Biar Harganya Bisa Murah, Xiaomi Bangun Pabrik Mobil Listrik dan Pusat Riset di China

Langkah Xiaomi menapaki bisnis mobil listrik bakal segera terealisasi. Bukan cuma sekadar mengikuti tren atau menjual produk lain lewat rebadge, tetapi juga akan membangun pabrik sendiri di Beijing, China.
Mengutip laporan China Daily, perusahaan gadget dan elektronik ini bakal mendirikan fasilitas produksi kendaraan listrik dengan kapasitas tahunan mencapai 300 ribu unit. Sebenarnya sedikit lebih rendah dibanding pabrik Tesla di Shanghai, yang bisa memproduksi 500 ribu unit per tahun.
Baca Juga: Xiaomi Resmi Bikin Mobil Listrik, Kucurkan 10 Miliar Dolar AS Untuk Investasi
Saking seriusnya, bukan cuma manufaktur biasa untuk memproduksi mobil listrik, nantinya kompleks pabrik Xiaomi itu bakal menjadi kantor pusat riset dan pengembangan, termasuk pemasaran khusus divisi kendaraan listrik perusahaan yang didirikan 6 April 2010 itu.
"Dalam pengumuman yang dibuat pada upacara penandatanganan kontrak pada Sabtu (27/11/2021) antara perusahaan dengan komite manajemen Area Pengembangan Ekonomi dan Teknologi Beijing, disebutkan Xiaomi juga akan mendirikan kantor bisnis, penjualan, dan R&D di area itu," mengutip pemberitaan media tersebut.
Pembangunan pabrik mobil listrik Xiaomi akan dilakukan dalam dua tahap. Masing-masing memiliki kapasitas produksi 150 ribu unit. "Mobil listrik pertama yang diproduksi di pabrik ini diharapkan dapat meluncur pada 2024 nanti," demikian bunyi pernyataan perusahaan yang memiliki brand Pocophone.
Baca Juga: Setelah Xiaomi dan Huawei, Giliran OPPO yang Tertarik Bikin Mobil Listrik Pesaing Apple Car
Bakal Ada Mobil Listrik Xiaomi Murah?
Sebelumnya pabrikan sudah resmi mendaftarkan entitas atau divisi perusahaan kendaraan di kantor hak paten di China. Juga telah menyiapkan dana sekitar 10 miliar dolar Yuan atau sekitar Rp22 triliun untuk kelangsungan proyek ini dengan mitra Great Wall Motors.
CEO sekaligus pendiri Xiaomi, Lei Jun memimpin langsung divisi pengembangan mobil listrik ini, dengan nama Xiaomi Automobile Co.Ltd, dan mendapat dukungan lebih dari 500 karyawan, yang diambil dari total 13.919 karyawan yang bekerja di sana, demikian dilaporkan Gizmochina.
Tentu bakal semakin menarik persaingan kendaraan yang berorientasi pada ramah lingkungan dan bebas emisi. Jauh sebelum ini, ada Apple dan Huawei yang juga berkomitmen untuk ikut serta dalam iklim popularisasi kendaraan listrik secara global.
Oppo juga tak mau kalah. Perusahaan ini juga telah terendus tengah mengincar investasi di sektor otomotif yang belakangan menjanjikan keuntungan besar. Rival dari Xiaomi ini juga disebut-sebut sedang dalam penjajakan pengembangan mobil listrik, sejalan dengan tren dunia yang mengarah ke sana.
Bahkan perusahaan juga diyakini sudah merekrut beberapa teknisi otomotif terkenal demi kelancaran pengembangan produk. Salah satunya Eric Guo yang diketahui bekerja untuk perusahaan kendaraan listrik Xpeng di negeri tirai bambu itu.
Balik lagi ke Xiaomi. Dengan komitmen terbaru ini, bukan tidak mungkin bisa menghadirkan mobil listrik yang lebih terjangkau. Mengingat kemampuan perusahaan ini yang mampu mendisrupsi pasar lewat beberapa inovasi produk yang murah dan kaya akan fitur, khususnya dalam bentuk gadget.
Baca Juga: Xiaomi Gandeng Great Wall Motors Produksi Mobil Listrik, Falsafah Harga Murah Berkualitas Berlaku?

Adit
Merek Mobil Terkenal di Indonesia
Berita Terkini
Tips Mudik Lebaran Aman dan Nyaman Ala Rifat Sungkar
Begini Strategi Ford untuk Pasar Indonesia Biar Nama Besarnya Berkibar Lagi
Ada Fitur Ini Nyetir Mitsubishi XForce Ultimate with Diamond Sense Tak Cepat Pegal
Ban Mobil Pecah di Jalan, Ini Penyebab dan Cara Mengatasinya
Honda Luncurkan Tiga Mobil Hybrid Baru di 2025, Termasuk yang Diproduksi Lokal
Mobil Rekomendasi
- Populer
- Terbaru
-
Toyota Kijang...
Rp 339,60 Juta - Rp 467,00 Juta
-
Toyota Avanza
Rp 189,80 Juta - Rp 295,80 Juta
-
Honda Brio
Rp 167,90 Juta - Rp 253,10 Juta
-
Daihatsu Sigra
Rp 120,65 Juta - Rp 182,60 Juta
-
Toyota Calya
Rp 170,20 Juta - Rp 190,00 Juta
-
Subaru Crosstrek
Rp 549,50 Juta
-
Chery Omoda...
Rp 334,80 Juta - Rp 493,80 Juta
-
Suzuki Grand...
Rp 359,40 Juta - Rp 384,40 Juta
-
Wuling Alvez
Rp 209,00 Juta - Rp 295,00 Juta
-
Subaru WRX...
Rp 975,50 Juta - Rp 1,03 Miliar