window.googletag = window.googletag || {cmd: []}; googletag.cmd = googletag.cmd || []; googletag.cmd.push(function() { googletag.defineSlot('/22557728108/id_article_breadcrumb_above_pc', [ 728, 90 ], 'div-gpt-ad-1685588617854-0').addService(googletag.pubads()); googletag.pubads().enableSingleRequest(); googletag.pubads().collapseEmptyDivs(); googletag.enableServices(); });
googletag.cmd.push(function() { googletag.display('div-gpt-ad-1685588617854-0'); });

Lexus Indonesia Akan Hanya Jual Mobil Listrik, Catat Waktunya

Herdi · 26 Des, 2023 08:01

Lexus Indonesia Akan Hanya Jual Mobil Listrik, Catat Waktunya 01

Dikenal sebagai brand mobil premium, Lexus Indonesia menyatakan perusahaannya akan bertransisi menjadi luxury lifestyle brand, yaitu hanya menghadirkan mobil listrik berbasis baterai atau Battery Electric Vehicle (BEV) di tahun 2035. 

Hal ini disampaikan General Manager Lexus Indonesia Bansar Maduma, dimana dirinya menyebutkan Lexus akan melanjutkan realisasi visi Lexus Electrified, melalui kendaraan elektrifikasi terlengkap untuk masyarakat Indonesia.

"Target ini direalisasikan secara bertahap melalui kehadiran beragam kendaraan elektrifikasi yaitu Hybrid Electric Vehicle (HEV), Plug-in Hybrid Electric Vehicle (PHEV), dan Battery Electric Vehicle (BEV)," ungkap Bansar dalam keterangannya. 

window.googletag = window.googletag || {cmd: []}; googletag.cmd = googletag.cmd || []; googletag.cmd.push(function() { googletag.defineSlot('/22557728108/id_article_fourthp_under_pc', [ 728, 90 ], 'div-gpt-ad-1685589129084-0').addService(googletag.pubads()); googletag.pubads().enableSingleRequest(); googletag.pubads().collapseEmptyDivs(); googletag.enableServices(); });
googletag.cmd.push(function() { googletag.display('div-gpt-ad-1685589129084-0'); });

Kaca juga: Lexus LM Terbaru Makin Ganteng, Siap Jadi Mobil MPV Rebutan Para Sultan

mobil listrik lexus

Kendaraan elektrifikasi Lexus akan lengkap mulai dari HV, PHEV, dan BEV

Menurutu Bansar, Lexus dengan konsisten meredefinisi pandangan umum akan mobil mewah dengan menawarkan teknologi dan pengalaman baru untuk pelanggan. 

"Lexus Indonesia terus mempopulerkan kendaraan dengan beragam teknologi elektrifikasi di Indonesia demi mewujudkan lingkungan yang bebas emisi karbon," ucapnya. 

Dia menyebutkan, total penjualan mobil listrik Lexus mengalami peningkatan hingga lebih dari 130 persen dibandingkan dengan periode yang sama di tahun lalu. 

Baca jugaGak Ada Wibawanya, Lexus ES300h di Negara Ini Cuma Jadi Mobil Taksi

lexus indonesia

Model elektrifikasi Lexus di Indonesia terus alami peningkatan penjualan

Seperti yang dikatakan Bansar, Lexus Indonesia berhasil mencatatkan total penjualan sebesar lebih dari 2 ribu unit dengan market share sebesar lebih dari 20 persen di periode Januari-November 2023. 

Ini merupakan pencapaian tertinggi sekaligus pertama kali dalam sejarah Lexus sejak hadir di Indonesia pada tahun 2007.

"Sejalan dengan visi Lexus Electrified, komposisi penjualannya pun didominasi oleh kendaraan elektrifikasi sebesar 74 persen, yang merupakan terbesar di industri otomotif premium," ujarnya.

Baca juga: Lexus GX Generasi Terbaru Resmi Diluncurkan, Cocok Buat Pejabat dan Para Jenderal

Deretan Mobil Listrik Lexus di 2023

Lexus 300e

Lexus 300e sudah mengusung teknologi listrik 

Sepanjang tahun 2023, Lexus Indonesia telah menghadirkan tiga model elektrifikasi di hampir setiap segmen, yang diawali dengan peluncuran generasi terbaru The All New Lexus RX

Dilanjutkan dengan first dedicated BEV model pertama Lexus, yaitu The All New Lexus RZ 450e di bulan Juni, serta RX 500h yang merupakan The First-ever Hybrid Electric Performance di saat yang sama. 

Terakhir, pada Oktober lalu, Lexus secara resmi menghadirkan The First-ever Hybrid Electric Luxury Mover, The All New Lexus LM yang memiliki ultimate comfort serta convenience dan kemewahan paripurna layaknya sebuah first-class.

mobil listrik lexus

Lexus hampir sepenuhnya menjual mobil elektrifikasi

Dengan beragam mobil elektrifikasi, hingga akhir 2023, model kendaraan Lexus di Indonesia telah mencapai lebih dari 90 persen. 

Nah, untuk semakin mempopulerkan elektrifikasi Lexus kepada masyarakat di Indonesia, berbagai pelayanan dan privilege eksklusif ditawarkan. Termasuk mengadakan Lexus Electrified Aethereum 2.0.

Bertempat di Senayan City Mall, Jakarta Selatan, Lexus Electrified Aethereum 2.0 merupakan sengaja dibuat untuk sarana edukasi elektrifikasi Lexus dengan konsep luxury store, yang akan berakhir Februari 2024. 

Lexus Electrified Aethereum 2.0.

Lexus Electrified Aethereum 2.0 Bertempat di Senayan City Mall, Jakarta Selatan

Selain itu, Lexus juga telah melakukan penambahan Lexus Exclusive Parking Privilege dan Charging Station di PIK Avenue pada April lalu. 

Lexus juga meningkatkan kenyamanan dalam memiliki sebuah kendaraan elektrifikasi melalui ekstensi hybrid battery warranty menjadi 8 tahun. 

Serta diadakannya berbagai luxury lifestyle experience yang bertemakan elektrifikasi seperti Lexus Feast di bulan November. 

Masih di tahun 2023, Lexus juga menghadirkan digital platform  untuk dapat memberikan edukasi elektrifikasi melalui Lexus Virtual Electrified Experience yang dinamakan Aethereum yang dapat diakses pada www.lexusexperience.com.

window.googletag = window.googletag || {cmd: []}; googletag.cmd = googletag.cmd || []; googletag.cmd.push(function() { googletag.defineSlot('/22557728108/id_article_relatedmodel_above_pc', [ 728, 90 ], 'div-gpt-ad-1685589152548-0').addService(googletag.pubads()); googletag.pubads().enableSingleRequest(); googletag.pubads().collapseEmptyDivs(); googletag.enableServices(); });
googletag.cmd.push(function() { googletag.display('div-gpt-ad-1685589152548-0'); });
window._taboola = window._taboola || []; _taboola.push({ mode: 'thumbnails-stream-2x2-desk', container: 'taboola-stream-widget-thumbnails-desktop', placement: 'Stream Widget Thumbnails Desktop', target_type: 'mix' });

Cek penawaran terbaik dalam 24 Jam!

Lexus ES 300h Ultra Luxury

Upgrade

Tambahkan mobil Anda

Gak mau tukar tambah?  Pilih Mobil
Electric Cars Indonesia