Bisakah Baojun 310 Mengalahkan Honda Brio dan Toyota Agya di Segmen LCGC?

Meskipun belum hadir di Indonesia, kabar kedatangan Baojun 310 menjadi sebuah perbincangan hangat untuk segmen LCGC di Indonesia. Memang, kehadiran Baojun 310 di Indonesia ini masih belum diketahui kapan akan terlaksana, mengingat wabah pandemi yang menghambat segala prosesnya.

Jika Baojun 310 ini masuk ke Indonesia, maka mobil ini akan berada di bawah naungan PT. SGMW Motor Wuling Indonesia. Di Indonesia juga, nama Baojun tidak akan lagi digunakan dan akan digantikan menjadi Wuling, sama seperti model-model Wuling lainnya yang sudah lebih dulu berkiprah di Indonesia. 

Bagi yang belum tahu, Baojun 310 ini sejarahnya berawa di Cina pada tahun 2016. Debutnya mendapatkan respon yang cukup positif dan perkembangannya pun sangat pesat. Wuling yang ketika itu hanya memiliki model mobil-mobil Multi Purpose Vehicle (MPV), Sport Utility Vehicle (SUV) dan Commercial Vehicle pun menggebrak pasar dengan menghadirkan Baojun 310 yang berjenis hatchback ini.

Melihat dari produk-produk Wuling yang sudah ada di Indonesia, tidak salah rasanya jika kita bilang bahwa produk-produk Wuling memang memiliki banyak model yang menyimpan beragam fitur menarik yang mungkin belum dimiliki oleh mobil lain sekelasnya. Tidak hanya itu, harga yang sangat terjangkau juga menjadi salah satu ciri khas dari produkan mobil Cina yang satu ini. 

Jika mobil ini masuk ke Indonesia, mobil ini akan bersaing dalam segmen LCGC. Di Indonesia sendiri, segmen LCGC bisa dibilang masih didominasi oleh Honda Brio dan Toyota Agya. Lalu dengan kompetisi yang sengit ini, apakah Baojun 310 bisa mengalahkan Honda Brio dan Toyota Agya dalam segmen LCGC?

Perbandingan Ruang

Mobil LCGC tidak hanya dikenal memiliki harga yang murah dan efisiensi bahan bakar yang tinggi, tetapi juga bodi yang kompak. Untuk itu, mari kita lihat perbandingan dimensi dari Baojun 310, Honda Brio dan Toyota Agya berikut ini.

Keterangan

Baojun 310

Honda Brio

Toyota Agya

Panjang

4.032 mm

3.800 mm

3.660 mm

Lebar

1.680 mm

1.680 mm

1.600 mm

Tinggi

1.450 mm

1.480 mm

1.520 mm

Wheelbase

2.550 mm

2.405 mm

2.455 mm

Berdasarkan perbandingan tersebut, bisa kita lihat bahwa Baojun 310 memiliki dimensi yang lebih panjang jika dibandingkan dengan kedua model lainnya. Sedangkan untuk lebarnya sendiri, Baojun 310 memiliki lebar bodi yang sama dengan Honda Brio, sementara Toyota Agya memiliki ukuran lebar bodi yang paling kecil.

Lalu untuk tinggi bodinya sendiri, Baojun 310 memiliki tinggi bodi yang masih kalah dengan Honda Brio dan Toyota Agya. Kendati demikian, headroom yang dimiliki Baojun 310 ini masih cukup leluasa.

Hal yang perlu diperhatikan pada mobil ini ialah bagian wheelbase-nya. Wheelbase yang dimiliki Baojun 310 ini mempunyai ukuran yang paling besar dibandingkan dengan kedua mobil lainnya. Hal ini tentua akan menjamin kenyamanan penumpang berkat kabin yang lebih leluasa.

Perbandingan Konsumsi BBM

Sebelum masuk langsung ke perbandingan konsumsi BBM, ada baiknya kita bahas sedikit tentang mesin dari ketiga model mobil ini. Baojun 310 dipersenjatai dengan mesin P-TEC berkapasitas 1,2 liter.

Mesin ini kemudian dipadukan dengan sistem transmisi manual 5 percepatan. Konfigurasi mesinnya ini bisa menghasilkan tenaga sebesar 81,9 PS pada putaran 5.600 rpm dan torsi sebesar 116 Nm pada putaran 3.600-4.000 rpm.

Kemudian kita beralih ke mesin Honda Brio. Honda Brio terdiri atas 5 varian berbeda yang dipasarkan di Indonesia, tetapi kelima varian tersebut sama-sama menggendong mesin SOHC 4 Silinder Segaris, 16 Katup i-VTEC + DBW berkapasitas 1,2 liter. 

Mesin ini dikawinkan dengan 2 jenis transmisi, yaitu transmisi manual 5 percepatan, dan transmisi otomatis CVT dengan Earth Dreams Technology. Di atas kertas, mesin ini mampu menghasilkan tenaga sebesar 90 PS pada putaran 6.000 rpm dan torsi 110 Nm pada putaran 4.800 rpm.

Yang terakhir, mari kita bahas soal mesin Toyota Agya. Mobil LCGC pabrikan Jepang yang satu ini memiliki pilihan mesin dengan kapasitas 1,0 liter dan 1,2 liter. Tetapi yang akan kita perbandingkan kali ini hanya mesin dengan kapasitas 1,2 liternya saja.

Toyota Agya menggunakan mesin 3NR-VE DOHC VVT-i berkapasitas 1,2 liter yang dipadukan dengan dua pilihan sistem transmisi. Kedua jenis transmisi tersebut antara lain transmisi manual 5 percepatan dan transmisi otomatis 4 percepatan. Keluaran tenaganya sendiri mencapai 88 PS pada putaran 6.000 rpm dan torsinya mencapai 107 Nm pada putaran 4.200 rpm.

Dilihat dari tenaganya, mesin yang dimiliki Honda Brio bisa dibilang yang paling bertenaga di antara ketiga model ini, meskipun perbedaannya tidaklah signifikan. Sedangkan untuk torsinya sendiri, Baojun 310 memiliki torsi yang paling tinggi di antara semua model ini.

Lalu bagaimana dengan konsumsi BBM-nya? Mari kita lihat perbandingannya melalui tabel berikut. 

Keterangan

Baojun 310

Honda Brio

Toyota Agya

Konsumsi Dalam Kota

14 km/liter

16 km/liter

15 km/liter

Konsumsi Luar Kota

18 km/liter

22 km/liter

20 km/liter

Jika kita lihat pada tabel di atas, bisa langsung kita simpulkan bahwa soal konsumsi bahan bakar, Honda Brio masih tetap yang paling irit, kemudian disusul dengan Toyota Agya dan Baojun 310. Tetapi hal ini tentu tidak lantas menjadi kekurangan dari Baojun 310, karena selanjutnya, kita akan membandingkan fitur keselamatan dari ketiga model mobil ini.

Perbandingan Fitur Keselamatan

Soal fitur keselamatan memang sudah seharusnya menjadi fokus utama dari sebuah mobil. Tidak hanya nyaman, sebuah mobil yang baik juga harus memiliki fitur keselamatan yang baik supaya para konsumennya bisa berkendara dengan aman. Sekarang, mari kita bandingkan fitur keselamatan dari ketiga model mobil ini.

Baojun 310 dilengkapi dengan fitur keselamatan standar, seperti airbags dan sabuk pengaman. Tidak hanya itu, mobil ini juga dilengkapi dengan fitur keselamatan aktif yang canggih, seperti sistem pengereman Anti lock Braking System, Brake Assist, dan Electronic Brake Distribution. Tidak lupa pada mobil ini pun dilengkapi dengan fitur Child Safety Locks untuk keamanan penumpang anak-anak. 

Demi memberikan keamanan yang lebih, mobil ini juga memiliki fitur pengingat pemakaian sabuk pengaman dan pengingat pintu terbuka. Untuk meminimalisir dampak cedera ketika ada benturan, di bagian depan dan samping mobil juga sudah disematkan pelindung benturan.

Lalu untuk Honda Brio, mobil ini dilengkapi dengan Anti lock Braking System, Brake Assist, Electronic Brake Distribution, dan Sensor Parkir sebagai fitur keselamatan aktifnya. Sedangkan untuk fitur keselamatan pasifnya, mobil ini dilengkapi dengan airbags, sabuk pengaman, child safety locks dan ISOFIX.

Untuk Toyota Agya, mobil ini bisa dibilang cukup minim fitur keselamatan. Sebagai fitur keselamatan aktif, mobil ini hanya dilengkapi dengan sensor parkir. Dan untuk sistem keselamatan pasifnya, mobil ini dilengkapi dengan Dual SRS Airbags, sabuk pengaman, Child Safety Locks, serta ISOFIX.

Kesimpulan

Namanya mobil LCGC, tentu yang dicari adalah harga terjangkaunya. Baojun 310 sendiri kabarnya akan dibanderol dengan kisaran harga Rp150 jutaan. Harga ini tentu masih lebih tinggi jika kita bandingkan dengan Honda Brio yang dibanderol dengan harga mulai Rp144 jutaan dan Toyota Agya dengan harga mulai Rp143,8 jutaan.

Tetapi perlu diingat bahwa sebenarnya pertimbangan membeli mobil yang baik tidak hanya mengacu pada harga yang murah, tetapi justru pada value for money yang akan kita dapatkan pada sebuah mobil. Baojun 310 sendiri memiliki value for money yang bagus.

Mesinnya bertenaga, cukup irit, dan yang paling penting, mobil ini memiliki beragam fitur mutakhir yang belum dimiliki oleh kedua mobil lainnya. Jika kita melihat secara objektif, maka Baojun 310 memiliki kesempatan untuk menyaingi Honda Brio dan Toyota Agya dalam segmen LCGC.

    Channel:
Ikuti media sosial kita:

Baik mobil maupun kebudayaan, perkembangan keduanya bergantung pada hal yang sama: pemikiran manusia....

Beli mobil lebih mudah dan tak perlu nunggu lama

pengguna tukar tambah mobil impiannya
Tambahkan
mobil Anda

Upgrade

Honda Brio

Mobil Bekas Terkait

Jaminan Kualitas Mobil

Garansi Satu Tahun

Jaminan 5 Hari Uang Kembali

Harga Pasti, Tidak Ada Biaya Tersembunyi

2020 Honda BRIO RS 1.2

Rp 189,00 Juta
Rp 3,85 Juta/bln

18.587 km

3 tahun

Jakarta

Cek Tawaran Juli

2022 Honda BRIO SATYA E 1.2

Rp 178,00 Juta
Rp 3,63 Juta/bln

5.503 km

0,5 tahun

Jawa Barat

Cek Tawaran Juli

2022 Toyota AGYA GR SPORT 1.2

Rp 149,00 Juta
Rp 3,04 Juta/bln

5.751 km

1 tahun

Jawa Barat

Cek Tawaran Juli

2020 Honda BRIO SATYA E 1.2

Rp 152,00 Juta
Rp 3,10 Juta/bln

15.855 km

2,5 tahun

Jakarta

Cek Tawaran Juli

2020 Honda BRIO SATYA E 1.2

Rp 164,00 Juta
Rp 3,34 Juta/bln

16.096 km

3,5 tahun

Jawa Barat

Cek Tawaran Juli
Lihat Lebih

Video Tiktok

Related Videos

5 Hal Menarik di Daihatsu Ayla X ADS Buat Lawan Honda Brio

Jadi Mending Agya Baru, Brio Satya, atau Cukup Ayla? | Komparasi Mobil di Bawah Rp 200 juta!

2021 Honda Brio RS Urbanite yang Lebih Sporty Dengan

All New Honda Brio Pada Sisi Desain yang Semakin Dinamis dan Sporty

Menimbang Toyota Agya G dan Daihatsu Ayla R, Lebih Pas Mana?

Jadi Mending Agya Baru, Brio Satya, atau Cukup Ayla? | Komparasi Mobil di Bawah Rp 200 juta!

Nyoba Dua Varian Agya Baru, Apa Saja Bedanya? | All New Toyota Agya G & GR Sport

NEW 2021 TOYOTA AGYA

Berita Terbaru

6 Catatan Penting Wuling Air ev Selama di Indonesia

Tepat 11 Agustus 2022, mobil listrik Wuling Air ev memasuki satu tahun kehadirannya di pasar otomotif Indonesia. Nah, bersamaan dengan kehadiran Wuling Motors di Indonesia sejak Juli 2017, merek mobil asal China ini menggelar acara Green Drive Festival dengan mengundang konsumen Air ev serta komunitas Wuling Electric Vehicle Indonesia (WEVI). Dalam acara tersebut, Wuling Motors menghadirkan berbagai aktivitas seru serta penampilan dari stand up comedian, Mongol, dan hingga mendatangkan penyanyi

Review Pemilik: Honda City Hatchback RS 2021, Cocok Buat Dimodif

**Artikel ini adalah pengalaman pribadi dari pemilik Honda City Hatchback RS 2021 Honda City Hatchback RS dihadirkan sebagai penerus Jazz GK5 di Tanah Air. Mewarisi berbagai keunggulan yang menjadi ikonik hatchback Honda, City Hatchback RS terlihat stylish, sporty, canggih, serta memiliki performa besar, yang mempunyai karakter 11-12 dengan Jazz. Pada review pemilik kali ini, kami akan mengulas City Hatchback RS manual lansiran April 2021. Menurut cerita dari pemilik, ia membeli mobil ini dalam

Top 5 Artikel Pekan Ini, Harga Bekas Innova Reborn Diesel yang Stabil Sampai Carry Bagong Pakai Turbo

Kepopuleran Toyota Innova Reborn diesel rupanya belum luntur oleh waktu. Bahkan kemunculan Innova Zenix dengan teknologi hybrid tidak menghapus kecintaan masyarakat Indonesia akan MPV bermesin diesel tersebut. Tak heran harga jual Toyota Innova Reborn diesel saat ini masih sangat bertahan dan masih banyak peminatnya. Hal itu pula yang menjadikan artikel Autofun khususnya mengenai Toyota Innova Reborn Diesel masih tinggi pembacanya. Berikut 5 artikel paling populer di Autofun periode 10 - 15 Apri

Asyik, Jalan Tol Puncak - Cianjur Segera Dibangun

Pemerintah terus menggeber akses jalan tol di Indonesia, termasuk mempersiapkan pembangunan jalan tol Puncak - Cianjur dengan rute Bogor-Sukabumi-Cianjur-Bandung (Bosuciba). Langkah ini direncanakan langsung oleh Pemerintah Pusat, Pemerintah Provinsi dan Pemerintah Kota atau Kabupaten, untuk mengurai kemacetan belasan tahun dan meningkatkan ekonomi di wilayah yang menjadi favorit pariwisata. Baca juga: Begini Caranya Biar Lewati Gerbang Tol Tanpa Berhenti Menurut Gubernur Jawa Barat, jalan tol P

Bukan LMPV, Ini Mobil-mobil Honda Terlaris di Indonesia

Penjualan mobil Honda mengalami peningkatan secara nasional hingga 26 persen di semester pertama tahun 2023. Menurut catatan, penjualan retail (dealer ke konsumen) Honda sejak Januari sampai Juni 2023 tercatat 67.797 unit, sedangkan di periode yang sama tahun lalu hanya terjual 53.910 unit. Sales & Marketing and After Sales Director PT Honda Prospect Motor Yusak Billy mengatakan, alasan peningkatan penjualan Honda di semester pertama tak lepas dari penyegaran produk-produk Honda yang diterima ba

Mobil Rekomendasi

PopulerTerbaru
Hot
Toyota

Toyota Raize

Rp 229,80 - 299,20 Juta

Lihat Mobil
Hot
Daihatsu

Daihatsu Rocky

Rp 214,20 - 265,00 Juta

Lihat Mobil
Hot
Honda

Honda Civic

Rp 533,00 - 586,90 Juta

Lihat Mobil
Hot
Honda

Honda Brio

Rp 156,90 - 227,10 Juta

Lihat Mobil
Tidak Dijual
Honda

Honda Jazz

Belum Tersedia

Lihat Mobil
Hot
Hyundai

Hyundai Palisade

Rp 842,00 - 1,11 Milyar

Lihat Mobil
Hot
Wuling

Wuling Almaz

Rp 279,50 - 470,00 Juta

Lihat Mobil
Hot
Honda

Honda City Hatchback

Rp 333,60 - 362,60 Juta

Lihat Mobil
Hot
Kia

Kia Sonet

Rp 193,00 - 296,00 Juta

Lihat Mobil
Subaru

Subaru Crosstrek

Rp 549,50 Juta

Lihat Mobil
Suzuki

Suzuki Grand Vitara

Rp 359,40 - 384,40 Juta

Lihat Mobil
Chery

Chery Omoda 5

Rp 329,80 - 399,80 Juta

Lihat Mobil
Subaru

Subaru WRX

Rp 849,50 - 949,50 Juta

Lihat Mobil
Subaru

Subaru WRX Wagon

Rp 975,50 - 1,03 Milyar

Lihat Mobil
Wuling

Wuling Alvez

Rp 209,00 - 295,00 Juta

Lihat Mobil
Daihatsu

Daihatsu Ayla

Rp 103,30 - 161,05 Juta

Lihat Mobil
Varian Baru
Toyota

Toyota Agya

Rp 175,40 - 253,50 Milyar

Lihat Mobil
Land Rover

Land Rover Range Rover Sport

Rp 4,52 Milyar

Lihat Mobil

Perbandingan Mobil Terkait

  • Honda Brio
    Rp 156,90 Juta
    VS
    Toyota Agya
    Rp 175,40 Juta
    Brio vs Agya
  • Honda Brio
    Rp 156,90 Juta
    VS
    Suzuki Baleno
    Rp 235,00 Juta
    Brio vs Baleno
  • Honda Brio
    Rp 156,90 Juta
    VS
    Wuling Air EV
    Rp 238,00 Juta
    Brio vs Air EV
  • Honda Brio
    Rp 156,90 Juta
    VS
    Daihatsu Sirion
    Rp 201,75 Juta
    Brio vs Sirion
  • Honda Brio
    Rp 156,90 Juta
    VS
    Nissan March
    Rp 185,80 Juta
    Brio vs March
Honda Brio
Lihat