window.googletag = window.googletag || {cmd: []}; googletag.cmd = googletag.cmd || []; googletag.cmd.push(function() { googletag.defineSlot('/22557728108/id_motor_article_breadcrumb_above_pc', [ 728, 90 ], 'div-gpt-ad-1685614302872-0').addService(googletag.pubads()); googletag.pubads().enableSingleRequest(); googletag.pubads().collapseEmptyDivs(); googletag.enableServices(); });
googletag.cmd.push(function() { googletag.display('div-gpt-ad-1685614302872-0'); });

Suzuki Indonesia Recall Tiga Motor Mereka, Ada yang Kena?

Ilham · 27 Feb, 2023 16:00

Suzuki Indonesia Recall Tiga Motor Mereka, Ada yang Kena? 01

Suzuki Satria F150 FI jadi salah satu motor yang kena recall
  • Diumumkan lewat website resmi.
  • Pemilik bisa langsung menghubungi bengkel resmi terdekat.

Recall atau pemanggilan kembali bagi konsumen motor atau mobil sebenarnya bukan hal yang perlu ditakutkan. Sebab program tersebut justru dilakukan sebagai bentuk tanggung jawab pabrikan pada produk yang dijualnya.

Hal ini juga yang menjadi perhatian Suzuki dalam melakukan recall pada tiga produknya. Ketiga produk yang ditarik adalah Suzuki Satria F150 FI, Suzuki GSX 150 Series dan Suzuki Address.

Suzuki Indonesia Recall Tiga Motor Mereka, Ada yang Kena? 02

Suzuki Address.

Program recall tersebut diumumkan melalui website resminya pekan lalu. Isinya sebagai berikut:

window.googletag = window.googletag || {cmd: []}; googletag.cmd = googletag.cmd || []; googletag.cmd.push(function() { googletag.defineSlot('/22557728108/id_motor_article_fourthp_under_pc', [ 728, 90 ], 'div-gpt-ad-1685613563107-0').addService(googletag.pubads()); googletag.pubads().enableSingleRequest(); googletag.pubads().collapseEmptyDivs(); googletag.enableServices(); });
googletag.cmd.push(function() { googletag.display('div-gpt-ad-1685613563107-0'); });

Pengguna Sepeda motor Suzuki
Suzuki kembali menghadirkan Program Suzuki Quality Update (SPQU) sebagai bentuk kepedulian terhadap konsumen setia kami.

Teknisi Suzuki akan melakukan pemeriksaan dan penggantian komponen (jika diperlukan) terhadap komponen yang terdapat pada unit sepeda motor Suzuki tipe :

- Satria FU150MF   (Tahun Produksi Jan 2016 s/d Feb 2017 & Okt 2017 s/d Jun 2018)

- GSX 150 Series    (Tahun Produksi Des 2016 s/d Mar 2018)

- Address 110         (Tahun Produksi Okt 2014 s/d Agustus 2019)

Kami persilahkan para konsumen/pemilik sepeda motor Suzuki sesuai kriteria di atas untuk segera mengunjungi Bengkel Resmi Suzuki terdekat atau bisa juga melakukan pra pengecekkan melalui link ini :

KLIK DISINI
Dalam program ini, Konsumen tidak dikenakan biaya

Baca Juga: Gara-Gara Kasus Mario, Klub Moge Pejabat Pajak Dipaksa Bubar

Apa Saja Komponen yang Diganti?

Autofun kemudian mengonfirmasi hal tersebut pada PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) yang menyatakan jika program ini merupakan bentuk tanggung jawab Suzuki pada konsumennya.

Suzuki Indonesia Recall Tiga Motor Mereka, Ada yang Kena? 01

Suzuki GSX 150 Series turut ditarik

Sedangkan untuk detail komponen yang diganti berbeda pada tiap tipenya. Sehingga pihak Suzuki menyatakan agar pemilik bisa langsung menghubungi bengkel resmi terdekat.

Namun dikutip dari beberapa akun sosial media penggemar Suzuki, recall ini diketahui sebagai kelanjutan program sebelumnya. Karena komponen yang diganti relatif sama.

Baca Juga: Pesanan Yamaha Grand Filano 2023 Mengular di Bali, Ini Warna Favoritnya

Seperti Suzuki Address yang mengalami perbaikan switch horn dan starter. Sedangkan Suzuki GSX 150 Series akan mengalami pergantian baut engine mounting dan starter idle gear set. Serta laher kopling di Satria F150 FI.

Yuk, yang punya motor di atas bisa langsung cek.

window.googletag = window.googletag || {cmd: []}; googletag.cmd = googletag.cmd || []; googletag.cmd.push(function() { googletag.defineSlot('/22557728108/id_motor_article_relatedmodel_above_pc', [ 728, 90 ], 'div-gpt-ad-1685613589386-0').addService(googletag.pubads()); googletag.pubads().enableSingleRequest(); googletag.pubads().collapseEmptyDivs(); googletag.enableServices(); });
googletag.cmd.push(function() { googletag.display('div-gpt-ad-1685613589386-0'); });
window._taboola = window._taboola || []; _taboola.push({ mode: 'thumbnails-stream-2x2-desk', container: 'taboola-stream-widget-thumbnails-desktop', placement: 'Stream Widget Thumbnails Desktop', target_type: 'mix' });