window.googletag = window.googletag || {cmd: []}; googletag.cmd = googletag.cmd || []; googletag.cmd.push(function() { googletag.defineSlot('/22557728108/id_article_breadcrumb_above_pc', [ 728, 90 ], 'div-gpt-ad-1685588617854-0').addService(googletag.pubads()); googletag.pubads().enableSingleRequest(); googletag.pubads().collapseEmptyDivs(); googletag.enableServices(); });
googletag.cmd.push(function() { googletag.display('div-gpt-ad-1685588617854-0'); });

Punya 5 Tipe, Ini Varian Toyota Avanza 2022 yang Paling Layak Dibeli

Enda · 8 Mar, 2022 11:30

Tipe Toyota Avanza 2022

Toyota Avanza 2022 ditawarkan 5 varian

Kendaraan jenis Low MPV yang menyandang status mobil sejuta umat, Toyota Avanza 2022 hadir dengan bentuk lebih atraktif sekaligus modern dibandingkan dua generasi sebelumnya. Bukan hanya itu, supaya terasa lebih responsif, nyaman dan lega, mobil ini juga menggunakan platform baru dengan mengandalkan penggerak roda depan (FWD) untuk membuatnya berjalan.

Mengetahui harga barunya, per Maret 2022 ini, melalui situs resminya generasi ketiga Toyota Avanza dibandrol mulai dari Rp217,2 juta hingga Rp293,4 juta dengan menawarkan 5 tipe.

Baca juga: Bersiap Lawan Avanza dan Xpander, Hyundai Stargazer 2022 Masih Terus Lakukan Uji Jalan

Tipe Toyota Avanza 2022

Tipe Toyota Avanza 2022

Toyota Avanza 2022 per Maret 2022 dibandrol mulai dari Rp217,2 juta

Saat ini Toyota Avanza 2022 ditawarkan dalam 5 tipe yang diantaranya; 1.3 E MT, 1.3 E CVT, 1.5 G MT, 1.5 G CVT dan terakhir 1.5 G CVT TSS. Untuk diketahui, khusus varian 1.3 E baik MT maupun CVT pemesanannya kini hanya dilayani secara spot order. Itu artinya, untuk kedua varian ini jika ingin memilikinya kalian diwajibkan melakukan inden beberapa bulan.

window.googletag = window.googletag || {cmd: []}; googletag.cmd = googletag.cmd || []; googletag.cmd.push(function() { googletag.defineSlot('/22557728108/id_article_fourthp_under_pc', [ 728, 90 ], 'div-gpt-ad-1685589129084-0').addService(googletag.pubads()); googletag.pubads().enableSingleRequest(); googletag.pubads().collapseEmptyDivs(); googletag.enableServices(); });
googletag.cmd.push(function() { googletag.display('div-gpt-ad-1685589129084-0'); });

5 Pilihan Warna Tersedia di Toyota Avanza 2022

Tipe Toyota Avanza 2022

Toyota Avanza 2022 hadir dalam lima pilihan warna

Bicara tentang warna, Toyota Avanza 2022 bisa dibilang cukup bervariasi. Pasalnya, saudara kembar Xenia, ini mempunyai 5 opsi warna, yakni; purplish silver, gray metallic, black metallic, silver mica metallic, dan white.

Baca juga: Kelebihan dan Kekurangan Sistem FWD Toyota Avanza 2022, Apakah Sesuai Ekspektasi Sebagai Mobil Sejuta Umat?

Mesin Toyota Avanza 2022

Tipe Toyota Avanza 2022

1.5 G MT Toyota Avanza 2022 punya tenaga 106 PS dan torsi 137 Nm 

Toyota Avanza 2022 ditawarkan dua pilihan mesin, yaitu 1.3L dan 1.5L. Khusus mesin 1.3L hadir di varian terendahnya (E) dengan kode 1NR-VE 4 silinder segaris 16 valve DOHC Dual VVT-i berkapasitas 1.329 cc yang mampu memeras tenaga hingga 97.9 PS @6.000 rpm serta torsi 121 Nm @4.200 rpm.

Sedangkan varian 1.5L dengan mesin 2NR-VE 1.496 cc 4 silinder segaris 16 valve DOHC Dual VVT-i diketahui dapat melecutkan tenaga sebesar 106 PS @6.000 rpm serta torsi puncak 137 Nm @4.200 rpm.

Untuk mesin yang digunakan pada generasi ketiga Avanza masih sama seperti generasi sebelumnya. Hanya saja peletakan strukturnya kini menjadi melintang (tranverse). Mengenai tingkat percepatannya, mobil ini disediakan dua pilihan transmisi di setiap tipe nya, yaitu manual 5-percepatan dan CVT.

Sebagai informasi, transmisi CVT yang digunakan dilengkapi dengan split gear baru. Dengan begitu rasio gigi lebih lebar sehingga menciptakan akselerasi yang bertenaga dan mulus dalam setiap perpindahan gigi secara otomatis.

Varian 1.5 G MT Toyota Avanza 2022 Paling Layak Dibeli

Tipe Toyota Avanza 2022

Varian 1.5 G MT paling layak dibeli

Dari lima tipe yang ditawarkan, menurut kami 1.5 G MT lah yang saat ini paling layak dibeli untuk kalian yang gemar beraktifitas di dalam kota dan sering berpergian keluar kota. Hal itu dikarenakan varian ini punya fitur yang cukup lengkap dengan harga yang relatif terjangkau.

Avanza 1.5 G MT berhasil tersematkan pusat informasi berupa New Advanced 4.2 Inch Digital TFT MID, New Illuminating Start/Stop Button yang dengan mudah pengguna menghidupkan dan mematikan mobil dalam kondisi gelap.

Menempati posisi tengah, mobil keluarga yang dibandrol Rp237,1 juta OTR Jakarta ini untuk sistem hiburannya sendiri sudah menganut head unit 9 inci yang mendukung konektifitas USB dan Bluetooth. Tak hanya itu, 1.5 G MT juga memiliki New Tilt & Telescopic Steering with Audio & MID Switch yang terbukti memudahkan penggunannya ketika melakukan pengaturan posisi kemudi, audio, dan MID melalui sentuhan sederhana menggunakan tombol pada setir.

Di varian ini kalian juga bisa menemukan fitur seperti new auto A/C yang secara efektif dapat mendinginkan suhu kabin dengan lebih cepat, window jam protection, alarm+immobilizer, rear parking camera dan spion retractable.

Bicara akan fitur keselamatannya, tipe G berhasil tersematkan dual SRS airbag, Vehicle Stability Control (VSA) dan Hill Start Assist (HSA). Lainnya, kalian juga bisa menjumpai adanya Anti-lock Braking System (ABS), Electronic Fitur Brake Distribution (EBD) Emergency Stop Signal (ESS), ISOFIX dan Brake Assist (BA) yang merupakan bagian dari fitur keselamatan standar di Avanza 2022.

Tipe Toyota Avanza 2022

Fitur Toyota Avanza 2022 tipe 1.5 G MT cukup lengkap

Oh iya, kenapa kami menyarankan untuk memilih tipe 1.5 G MT? Alasan lain karena untuk perawatannya tidak terlalu mahal. Karena untuk transmisi CVT sendiri nantinya pemilik diwajibkan menjaga keawetan sabuk baja serta mengganti oli CVT yang harganya lebih mahal dari oli transmisi pada umumnya. Tak hanya itu, rekan kami yang pernah mencobanya, transmisi CVT pada Avanza juga terasa kurang begitu responsif meskipun terasa lebih nyaman dan hemat bahan bakar dibandingkan transmisi manualnya ketika digunakan di dalam kota.

Sebagai informasi tambahan, transmisi CVT yang dipakai Toyota Avanza 2022 juga minim engine brake. Dengan begitu kalian harus lebih berkonsentrasi jika berkendara dalam kondisi turunan panjang.

Kesimpulan

Jika sering beraktifitas di dalam dan luar kota, varian 1.5 G MT menurut kami paling layak dipilih. Selain punya tenaga besar, responsif, serta punya fitur cukup lengkap, varian yang menempati posisi tengah ini juga memiliki harga baru yang terbilang cukup terjangkau.

Baca juga: Masuk Jepang, Toyota Avanza dan Daihatsu Xenia 2022 Berubah Pakai Mesin Turbo dan Sistem 4WD

Enda

Reporter

Seorang pengagum otomotif sejak kecil, yang suka mengoprek kendaraan di akhir pekan, membuat penulis semakin cinta pada dunia otomotif. Yang pada akhirnya hoby tersebut membawanya ke dalam dunia pekerjaanya sebagai penulis hingga saat ini.

window.googletag = window.googletag || {cmd: []}; googletag.cmd = googletag.cmd || []; googletag.cmd.push(function() { googletag.defineSlot('/22557728108/id_article_relatedmodel_above_pc', [ 728, 90 ], 'div-gpt-ad-1685589152548-0').addService(googletag.pubads()); googletag.pubads().enableSingleRequest(); googletag.pubads().collapseEmptyDivs(); googletag.enableServices(); });
googletag.cmd.push(function() { googletag.display('div-gpt-ad-1685589152548-0'); });
window._taboola = window._taboola || []; _taboola.push({ mode: 'thumbnails-stream-2x2-desk', container: 'taboola-stream-widget-thumbnails-desktop', placement: 'Stream Widget Thumbnails Desktop', target_type: 'mix' });

Beli mobil lebih mudah dan tak perlu nunggu lama

2022 Toyota Avanza 1.3 E M/T

Upgrade

Tambahkan mobil Anda

Gak mau tukar tambah?  Pilih Mobil