window.googletag = window.googletag || {cmd: []}; googletag.cmd = googletag.cmd || []; googletag.cmd.push(function() { googletag.defineSlot('/22557728108/id_article_breadcrumb_above_pc', [ 728, 90 ], 'div-gpt-ad-1685588617854-0').addService(googletag.pubads()); googletag.pubads().enableSingleRequest(); googletag.pubads().collapseEmptyDivs(); googletag.enableServices(); });
googletag.cmd.push(function() { googletag.display('div-gpt-ad-1685588617854-0'); });

Mobil Polisi Indonesia Punya Tampilan Baru, Ada Makna Khususnya

Adit · 14 Jun, 2022 14:02

Mobil Polisi Indonesia Punya Tampilan Baru, Ada Makna Khususnya 01

  • Mobil Polisi Lalu Lintas Indonesia punya tampilan baru.
  • Livery warna merah berubah menjadi putih yang mengandung arti perintah.
  • Nantinya ubahan warna mobil Polantas ini akan disosialisasikan pada 1 Juli 2022.

Kepolisian Indonesia (Polri) akan mengubah tampilan mobil Polisi Lalu Lintas (Polantas). Namun bukan ubahan yang banyak dan signifikan dari segi modelnya, melainkan perubahan warna striping yang awalnya merah menjadi putih. 

Kepala Korps Lalu Lintas Polri Irjen Firman Santhabudi menjelaskan, ubahan kelir striping ini berdasarkan Peraturan Kementerian Perhubungan mengenai perambuan. Selain itu juga agar lebih terlihat di jalan dan masyarakat bisa mengenalinya dari kejauhan. 

Mobil Polisi Indonesia Punya Tampilan Baru, Ada Makna Khususnya 02

Striping mobil polisi yang awalnya merah-biru

Baca Juga: Kelebihan Mazda6, Jadi Pilihan Polisi Untuk Mobil Dinas Daripada Honda Accord & Camry

window.googletag = window.googletag || {cmd: []}; googletag.cmd = googletag.cmd || []; googletag.cmd.push(function() { googletag.defineSlot('/22557728108/id_article_fourthp_under_pc', [ 728, 90 ], 'div-gpt-ad-1685589129084-0').addService(googletag.pubads()); googletag.pubads().enableSingleRequest(); googletag.pubads().collapseEmptyDivs(); googletag.enableServices(); });
googletag.cmd.push(function() { googletag.display('div-gpt-ad-1685589129084-0'); });

"Kenapa saya minta putih? Warna merah itu warna untuk perambuan ya, warna kuning itu peringatan jadi kalau ada tanah longsor, tanjakan turunan warna dasarnya kuning. Lalu lambang warna hitam peringatan, nah putih ini cocok," terang Firman. 

Dirinya menambahkan, warna putih memiliki makna perintah. Kemudian pada sisi samping, dibuat tanda panah, sehingga nantinya mobil dinas Polantas dapat dimanfaatkan ketika ada pengaturan lalu lintas, umpama terjadi kepadatan. Petugas akan memerintahkan pengguna jalan mengarahkan sesuai panah di mobil. 

"Itulah makanya kenapa gambarnya di samping ini ada tanda panah, jadi kita tinggal parkirkan kendaraan kita, dari jauh sudah kelihatan mobil yang dari sini akan diarahkan ke sana, jadi filosofinya lebih kepada mendasari dari rambu warna putih berupa perintah, speknya harus spotlight," lanjutnya.

Mobil Polisi Indonesia Punya Tampilan Baru, Ada Makna Khususnya 01

Kendaraan dinas Polantas di Bandung juga gunakan mobil listrik

Harapannya ubahan warna pada kendaraan operasional polisi bisa dipahami masyarakat dan selebihnya akan dilakukan sosialisasi. "Sedang kami sosialisasikan semoga pada 1 Juli sudah bisa kita tampilkan. Terima kasih kepada Kapolda sudah mulai pasang untuk pengadaan," kata Firman. 

@autofun.indonesia Siapatau Kepake Kalau Mogok#tipsmobil #mudik #maintenance #perawatanmobil ♬ original sound - AutoFun Indonesia

Baca Juga: Pakai Plat RF dan Strobo Bukan Mobil Sakti! Polisi: Kalau Arogan Jangan Kasih Jalan!

Arti Lambang di Mobil Polisi Lalu Lintas

Sebelumnya mobil Polantas punya dasar kelir putih kemudian diberikan striping merah dan biru. Pada bagian depan terdapat tulisan POLISI, kemudian sampingnya terdapat lambang Polantas dengan seloka bertuliskan: Dharma Kerta Marga Raksyaka.

Seloka tersebut mengandung arti sebagai sasaran pengabdian, jalan raya dan setiap pengguna jalan, memberi perlindungan dan pelayanan terhadap pengguna jalan. 

Mobil Polisi Indonesia Punya Tampilan Baru, Ada Makna Khususnya 02

Lambang Korps Lalu Lintas Polri

Adapun makna dari elemen lambang Polantas terdiri dari roda, yang menggambarkan kecepatan bergerak atau kesiapsiagaan dan ketanggapsegeraan setiap anggota Polantas dalam pengabdian sebagai aparat penegak hukum, pengayom dan pelayan masyarakat dalam rangka terbinanya ketentraman masyarakat guna terwujudnya keamanan, ketertiba, dan keselamatan kelancaran lalu lintas. 

Ada juga gambar tameng, sebagai lambang perlindungan. Setiap anggota Polantas wajib memiliki kemampuan dan keterampilan serta ilmu pengetahuan yang dilandasi dengan mental kepribadian yang berjiwa Tri Brata dan Catur Prasetya dalam rangka tugas melindungi masyarakat dari setiap gangguan kamtibmas. 

Jari-jari pada tameng berjumlah 22 yang mengandung arti tanggal lahir Polantas, lalu garis marka berjumlah 9 sebagai bulan September yang merupakan bulan lahirnya Polantas, kemudian sayap yang mengartikan lambang inisiatif, melindungi dan mempermudah gerakan pelaksanaan tugas dari Polantas untuk melindungi setiap pemakai jalan dan memberi rasa aman dan nyaman dalam berlalu lintas.

Baca Juga: Toyota Land Cruiser 300 Langsung jadi Mobil Polisi Dubai, Rese di Jalan Siap-Siap Diterjang!

window.googletag = window.googletag || {cmd: []}; googletag.cmd = googletag.cmd || []; googletag.cmd.push(function() { googletag.defineSlot('/22557728108/id_article_relatedmodel_above_pc', [ 728, 90 ], 'div-gpt-ad-1685589152548-0').addService(googletag.pubads()); googletag.pubads().enableSingleRequest(); googletag.pubads().collapseEmptyDivs(); googletag.enableServices(); });
googletag.cmd.push(function() { googletag.display('div-gpt-ad-1685589152548-0'); });
window._taboola = window._taboola || []; _taboola.push({ mode: 'thumbnails-stream-2x2-desk', container: 'taboola-stream-widget-thumbnails-desktop', placement: 'Stream Widget Thumbnails Desktop', target_type: 'mix' });

Cek penawaran terbaik dalam 24 Jam!

Honda Jazz MT

Upgrade

Tambahkan mobil Anda

Gak mau tukar tambah?  Pilih Mobil