window.googletag = window.googletag || {cmd: []}; googletag.cmd = googletag.cmd || []; googletag.cmd.push(function() { googletag.defineSlot('/22557728108/id_article_breadcrumb_above_pc', [ 728, 90 ], 'div-gpt-ad-1685588617854-0').addService(googletag.pubads()); googletag.pubads().enableSingleRequest(); googletag.pubads().collapseEmptyDivs(); googletag.enableServices(); });
googletag.cmd.push(function() { googletag.display('div-gpt-ad-1685588617854-0'); });

Baru Mulai Usaha? Ini 5 Mobil Pick Up Tangguh di Harga Rp30 Jutaan yang Siap Diajak Kerja Keras (part: 2)

Enda · 7 Sep, 2022 20:00

Mobil pick up Rp30 jutaan

Memiliki uang Rp30 jutaan kalian sudah bisa mendapatkan mobil pick up yang siap diajak untuk kerja keras. Selain Suzuki Carry Futura dan Mitsubishi Colt T120SS, berikut tiga pilihan lainnya.  

Baca juga: Nih Ciri Mobil Bekas yang Sebaiknya Tidak Dibeli, Banyak Masalahnya!

3. Toyota Kijang

Mobil pick up Rp30 jutaan

Toyota Kijang

Generasi ketiga Toyota Kijang muncul pada tahun 1986. Tak hanya minibus, mobil ini juga hadir dalam versi pick up yang hingga saat ini masih banyak digunakan untuk membawa barang.

window.googletag = window.googletag || {cmd: []}; googletag.cmd = googletag.cmd || []; googletag.cmd.push(function() { googletag.defineSlot('/22557728108/id_article_fourthp_under_pc', [ 728, 90 ], 'div-gpt-ad-1685589129084-0').addService(googletag.pubads()); googletag.pubads().enableSingleRequest(); googletag.pubads().collapseEmptyDivs(); googletag.enableServices(); });
googletag.cmd.push(function() { googletag.display('div-gpt-ad-1685589129084-0'); });

Di pasaran, untuk model pick up mobil ini ditawarkan dengan harga yang beragam. Namun dengan budget Rp30 jutaan, kalian bisa mendapatkan mobil ini untuk tahun produksi 1995-1996. Untuk jantung pacunya mobil ini menggunakan mesin 5K karburator 1.486 cc 4-silinder segaris OHV 8 valve yang dapat memeras tenaga hingga 70 PS dengan torsi maksimal mencapai 115 Nm.

Soal transmisi, versi pick up nya menggunakan manual 4-percepatan dengan rasio gigi rendah sehingga terasa mudah ketika membawa beban berat melewati jalan yang menanjak.

Ketangguhan lainnya yang dimiliki mobil ini ada pada sasisnya yang lentur dan kokoh sehingga jarang sekali ditemukan kejadian seperti sasis patah meski kerap kali membawa beban berat.

Baca juga: Kelebihan dan Kekurangan Toyota Kijang Super, Minibus Andalan Keluarga Indonesia

4. Mitsubishi L300

Mobil pick up Rp30 jutaan

Mitsubishi L300

Usia Mitsubishi L300 di Indonesia hingga saat ini sudah lebih dari 4 dekade. Harga barunya yang terbilang mahal, dengan budget Rp30 jutaan saat ini kalian bisa memiliki Mitsubishi L300 untuk menunjang kegiatan bisnis sehari-hari, loh…

Dengan tahun produksi 1991-1994, kalian sudah bisa meminangnya. Namun untuk model yang didapat bukan mesin diesel, melainkan mesin bensin. Untuk dapur pacunya memiliki kapasitas 1.600 cc karburator SOHC dengan tenaga 72 PS @5.000 rpm serta torsi 127 Nm @3.000 rpm yang dikawinkan transmisi manual 5-percepatan.

Sanggup disiksa dengan membawa beban seberat 3 ton, untuk dimensi kargonya mobil ini memiliki panjang 2.430 mm, lebar 1.600 mm dan tinggi 360 mm.

5. Isuzu Panther

Mobil pick up Rp30 jutaan

Isuzu Panther

Terakhir mobil pick up Rp30 jutaan rekomendasi kami adalah Isuzu Panther. Melihat pasarannya saat ini, dengan budget segitu kalian bisa mendapatkan mobil ini dengan tahun produksi 1991-1993.

Gak kalah dengan Toyota Kijang, meski usianya sudah kepala 3, mobil ini masih perkasa digunakan untuk membawa beban berat. Hal ini dikarenakan Panther memiliki sasis serta kaki-kaki yang tangguh.

Akan tetapi dengan budget segitu kalian mendapatkan Isuzu Panther dengan mesin 2.3L bukan 2.5L. Mesin diesel C223 berkapasitas 2.238 cc 4 silinder segaris OHV Indirect injection-nya dapat menghasikan tenaga 73 PS @4.300 rpm serta torsi 140 Nm @2.400 rpm. Mesin pengembangan dari Chevrolet Luv tersebut hasilkan tenaga yang cukup besar di zamannya dan bandel seperti versi 2.5L nya. Hanya saja untuk mesinnya tersebut menghasilkan suara leebih kencang serta getaran cukup besar. 

Baca juga: Kelebihan dan Kelemahan Isuzu Panther Miyabi, Pernah Jadi Mobil Pribadi Presiden Jokowi

Enda

Reporter

Seorang pengagum otomotif sejak kecil, yang suka mengoprek kendaraan di akhir pekan, membuat penulis semakin cinta pada dunia otomotif. Yang pada akhirnya hoby tersebut membawanya ke dalam dunia pekerjaanya sebagai penulis hingga saat ini.

window.googletag = window.googletag || {cmd: []}; googletag.cmd = googletag.cmd || []; googletag.cmd.push(function() { googletag.defineSlot('/22557728108/id_article_relatedmodel_above_pc', [ 728, 90 ], 'div-gpt-ad-1685589152548-0').addService(googletag.pubads()); googletag.pubads().enableSingleRequest(); googletag.pubads().collapseEmptyDivs(); googletag.enableServices(); });
googletag.cmd.push(function() { googletag.display('div-gpt-ad-1685589152548-0'); });
window._taboola = window._taboola || []; _taboola.push({ mode: 'thumbnails-stream-2x2-desk', container: 'taboola-stream-widget-thumbnails-desktop', placement: 'Stream Widget Thumbnails Desktop', target_type: 'mix' });

Cek penawaran terbaik dalam 24 Jam!

Isuzu Panther SMART

Upgrade

Tambahkan mobil Anda

Gak mau tukar tambah?  Pilih Mobil