R150 ABS). 

Ada juga satu penawaran dengan kelengkapan sistem kunci keyless (Suzuki GSX-R150 Keyless Ignition System). Satu keunggulan lain darinya, fitur penguncian tersebut belum dipakai oleh Honda CBR150R 2021 maupun Yamaha R15 2021.

Menariknya lagi, ketiga opsi Suzuki GSX-R150 itu dijual lebih murah daripada para rival. Sekalipun dia ketambahan Assist And Slipper Clutch dan USD, banderolnya pasti tak akan lebih mahal dari motor Yamaha dan Honda. Layak ditunggu!

Daftar Harga Suzuki GSX-R150 2021
Suzuki GSX-R150 Shuttered Key Rp 30.600.000
Suzuki GSX-R150 Keyless Ignition System  Rp 31.600.000
Suzuki GSX-R150 ABS Rp 34.600.000
Oops... Something broke.
    Channel:
Ikuti media sosial kita:
Ary

Reporter

Mengulas apapun tentang sepeda motor lalu menerjemahkannya ke dalam tulisan, mungkin hanya secuil sarana untuk berbagi inform...

Perbandingan Motor Terkait

Berita Terbaru

Catat, Ini Ragam Cairan Pelumas yang Harus Dibawa Saat Touring

Pelumas multifungsi bisa untuk beragam keperluan. Contact cleaner bisa mencegah konsleting. Riding jarak jauh alias touring pakai motor memang menyenangkan, kegiatan ini ampuh melepas penat karena kegiatan di kantor. Sebelum bepergian tentu ada baiknya mempersiapkan kuda besi kesayangan, untuk meminimalisir kejadian yang tak mengenakkan. Mulai dari melakukan servis rutin, mengganti oli mesin, memeriksa kondisi ban, CVT, rantai sampai tekanan ban. Dan untuk mengantisipasi kejadian di jalan yang t

Honda Pamer CBR Rp 1 Miliar di GIIAS 2023, Tampangnya Agresif Banget!

Banderol Honda CBR1000RR-R lebih dari Rp 1 miliar. Hanya ada satu opsi warna dan tipe. PT Astra Honda Motor (AHM) bukan hanya menghadirkan motor-motor produksi lokal di GIIAS 2023. Sejumlah motor besar atau moge dan produk CBU juga ditampilkan. Salah satunya Honda CBR1000RR-R. Sosok Honda CBR1000RR-R bisa Anda temui di booth Pre Function Hall 10 di ICE BSD, lokasi GIIAS 2023 berlangsung. Tampilan agresif dan sporty Honda CBR1000RR-R menyolok mata saat disandingkan bersama display lainnya. Dianta

Haruki Noguchi, Pembalap Jepang yang Kecelakaan di Mandalika Meninggal Dunia

Haruki Noguchi turun di kelas ASB1000 ARRC 2023. Sempat finish ke-4 di race pertama. Pekan ini kabar duka hadir dari dunia balap internasional. Pasalnya setelah beberapa hari dirawat setelah insiden di Mandalika pada Minggu (13/8/2023), Haruki Noguchi dinyatakan meninggal dunia. Kabar meninggalnya Noguchi diumumkan di akun Instagram Asia Road Racing Championship (ARRC) pada Kamis (17/8/2023). Sesuai permintaan keluarga, informasi tersebut disebar sehari setelah Noguchi dinyatakan meninggal. Pemb

Ragam Kegiatan Maxi Yamaha di Awal Agustus, Dari Camping Sampai Touring

Maxi Yamaha Day berlanjut di Kalimantan. Pengguna XMax touring ke Bukit Tinggi. Ratusan bikers ramaikan kedua acara tersebut. Pengguna Maxi Yamaha menggelar beragam aktivitas belum lama ini, ada yang camping, ada pula yang touring. Untuk yang camping, mereka mengikuti rangkaian Maxi Yamaha Day 2023 yang berlangsung di Pantai Panrita Lopi Beach, Muara Badak, Kabupaten Kutai Kartanegara, Kalimantan Timur (Kaltim). Giat yang berlangsung 12-13 Agustus 2023 itu jadi acara kedua, setelah sebelumnya di

Awas Bocor, Ini Efek Negatif Radiator Motor Diisi Pakai Air Kran

Air kran bisa timbulkan karat. Pendinginan mesin bisa terganggu. Untuk darurat pakai air AC atau aki. Sistem pendinginan motor kini sudah banyak yang menggunakan radiator, tapi bagaimana jika cairan yang dipakai adalah air kran? Meski kini sudah banyak tersedia radiator coolant, namun tetap ada saja yang mengisi radiatornya dengan air biasa. Bisa jadi karena darurat atau memang malas untuk membeli radiator coolant, sehingga mengisinya dengan air kran biasa. Untuk sesaat mungkin tak masalah, tapi

Rekomendasi Motor

PopulerTerbaruPembaruan
Aprilia

Aprilia Tuareg 660

Rp 65,60 Juta

Lihat Motor
Hot
Yamaha

Yamaha Nmax

Rp 30,20 - 32,26 Juta

Lihat Motor
CFMOTO

CFMoto 250 CLX

Belum Tersedia

Lihat Motor
Segway

Segway E200P

Belum Tersedia

Lihat Motor
Alva

Alva One

Rp 3,50 Juta

Lihat Motor
Honda

Honda ST125 Dax

Rp 81,75 Juta

Lihat Motor
Suzuki GSX R150
Lihat