window.googletag = window.googletag || {cmd: []}; googletag.cmd = googletag.cmd || []; googletag.cmd.push(function() { googletag.defineSlot('/22557728108/id_article_breadcrumb_above_pc', [ 728, 90 ], 'div-gpt-ad-1685588617854-0').addService(googletag.pubads()); googletag.pubads().enableSingleRequest(); googletag.pubads().collapseEmptyDivs(); googletag.enableServices(); });
googletag.cmd.push(function() { googletag.display('div-gpt-ad-1685588617854-0'); });

Sama-Sama Bertenaga Turbo, Ini Beda Rasa Berkendara MG ZS dan Wuling Almaz

Bent Aulia · 28 Sep, 2020 17:00

Sama-Sama Bertenaga Turbo, Ini Beda Rasa Berkendara MG ZS dan Wuling Almaz 01

Keduanya sama-sama pendatang baru yang langsung menggebrak dunia otomotif Tanah Air. Harga MG ZS mulai dari Rp255 jutaan tak berbeda jauh dengan harga Wuling Almaz yang dibanderol Rp266 jutaan. Bahkan keduanya sama-sama bertenaga turbo, bagaimana perbedaan rasa berkendaranya?

Mesin MG ZS dan Wuling Almaz

MG ZS merupakan SUV terbaru bertenaga turbo yang mengandalkan mesin 15S4C DOHC 1.5T VTi-Tech yang mampu menghadirkan tenaga hingga 114 PS dan torsi maksimal 150 Nm. Disalurkan ke roda belakang dengan transmisi 4-percepatan manual dengan mode manual.

Sama-Sama Bertenaga Turbo, Ini Beda Rasa Berkendara MG ZS dan Wuling Almaz 02

window.googletag = window.googletag || {cmd: []}; googletag.cmd = googletag.cmd || []; googletag.cmd.push(function() { googletag.defineSlot('/22557728108/id_article_fourthp_under_pc', [ 728, 90 ], 'div-gpt-ad-1685589129084-0').addService(googletag.pubads()); googletag.pubads().enableSingleRequest(); googletag.pubads().collapseEmptyDivs(); googletag.enableServices(); });
googletag.cmd.push(function() { googletag.display('div-gpt-ad-1685589129084-0'); });

Sedangkan Wuling Almaz terasa lebih bertenaga dengan keluaran maksimal 142 PS serta torsi puncak hingga 250 Nm. Yang berbeda, tenaga disalurkan ke roda depan melalui pilihan transmisi 6-percepata manual atau CVT dengan 8-percepatan simulasi manual.

Sama-Sama Bertenaga Turbo, Ini Beda Rasa Berkendara MG ZS dan Wuling Almaz 01

Model MG ZS Wuling Almaz
Tipe Mesin 15S4C DOHC 4-silinder VTi-Tech 1.5TDual VVT 4-silinder DOHC Turbocharged
Kapasitas Silinder 1.498 cc 1.451 cc
Tenaga Maksimal 114 PS/6.000 rpm 142 PS/6.000 rpm
Torsi Maksimal 150 Nm/4.500 rpm 250 Nm/1.600-3.600 rpm
Sistem Bahan Bakar Multi-Point Fuel Injection Multi Point Injection
Transmisi 4-percepatan manual dengan mode manual CVT with 8-percepatan simulasi manual dan 6-percepatan manual
Sistem Penggerak Rear-wheel drive Front-wheel drive

Rasa berkendara MG ZS dan Wuling Almaz

Dari tenaga yang disalurkan, memang performa MG ZS terbaru cukup menjanjikan jika harus digunakan untuk berjalan di perkotaan. Rasa berkendaranya cukup baik dengan tenaga turbo, meski masih terasa lag ketika mulai berkendara dari kondisi diam.

Sama-Sama Bertenaga Turbo, Ini Beda Rasa Berkendara MG ZS dan Wuling Almaz 02

Mesin pada putaran bawah memang kurang responsif. Tapi ketika masuk pada pengendaraan yang cukup stabil, maka MG ZS akan memberikan kenyamanan berkendara dalam kecepatan tinggi. Apalagi tiga mode berkendara yang bisa dipilih untuk pengendaraan yang lebih menyenangkan; Urban, Normal, dan Dynamic.

Sama-Sama Bertenaga Turbo, Ini Beda Rasa Berkendara MG ZS dan Wuling Almaz 03

Pengendaraan perkotaan bisa menggunakan mode Urban, dan mode Dynamic dipersiapkan bagi pengemudi yang ingin menggeber mobil ini lebih kencang. Tapi ingat, rasa limbung yang diberikan masih terasa mengingat model SUV yang dibawa mobil ini.

Sebaliknya bagi Almaz, mobil ini merupakan SUV pertama berteknologi turbo yang ditawarkan Wuling di Indonesia. Dikembangkan khusus untuk Almaz, catatan tenaga dan torsi yang dihadirkan lebih besar dibandingkan pesaing barunya, SUV MG ZS.

Sama-Sama Bertenaga Turbo, Ini Beda Rasa Berkendara MG ZS dan Wuling Almaz 04

Menggunakan teknologi DOHC, tenaga yang diberikan memang bukan yang terbesar di kelasnya. Tapi torsi yang dihadirkan menawarkan respon yang baik ketika berakselerasi. Dengan transmisi CVT, akselerasinya terasa halus.

Sama-Sama Bertenaga Turbo, Ini Beda Rasa Berkendara MG ZS dan Wuling Almaz 05

Tapi sama seperti ZS, Almaz masih terasa turbo lag pada saat mencapai 3.000 rpm. Tapi bisa dibilang akselerasi mesin Wuling Almaz terasa responsif ketika menginjak pedal gas. Pengendaliannya cukup stabil, walaupun body roll masih sangat terasa.

Kesimpulan

Keduanya memang menghadirkan teknologi turbo yang membuat performa semakin mengesankan. Namun apresiasi terhadap Wuling yang menawarkan pengendaraan yang sangat baik pada Wuling Almaz terbaru dibandingkan MG ZS 2020 yang baru saja diperkenalkan.

Bent Aulia

Penyuka sejarah dan film, di belakang laptop sebagai penulis baru di ranah otomotif.

window.googletag = window.googletag || {cmd: []}; googletag.cmd = googletag.cmd || []; googletag.cmd.push(function() { googletag.defineSlot('/22557728108/id_article_relatedmodel_above_pc', [ 728, 90 ], 'div-gpt-ad-1685589152548-0').addService(googletag.pubads()); googletag.pubads().enableSingleRequest(); googletag.pubads().collapseEmptyDivs(); googletag.enableServices(); });
googletag.cmd.push(function() { googletag.display('div-gpt-ad-1685589152548-0'); });
window._taboola = window._taboola || []; _taboola.push({ mode: 'thumbnails-stream-2x2-desk', container: 'taboola-stream-widget-thumbnails-desktop', placement: 'Stream Widget Thumbnails Desktop', target_type: 'mix' });

Beli mobil lebih murah, jual mobil lebih cepat

MG ZS 1.5L Excite

Upgrade

Tambahkan mobil Anda

Gak mau tukar tambah?  Pilih Mobil