window.googletag = window.googletag || {cmd: []}; googletag.cmd = googletag.cmd || []; googletag.cmd.push(function() { googletag.defineSlot('/22557728108/id_article_breadcrumb_above_pc', [ 728, 90 ], 'div-gpt-ad-1685588617854-0').addService(googletag.pubads()); googletag.pubads().enableSingleRequest(); googletag.pubads().collapseEmptyDivs(); googletag.enableServices(); });
googletag.cmd.push(function() { googletag.display('div-gpt-ad-1685588617854-0'); });

Ganti Warna Velg Mobil Pakai Cat Belkote Gak Perlu Diamplas Lagi, Langsung Berubah Klimis!

Adit · 25 Apr, 2022 08:09

Ganti Warna Velg Mobil Pakai Cat Belkote Gak Perlu Diamplas Lagi, Langsung Berubah Klimis! 01

  • Belkote rilis cat dasar baru yang bikin proses pengecatan lebih singkat.
  • Permukaan stainless atau aluminium tak perlu diamplas lagi karena daya rekat cat dasar Belkote lebih kuat.
  • Namanya cat Belkote PU 2K Primer Clear yang bikin warna mobil dan pelek lebih klimis

PT Bintang Chemical Indonesia, produsen cat Belkote merilis inovasi cat terbaru yang membuat tampilan eksterior maupun velg mobil jadi lebih klimis. Klimis yang dimaksud membuat tampilan polish cat lebih mengkilap, ini tentu menarik buat dunia modifikasi yang suka bermain dari segi warna. 

Produk yang dinamakan Belkote PU 2K Primer Clear khusus diaplikasikan pada komponen kendaraan berbahan dasar stainless maupun alloy. Pabrikan mengklaim, dengan produk ini membuat warna cat lebih natural. 

Ganti Warna Velg Mobil Pakai Cat Belkote Gak Perlu Diamplas Lagi, Langsung Berubah Klimis! 02

Produknya dinamakan Belkote PU 2K Primer Clear, untuk material stainless steel dan alumunium

Baca Juga: Modifikasi Toyota Innova Reborn, Tampil Nyentrik Pakai Body Kit Buatan Surabaya

window.googletag = window.googletag || {cmd: []}; googletag.cmd = googletag.cmd || []; googletag.cmd.push(function() { googletag.defineSlot('/22557728108/id_article_fourthp_under_pc', [ 728, 90 ], 'div-gpt-ad-1685589129084-0').addService(googletag.pubads()); googletag.pubads().enableSingleRequest(); googletag.pubads().collapseEmptyDivs(); googletag.enableServices(); });
googletag.cmd.push(function() { googletag.display('div-gpt-ad-1685589129084-0'); });

"Perkembangan dunia modifikasi menuntut setiap pihak untuk dapat memberikan kemudahan dalam mengaplikasikan ide-ide modifikasinya. Karena itu kami juga terus mengembangkan produk terbaru, yang dapat mempermudah modifikator dalam berinovasi," terang Managing Director PT Bintang Chemical Indonesia, Tio Kay Hok, di Road to IMX 2022 di Jakarta, Sabtu (23/4/2022).

Keunggulan Cat Dasar Belkote PU 2K Primer Clear

Belkote PU 2K Primer Clear merupakan cat dasar berwarna bening yang punya daya rekat kuat terhadap bidang stainless steel dan alumunium. Maka dari itu, penggunanya tak perlu repot lagi mengamplas permukaan yang akan dicat. "Ini tentu termasuk mempersingkat waktu pengerjaan," timpal Tio. 

Ide awal inovasi produk cat dasar ini dari tak lepas dari tren modifikasi. Khususnya para modifikator yang suka berkarya lewat tampilan dan permainan warna, menjadikan bodi mobil atau velg sebagai kanvas menuangkan ide kreatifnya. 

Ganti Warna Velg Mobil Pakai Cat Belkote Gak Perlu Diamplas Lagi, Langsung Berubah Klimis! 01

Keunggulan cat Belkote PU 2K Primer Clear ini membuat warna polish lebih alami dan tahan lama

Sayangnya pengaplikasian cat sampai benar-benar jadi cenderung memakan waktu lama. Untuk itu Belkote hadir, yang menjanjikan waktu pengerjaan lebih singkat. Sederhananya tinggal bersihkan permukaan dari kotoran yang menempel, lalu balurkan menggunakan Belkote PU 2K Primer Clear. 

"Belkote tertarik untuk mengembangkan inovasi agar para rekan modifikator dapat dengan mudah mengubah warna-warna pada pelek dan stainless menjadi warna seperti anodized," tambah Marketing Director PT Bintang Chemical Indonesia, Andrew Budi Kurniawan. 

Baca Juga: Awas Ketipu, Ini Bukan Mercedes-Benz G63 Brabus Tapi Suzuki Jimny Modifikasi

Cukup diaplikasikan sebagai lapisan pertama. Tunggu kering sekitar 2-4 jam tergantung suhu lingkungan, kemudian bisa langsung dicat candy sesuai warna yang diinginkan. Kemudian untuk mendapatkan hasil yang maksimal dan makin tampak basah, aplikasikan Belkote PU 2K Clear Coat. 

Ganti Warna Velg Mobil Pakai Cat Belkote Gak Perlu Diamplas Lagi, Langsung Berubah Klimis! 02

Cara penggunaannya juga mudah, permukaan yang akan dicat tak perlu diamplas dulu, cukup bersihkan dari kotoran, kemudian timpa primer clear.

Tambah Andrew, produk ini dikembangkan sejak 2020 menggunakan komposisi polyurethane dengan kombinasi polyol dan isocyanate untuk menghasilkan cat dasar dengan daya rekat kuat. "Sebelumnya penggunaan cat bening biasa akan mudah lepas jika digunakan pada substrat stainless ataupun alumunium," jelasnya. 

Dengan begitu tampilan kilap alami dari bahan stainless maupun aluminium akan tetap terlihat. Produk tersebut juga ujar Andre tidak membutuhkan perawatan khusus untuk mempertahankan tampilannya. 

Ganti Warna Velg Mobil Pakai Cat Belkote Gak Perlu Diamplas Lagi, Langsung Berubah Klimis! 03

Harga Belkote PU 2K Primer Clear Rp200-250 ribu.

Terakhir Andre mengatakan, cat Belkote PU 2K Primer Clear juga punya nilai ekonomis. Contohnya untuk mengecat 4 pelek cuma butuh satu lapis cat dasar. "Itu berarti hanya membutuhkan sebanyak 250 cc untuk 4 buah pelek yang nilainya setara Rp50 ribu," pungkasnya. 

Produk Belkote PU 2K Primer Clear dijual dengan rentang harga Rp200-250 ribu. Setiap pembelian akan mendapat dua produk, salah satunya adalah caira hardener sebagai campuran. Cara pakainya 4:1 antara Belkote PU 2K Primer Clear dengan Hardener Primer Clear. 

Baca Juga: Industrinya Makin Maju, Modifikasi dan Aftermarket Kini Jadi Bagian Gaya Hidup di Indonesia

window.googletag = window.googletag || {cmd: []}; googletag.cmd = googletag.cmd || []; googletag.cmd.push(function() { googletag.defineSlot('/22557728108/id_article_relatedmodel_above_pc', [ 728, 90 ], 'div-gpt-ad-1685589152548-0').addService(googletag.pubads()); googletag.pubads().enableSingleRequest(); googletag.pubads().collapseEmptyDivs(); googletag.enableServices(); });
googletag.cmd.push(function() { googletag.display('div-gpt-ad-1685589152548-0'); });
Car for sale
window._taboola = window._taboola || []; _taboola.push({ mode: 'thumbnails-stream-2x2-desk', container: 'taboola-stream-widget-thumbnails-desktop', placement: 'Stream Widget Thumbnails Desktop', target_type: 'mix' });

Harga tukar tambah yang adil

Toyota Calya E MT

Upgrade

Tambahkan mobil Anda

Gak mau tukar tambah?  Pilih Mobil