window.googletag = window.googletag || {cmd: []}; googletag.cmd = googletag.cmd || []; googletag.cmd.push(function() { googletag.defineSlot('/22557728108/id_article_breadcrumb_above_pc', [ 728, 90 ], 'div-gpt-ad-1685588617854-0').addService(googletag.pubads()); googletag.pubads().enableSingleRequest(); googletag.pubads().collapseEmptyDivs(); googletag.enableServices(); });
googletag.cmd.push(function() { googletag.display('div-gpt-ad-1685588617854-0'); });

Selisih Rp20 Jutaan, Bedanya Hyundai Stargazer Active 2023 dengan Trend Cuma Sedikit

Enda · 11 Mei, 2023 17:30

Perbedaan Hyundai Stargazer Active 2023 dengan Trend

Sebagai pendatang baru, Hyundai Stargazer harus bersaing secara ketat dengan Toyota Avanza, Daihatsu Xenia, Mitsubishi Xpander, dan Suzuki Ertiga. Supaya dapat lebih diterima pasar sekaligus menjawab akan permintaan konsumen, PT Hyundai Motor Indonesia (HMID) memberikan improvement terhadap varian terendahnya.

Sebagai tipe terendah, Stargazer Active kini memperoleh dua fitur tambahan, yakni velg alloy berukuran 16 serta AC double blower menggantikan air circulator untuk penumpang baris kedua dan ketiga.

Meski mendapat dua tambahan fitur baru, uniknya harga Stargazer Active tidak ikut naik. Seperti yang diketahui untuk transmisi manual dibandrol Rp247,2 juta dan Rp260 juta dengan transmisi matic IVT. Harga yang ditawarkan tersebut lebih murah Rp20 jutaan dari tipe satu tingkat diatasnya, Trend.

window.googletag = window.googletag || {cmd: []}; googletag.cmd = googletag.cmd || []; googletag.cmd.push(function() { googletag.defineSlot('/22557728108/id_article_fourthp_under_pc', [ 728, 90 ], 'div-gpt-ad-1685589129084-0').addService(googletag.pubads()); googletag.pubads().enableSingleRequest(); googletag.pubads().collapseEmptyDivs(); googletag.enableServices(); });
googletag.cmd.push(function() { googletag.display('div-gpt-ad-1685589129084-0'); });

Sekedar informasi, tipe Trend saat ini diniagakan Rp267,5 juta dengan transmisi manual serta Rp280,2 juta untuk tranmsisi IVT. Memiliki selisih harga baru yang terpaut cukup banyak, berikut perbedaan antara Hyundai Stargazer Active 2023 denganTrend.

Baca juga: Mau Beli Hyundai Stargazer Bekas? Pertimbangkan Hal Ini Dulu Ya!

Hyundai Stargazer Active 2023 Tidak Dilengkapi Rear Wiper dan Sensor Parkir

Perbedaan Hyundai Stargazer Active 2023 dengan Trend

Tampilan belakang Hyundai Stargazer Active 2023

Sekilas tampilan eksterior Stargazer Active 2023 dengan Trend kini terlihat sama. Dimana untuk sistem pencahayaan keduanya menggunakan bohlamp halogen serta tidak dilengkapi DRL LED tepat di bawah bonnet.

Seperti yang kami sebutkan sebelumnya, Stargazer Active 2023 diaplikasikan velg 16 inci yang diketahui merupakan kepunyaan dari varian Trend. Sebagai pembeda, pada buritannya tipe terendah Stargazer tidak mendapatkan rear wiper serta sensor parkir pada bumper.

Baca juga: Hyundai Stargazer Active 2023 Dapat Penyegaran, Sanggupkah Tarik Konsumen Toyota Avanza?

Perbedaan Hyundai Stargazer Active 2023 dengan Trend

Pengaturan tilt steering Hyundai Stargazer Active 2023

Beranjak ke interior, perbedaan keduanya terletak pada sistem kemudi. Dimana untuk Active hanya dibekali pengaturan tilt steering, sedangkan Trend memperoleh tilt & telescopic. Bukan cuma itu, Stargazer Trend berhasil disematkan Hyundai Bluelink yang merupakan layanan untuk menghubungkan komunikasi pengguna dengan mobil terkait, keamanan, dan sistem layanan darurat dari otoritas terkait dengan pusat panggilan Hyundai 7 x 24 jam. Untuk menjalankannya, fitur Bluelink pada mobil wajib terhubung dengan aplikasi yang terinstal di smartphone.

Sebagai informasi tambahan, untuk jok baris kedua Stargazer Trend mendapatkan opsi captain seat. Untuk mendapatkannya, konsumen cukup menambah Rp1 juta. 

Mesin dan Transmisi Kedua Varian Sama

Perbedaan Hyundai Stargazer Active 2023 dengan Trend

Mesin Smartstream G1.5L Hyundai Stargazer

Bicara jantung pacu, Hyundai Stargazer Active 2023 dan Trend sama-sama disematkan mesin bensin Smartstream G1.5L MPI 4-silinder segaris berkapasitas 1.497 cc. Performa yang dihasilkan, di atas kertas sanggup melecutkan tenaga sebesar 115 PS di 6.300 rpm dengan torsi puncak 143,8 Nm pada 4.500 rpm. Putaran yang dihasilkan kemudian diatur menggunakan transmisi manual 6-percepatan dan otomatis IVT.

Kesimpulan

Memiliki selisih harga baru menacapai Rp20 jutaan, perbedaan antara Hyundai Stargazer Active 2023 dengan Trend hanya terdapat di wiper belakang, sensor parkir, telescopic steering, opsi jok captain seat dan Hyundai Bluelink. Dengan begitu apabila kalian hanya mementingkan kenyamanan penumpang berupa AC double blower, menjatuhkan pilihan pada Stargazer Active merupakan pilihan yang bijak.

Baca juga: Avanza G MT Lebih Mahal Rp800 Ribu dari Hyundai Stargazer Active IVT, Spesifikasi Mobil Korea Ungguli MPV Terlaris Toyota?

Enda

Reporter

Seorang pengagum otomotif sejak kecil, yang suka mengoprek kendaraan di akhir pekan, membuat penulis semakin cinta pada dunia otomotif. Yang pada akhirnya hoby tersebut membawanya ke dalam dunia pekerjaanya sebagai penulis hingga saat ini.

window.googletag = window.googletag || {cmd: []}; googletag.cmd = googletag.cmd || []; googletag.cmd.push(function() { googletag.defineSlot('/22557728108/id_article_relatedmodel_above_pc', [ 728, 90 ], 'div-gpt-ad-1685589152548-0').addService(googletag.pubads()); googletag.pubads().enableSingleRequest(); googletag.pubads().collapseEmptyDivs(); googletag.enableServices(); });
googletag.cmd.push(function() { googletag.display('div-gpt-ad-1685589152548-0'); });
window._taboola = window._taboola || []; _taboola.push({ mode: 'thumbnails-stream-2x2-desk', container: 'taboola-stream-widget-thumbnails-desktop', placement: 'Stream Widget Thumbnails Desktop', target_type: 'mix' });

Beli mobil lebih mudah dan tak perlu nunggu lama

Hyundai Stargazer Trend IVT 2022

Upgrade

Tambahkan mobil Anda

Gak mau tukar tambah?  Pilih Mobil