window.googletag = window.googletag || {cmd: []}; googletag.cmd = googletag.cmd || []; googletag.cmd.push(function() { googletag.defineSlot('/22557728108/id_article_breadcrumb_above_pc', [ 728, 90 ], 'div-gpt-ad-1685588617854-0').addService(googletag.pubads()); googletag.pubads().enableSingleRequest(); googletag.pubads().collapseEmptyDivs(); googletag.enableServices(); });
googletag.cmd.push(function() { googletag.display('div-gpt-ad-1685588617854-0'); });

Mercedes-Benz EQA dan EQB Resmi Masuk Indonesia, Mobil Listrik Jerman Termurah

Prasetyo · 15 Jun, 2023 16:00

Mercedes-Benz EQA

Mercedes-Benz EQA dan Mercedes-Benz EQB secara resmi diluncurkan PT Mercedes-Benz Distribution Indonesia (MBDI) di Jakarta, Kamis (15/06/2023).

Untuk EQA, ini adalah mobil listrik termurah dari Mercedes-Benz yang ditawarkan untuk para konsumennya di Tanah Air.

Sementara untuk Mercedes-Benz EQB adalah versi SUV 7 seater yang juga digerakkan oleh full motor listrik dan baterai.

window.googletag = window.googletag || {cmd: []}; googletag.cmd = googletag.cmd || []; googletag.cmd.push(function() { googletag.defineSlot('/22557728108/id_article_fourthp_under_pc', [ 728, 90 ], 'div-gpt-ad-1685589129084-0').addService(googletag.pubads()); googletag.pubads().enableSingleRequest(); googletag.pubads().collapseEmptyDivs(); googletag.enableServices(); });
googletag.cmd.push(function() { googletag.display('div-gpt-ad-1685589129084-0'); });

Baca juga: 3 Mobil Listrik Mercedes-Benz Siap Nyetrum Orang Kaya Raya di Indonesia

Mercedes-Benz EQB

Mercedes-Benz EQB

"Kami memperkenalkan dua model kendaraan full-electric terbaru yaitu EQA, anggota keluarga kendaraan full-electric Mercedes-Benz yang berukuran paling kecil dan EQB, full-electric 7-seater SUV pertama di Indonesia," kata Choi Duk Jun, President Director MBDI dalam sambutannya.

Kehadiran dua SUV electric ini melengkapi jajaran mobil listrik Mercedes-Benz di Indonesia yang sebelumnya sudah hadir melalui EQE dan EQS.

Mercedes-Benz EQA

Mercedes-Benz EQA Interior

Interior EQA ada aksen rose gold

EQA adalah model entry level SUV full-electric Mercedes-EQ yang berbasiskan dari Mercedes-Benz GLA. 

Mobil listrik ini menggunakan baterai lithium-ion double decker berkapasitas 66,5 kWh yang diklaim sanggup menempuh jarak hingga 486 km.

Ketika kehabisan daya, baterai ini dapat diisi dari 10 - 80 persen dalam 32 menit menggunakan DC fast-charging 100 kW.

Mercedes-Benz EQA Mesin

Bisa melaju 486 km sekali cas baterai

EQA juga menjadi kendaraan dari lini Mercedes-EQ pertama dengan pengembangan aerodinamis secara digital yang menghasilkan nilai coefficient drag (cd) 0,28. 

EQA hadir dalam varian Electric Art dengan aksen warna rose gold pada kabinnya terutama di bagian ventilasi udara dan jok yang dilapisi kulit two-tone ARTICO man-made leather.

EQA tersedia dalam 3 pilihan warna: Digital White, Rose Gold, Cosmos Black dan harganya Rp1.540.000.000 off the road Jakarta.

Baca juga: Debut SUV Listrik 7-Seater Mercedes-Benz EQB Yang Akan Dibuat di China

Mercedes-Benz EQB

Mercedes-Benz EQB indonesia

Pameran di Senayan City Jakarta 15-18 Juni 2023

EQB hadir sebagai SUV 7-seater full-electric pertama di Indonesia yang menawarkan ruang luas untuk kebutuhan transportasi keluarga yang ramah lingkungan. 

Memiliki jarak tempuh hingga 448 km berdasarkan WLTP, mobil ini menggunakan baterai lithium-ion double decker berkapasitas 66,5 kWh.

Saat hendak dicas, daya listrik baterai dapat diisi dari 10-80 persen dalam waktu 32 menit menggunakan DC fast-charging 100kW.

Mercedes-Benz EQB Interior

Interior EQB

Fungsi Active Steering Assist and pengembangan aerodinamis secara digital juga tersedia pada The new EQB, memberikan kenyamanan lebih saat berkendara.

Dengan harga Rp1.655.000.000, EQB tersedia dalam 4 pilihan warna yakni Digital White, Mountain Grey, Cosmos Black dan Denim Blue.

Baca juga: Mercedes-Benz Akan Luncurkan Hatchback Murah Pesaing Honda HR-V Seharga Rp300 Jutaan

Ada Mercedes-Benz GLC dan A-Class Facelift

Mercedes-Benz GLC

Mercedes-Benz GLC

Selain dua mobil listrik tersebut, dikesempatan yang sama MBDI juga memperkenalkan New Mercedes-Benz GLC dan New Mercedes-Benz A-Class.

New GLC tampil sporty dan modern dengan body styling AMG Line yang terdiri dari apron depan AMG dengan intake udara sporty, elemen trim berlapis krom dan panoramic sliding sunroof. 

Pada bagian interior dilengkapi dengan layar sentuh diagonal berukuran 11,9 inci di bagian tengah, jok berbahan kulit Nappa, 64 warna ambient light, menu off-road mode, dan kamera 360 derajat. 

Dari segi teknis, SUV ini menggunakan mesin 4MATIC bertenaga 258 hp dengan torsi 400 Nm, juga dilengkapi teknologi Mild-Hybrid dengan Starter-Alternator terintegrasi yang mampu memberikan tenaga sebesar 22 hp (17kW) dan torsi 200 nm.

Fitur-fitur lain yang tersedia pada The new GLC di antaranya DIGITAL LIGHT dengan fitur cerdas Adaptive Highbeam Assist Plus, sistem audio Burmester 3D yang terdiri dari 15 speaker, MBUX generasi NTG 7, dan Suspensi Agility Control.

Mercedes-Benz A-Class

Mercedes-Benz A-Class

Untuk A-Class facelift hadir dengan pembaruan seperti panoramic sunroof, desain baru pada headlamp dan taillight, steering wheel yang tampil dengan desain baru, serta penggunaan lampu LED performa tinggi dengan fitur cerdas Adaptive Highbeam Assist.

Mercedes-Benz menawarkan New A-Class dengan harga Rp825 juta off the road Jakarta, sementara harga New GLC belum diumumkan.

Prasetyo

Editor

Menggeluti bidang jurnalistik otomotif sejak 2009 selaras dengan hobinya dalam memodifikasi mobil. Apalagi karakteristik yang berbeda dari setiap kendaraan yang dibuat oleh masing-masing pabrikan, terus menumbuhkan minatnya di dunia otomotif hingga saat ini.

window.googletag = window.googletag || {cmd: []}; googletag.cmd = googletag.cmd || []; googletag.cmd.push(function() { googletag.defineSlot('/22557728108/id_article_relatedmodel_above_pc', [ 728, 90 ], 'div-gpt-ad-1685589152548-0').addService(googletag.pubads()); googletag.pubads().enableSingleRequest(); googletag.pubads().collapseEmptyDivs(); googletag.enableServices(); });
googletag.cmd.push(function() { googletag.display('div-gpt-ad-1685589152548-0'); });
window._taboola = window._taboola || []; _taboola.push({ mode: 'thumbnails-stream-2x2-desk', container: 'taboola-stream-widget-thumbnails-desktop', placement: 'Stream Widget Thumbnails Desktop', target_type: 'mix' });

Cek penawaran terbaik dalam 24 Jam!

Mercedes-Benz GLA-Class 200 AMG Line

Upgrade

Tambahkan mobil Anda

Gak mau tukar tambah?  Pilih Mobil
Electric Cars Indonesia