window.googletag = window.googletag || {cmd: []}; googletag.cmd = googletag.cmd || []; googletag.cmd.push(function() { googletag.defineSlot('/22557728108/id_article_breadcrumb_above_pc', [ 728, 90 ], 'div-gpt-ad-1685588617854-0').addService(googletag.pubads()); googletag.pubads().enableSingleRequest(); googletag.pubads().collapseEmptyDivs(); googletag.enableServices(); });
googletag.cmd.push(function() { googletag.display('div-gpt-ad-1685588617854-0'); });

Jangan Keburu Beli, Lihat Perbandingan BMW X1 Baru vs Bekas Berikut Ini

Franky · 19 Agu, 2020 09:00

Jangan Keburu Beli, Lihat Perbandingan BMW X1 Baru vs Bekas Berikut Ini 01

Jangan Keburu Beli, Lihat Perbandingan BMW X1 Baru vs Bekas Berikut Ini 02

Harga selalu menjadi pertimbangan sebelum membeli mobil, termasuk juga dengan spesifikasi-spesifikasi yang ada. Dalam kesempatan kali ini, kami akan membahas perbandingan harga BMW X1 baru dan bekas. Untuk BMW X1 sDrive18i xLine, Facelift yang dirilis pada tahun 2019, dibanderol dengan harga Rp. 739 jutaan (Off The Road) dan Rp. 840 jutaan (On The Road). Sedangkan untuk mobil bekas BMW X1 yang dirilis di tahun 2016 mempunyai harga di rentang Rp. 450 jutaan dan Rp. 485 jutaan di tahun 2020.

Untuk mempermudah Anda mengetahui daftar harga BMW X1 Baru dan Bekas, kami telah mempersiapkan tabel perbandingan harga mobil tersebut.

window.googletag = window.googletag || {cmd: []}; googletag.cmd = googletag.cmd || []; googletag.cmd.push(function() { googletag.defineSlot('/22557728108/id_article_fourthp_under_pc', [ 728, 90 ], 'div-gpt-ad-1685589129084-0').addService(googletag.pubads()); googletag.pubads().enableSingleRequest(); googletag.pubads().collapseEmptyDivs(); googletag.enableServices(); });
googletag.cmd.push(function() { googletag.display('div-gpt-ad-1685589129084-0'); });
DAFTAR HARGA BMW X1 TERBARU
MODEL HARGA
BMW X1 sDrive18i xLine Rp. 739 jutaan (Off The Road)
BMW X1 sDrive18i Rp. 840 jutaan (On The Road)

Untuk di Indonesia sendiri, BMW X1 juga dipasarkan di Indonesia sejak tahun 2010. Penjualan pertama BMW X1 langsung ludes dan melebihi target. Catatan penjualan BMW X1 pertama kali di Indonesia menorehkan angka mencapai 700 unit mobil.Jika membahas tentang sejarahnya, BMW X1 mempunyai sejarah yang panjang dan cukup lama. BMW sendiri menyebut bahwa mobil ini ialah bagian dari SAV (Sport Activity Vehicle), bukan SUV (Sport Utility Vehicle). Konsep mobil BMW X1  sDrive18i xLine pertama kali diperkenalkan melalui ajang Paris Motor Show 2008. Selanjutnya, mobil SAV mewah ini diperkenalkan pertama kali ke publik melalui Frankfurt Motor Show. Penjualan mobil ini dapat dikatakan sukses karena melebihi target produksi. Melalui data yang ada, pada awal perilisan mobil ini telah terjual sebanyak 8.925 unit mobil dan terus bertambah setiap tahunnya.

DAFTAR HARGA BMW X1 BEKAS
MODEL HARGA
BMW X1 sDrive18i Sportline Rp. 460 jutaan (2017)

Perbandingan BMW X1 Baru dan Lama

BMW X1 telah beberapa kali mengalami perubahan atau Facelist sejak pertama perilisan di tahun 2010. Pada tahun 2016, BMW X1 resmi merilis generasi kedua dengan dua varian yaitu sDrive18i dan sDrive18 xLine. Selanjutnya di tahun 2019, BMW X1 memberikan perubahan segar dengan merilis BMW X1 Facelift dengan satu varian saja yaitu BMW X1 sDrive18i xLine 2020.

Selain harga, mobil BMW X1 baru dan lama juga mempunyai beberapa perbedaan yang dapat dijadikan perbandingan sebelum membeli mobil. Oleh karena itu, di sini kami akan memberikan penjelasan secara singkat dan lengkap mengenai perbedaan BMW X1 baru dan lama.

BMW X1 Baru

Pada tahun 2019, BMW X1 meluncurkan The New BMW X1 yang merupakan versi Facelist terbaru mereka melalui BMW Exhibition di Plaza Senayan Jakarta. Di versi terbarunya, BMW X1 hanya mengeluarkan satu tipe saja yaitu BMW X1 sDrive18 xLine.

Lalu, bagaimana dengan kelebihan dan kekurangan membeli mobil sport BMW X1 yang baru ini? Simak penjelasan di bawah ini, ya!

Kelebihan Membeli BMW X1 Baru

Kira-kira apa yang menjadi kelebihan membeli BMW X1 baru? Tentu akan ada beberapa hal yang perlu kami sampaikan.

1. Fitur Lengkap Dengan Kondisi Mobil Prima

Tentu saja ketika kita membeli mobil baru, semua fitur-fitur dan mesin mobil dalam keadaan yang baik. Anda tidak perlu khawatir dengan hal ini. Untuk mobil sport BMW X1 sDrive18i xLine terbaru juga mengalami perombakan dan beberapa hal baru yang tidak terdapat di varian lamanya.

Jangan Keburu Beli, Lihat Perbandingan BMW X1 Baru vs Bekas Berikut Ini 01

Head Unit BMW X1 terbaru berukuran 8.8 inci

Ada beberapa hal yang dirombak di versi terbaru ini. Di sisi luar terdapat perubahan seperti desain lampu LED yang lebih tajam pencahayaannya. Bumper mobil juga sudah terdapat LED Foglamp dengan Intake lebih besar. Masuk ke interior BMW X1 sDrive18i xLine 2020, Head Unit iDrive kini berukuran lebih besar yaitu 8.8” dan sudah kompatibel dengan Apple CarPlay, berbeda dengan varian lamanya yang hanya bisa terkoneksi dengan audio USB, Bluetooth, dan Aux-In.

Mesin BMW X1 terbaru juga mengalami Upgrade. Untuk versi terbaru, mesin BMW X1 telah dipadukan dengan transmisi otomatis Steptronic 7-Speed DCT (Dual-Clutch Transmission).

2. Asuransi dan Buku Perawatan Servis Berkala Masih Lengkap

Kelebihan membeli BMW X1 sDrive18i xLine terbaru adalah adanya asuransi dan servis berkala yang masih lengkap. Tentu kedua hal ini sangat penting untuk menjaga mobil Anda. Asuransi sangat penting untuk menjaga finansial Anda ketika mobil tiba-tiba mengalami kerusakan.

Jangan Keburu Beli, Lihat Perbandingan BMW X1 Baru vs Bekas Berikut Ini 02

Asuransi mobil itu penting untuk menjaga keamanan mobil dan finansial pengguna

Servis berkala juga tidak kalah pentingnya untuk merawat mobil Anda. Dengan adanya buku perawatan servis berkala akan sangat membantu untuk mengetahui jadwal servis rutin mobil. Jika Anda membeli mobil bekas, bisa saja salah satu dari kedua hal ini tidak lengkap.

Kekurangan Membeli BMW X1 Baru

Di sebaliknya, ada beberapa kekurangan membeli BMW X1 sDrive18i xLine baru, ketimbang membeli versi bekasnya. Berikut informasi selengkapnya, yang perlu Anda ketahui.

1. Harga Lebih Mahal

Harga seringkali menjadi pertimbangan sebelum membeli mobil. BMW sendiri dianggap merupakan mobil mewah, tentu saja harganya relatif mahal dibandingkan mobil-mobil lain. Untuk harga BMW X1 sDrive18i xLine terbaru ini dibanderol dengan harga Rp.739 jutaan (Off The Road) dan Rp. 840 jutaan (On The Road). Namun tenang saja, mobil ini mahal memang karena memiliki kualitas yang mumpuni.

Jangan Keburu Beli, Lihat Perbandingan BMW X1 Baru vs Bekas Berikut Ini 03

Harga juga merupakan pertimbangan sebelum membeli

2. Pajak Lebih Mahal

Semakin mahal suatu mobil, semakin banyak pula jumlah nominal pajaknya. Seperti yang telah kami jabarkan sebelumnya, mobil ini merupakan mobil mewah dengan harga yang relatif mahal, jadi tidak heran jika mobil ini memiliki tagihan pajak yang relatif mahal juga. Tagihan pajak juga dapat menjadi pertimbangan Anda sebelum membeli mobil ini, mengingat pasti juga mempunyai hal-hal lain yang harus diprioritaskan.

Jangan Keburu Beli, Lihat Perbandingan BMW X1 Baru vs Bekas Berikut Ini 04

Harga mobil yang mahal berpengaruh terhadap nominal pajak yang tinggi

BMW X1 Bekas

Setelah puas membahas BMW X1 sDrive18i xLine terbaru yang dirilis di tahun 2019, sekarang kami akan membahas BMW X1 bekas yang dirilis di tahun 2016. Tidak seperti BMW X1 terbaru, BMW X1 2016 hadir dengan dua varian yaitu BMW X1 SDrive dengan harga asli Rp. 619 jutaan dan BMW X1 SDrive18i Xline dengan harga asli Rp.659 jutaan.

Namun jangan khawatir, karena terdapat mobil bekas yang dapat Anda jadikan pilihan. Untuk itu, kami akan membahas kelebihan dan kekurangan BMW X1 bekas.

Kelebihan Membeli BMW X1 Bekas

Mobil bekas tak selamanya buruk. Pasalnya, kami juga merangkum kelebihan membeli BMW X1 bekas. Tak percaya? Mari kita simak informasi selengkapnya.

1. Harga Lebih Terjangkau

Kelebihan BMW X1 bekas yang pertama adalah harganya yang jauh lebih terjangkau dari harga asli. Jika Anda cermat dalam membeli mobil bekas BMW X1, Anda dapat membeli mobil ini dengan harga yang terjangkau dan kualitas yang mirip dengan mobil baru. Untuk mobil bekas BMW X1 sDrive18i xLine bekas mempunyai harga yang bervariasi, tergantung dengan kondisi mobil. Namun Anda sudah dapat membeli mobil bekas ini di harga Rp.438 jutaan.

Jangan Keburu Beli, Lihat Perbandingan BMW X1 Baru vs Bekas Berikut Ini 05

Mobil BMW X1 2016 bekas dijual dengan harga yang lebih terjangkau

2. Pajak Lebih Murah

Pajak mobil bekas dengan mobil baru juga berbeda. Pajak mobil bekas BMW X1 2016 jauh lebih kecil daripada pajak mobil BMW X1 baru. Tentu hal ini bisa dijadikan pertimbangan mengingat pajak mobil BMW X1 terbaru di nominal yang cukup tinggi.

Jangan Keburu Beli, Lihat Perbandingan BMW X1 Baru vs Bekas Berikut Ini 06

Pajak mobil bekas lebih rendah daripada mobil baru

Kekurangan BMW X1 Bekas

Meski mobil bekas juga punya banyak kelebihan, tak jarang pula memiliki kekurangan. Berikut ini kami hendak membahas kekurangan BMW X1 bekas.

1. Kondisi Mobil Tidak 100%

Kekurangan BMW X1 bekas yang pertama adalah kondisi mobil yang tidak sama dengan mobil baru. Ada yang kualitasnya mirip dengan mobil baru, ada juga yang kondisinya tidak terlalu baik. Oleh karena itu, perlu adanya kecermatan sebelum membeli mobil bekas. Mungkin mobil bekas ada yang kondisi eksteriornya terberet, di dalam interiornya seperti AC yang tidak terlalu dingin, ataupun tentang mesin.

Jangan Keburu Beli, Lihat Perbandingan BMW X1 Baru vs Bekas Berikut Ini 07

Penampilan mobil BMW X1 2016

2. Perbaikan Mahal

Menyambung poin kekurangan pertama, jika mobil bekas terdapat masalah entah bagian mesin atau yang lain, pasti perlu adanya perbaikan atau servis. Di sini letak kekurangannya yaitu membutuhkan biaya yang lebih mahal untuk memperbaiki masalah mobil bekas.

Jangan Keburu Beli, Lihat Perbandingan BMW X1 Baru vs Bekas Berikut Ini 08

Mobil bekas membutuhkan biaya perbaikan dan perawatan yang lebih mahal

Tidak adanya asuransi juga dapat menjadi masalah juga, karena biaya tidak ter-cover di asuransi. Perlu mendaftar asuransi terlebih dahulu, namun perlu dicatat bahwa asuransi mobil bekas tidak semudah mobil baru. Asuransi mobil bekas hanya mengklaim biaya ganti jika mobil rusak 75%, berbeda dengan mobil baru yang dapat diklaim 100% walaupun itu hanya ada goresan atau baret di sisi mobil.

Kesimpulan

Dari penjelasan di atas, setiap mobil baru dan mobil bekas mempunyai kelebihan maupun kekurangan masing-masing. Dimulai dari mobil BMW X1 baru yang mempunyai kelebihan fitur-fitur dan mesin yang lebih canggih daripada model lamanya yaitu BMW X1 2016. Lalu adanya asuransi dan buku perawatan yang lengkap dapat menjaga perawatan mobil dan finansial Anda. Untuk kelemahannya, tidak dapat dipungkiri bahwa mobil BMW X1 dijual dengan harga yang relatif mahal yaitu Rp.840 jutaan (on the road) dan menyebabkan tingginya tagihan pajak dari mobil mewah ini.

Selanjutnya untuk mobil BMW X1 sDrive18i xLine bekas yang dirilis di tahun 2016 mempunyai kelebihan yaitu harga yang relatif terjangkau dan pajak yang lebih kecil daripada pajak BMW X1 terbaru. Tentu mobil bekas mempunyai kelemahan juga yaitu kondisi mobil yang tidak sama atau ada kekurangan dan perbaikan mobil yang mahal karena asuransi mobil bekas tidak mencover seluruhnya layaknya asuransi mobil baru. Namun, jika Anda cermat dan mengecek semua spesifikasi, Anda dapat membeli mobil BMW X1 bekas dengan harga yang lebih terjangkau.

Semua pilihan kembali lagi di tangan Anda. Mobil baru BMW X1 sDrive18i xLine 2019 dan mobil bekas BMW X1 2016 mempunyai kelebihan dan kekurangan masing-masing seperti penjelasan kami di atas. Semoga artikel ini dapat Anda jadikan referensi sebelum membeli mobil BMW X1 baru maupun bekas.

Franky

Berhati-hatilah dalam membuat keputusan yang benar di hadapan semua orang

window.googletag = window.googletag || {cmd: []}; googletag.cmd = googletag.cmd || []; googletag.cmd.push(function() { googletag.defineSlot('/22557728108/id_article_relatedmodel_above_pc', [ 728, 90 ], 'div-gpt-ad-1685589152548-0').addService(googletag.pubads()); googletag.pubads().enableSingleRequest(); googletag.pubads().collapseEmptyDivs(); googletag.enableServices(); });
googletag.cmd.push(function() { googletag.display('div-gpt-ad-1685589152548-0'); });
window._taboola = window._taboola || []; _taboola.push({ mode: 'thumbnails-stream-2x2-desk', container: 'taboola-stream-widget-thumbnails-desktop', placement: 'Stream Widget Thumbnails Desktop', target_type: 'mix' });

Beli mobil lebih murah, jual mobil lebih cepat

2021 BMW X1 sDrive18i

Upgrade

Tambahkan mobil Anda

Gak mau tukar tambah?  Pilih Mobil