window.googletag = window.googletag || {cmd: []}; googletag.cmd = googletag.cmd || []; googletag.cmd.push(function() { googletag.defineSlot('/22557728108/id_article_breadcrumb_above_pc', [ 728, 90 ], 'div-gpt-ad-1685588617854-0').addService(googletag.pubads()); googletag.pubads().enableSingleRequest(); googletag.pubads().collapseEmptyDivs(); googletag.enableServices(); });
googletag.cmd.push(function() { googletag.display('div-gpt-ad-1685588617854-0'); });

Lihat Mobil Warganya Mogok di Jalan Bukan Diderek, Pangeran Turki Malah Ganti dengan Toyota Hilux Baru

Adit · 21 Des, 2021 17:08

Lihat Mobil Warganya Mogok di Jalan Bukan Diderek, Pangeran Turki Malah Ganti dengan Toyota Hilux Baru 01

Momen ketika Pangeran Turki bertemu warganya yang mengalami kendaraannya mogok di jalan
  • Mobil warganya mogok, Pangeran Turki belikan mobil baru
  • Mobil yang dibelinya berupa Toyota Hilux tahun 2021

Pangeran Arab Saudi, Turki bin Talal al-Saud menjadi sorotan internasional. Sebab banyak yang memuji tindakannya kala menemui mobil salah satu warganya mogok di jalan. Bukan langsung membantu memperbaikinya, melainkan menggantinya dengan memberi hadiah sebuah mobil baru

Jadi begini ceritanya mengutip laporan Gulf News, Selasa (21/12/2021). Kejadian bermula ketika Pangeran Turki melintas di jalan di Al Ridigha, Mahayel, Asir dan mendapati seorang pria seperti tengah meminta bantuan ke setiap pengguna jalan yang lewat karena mobilnya mogok.

Lihat Mobil Warganya Mogok di Jalan Bukan Diderek, Pangeran Turki Malah Ganti dengan Toyota Hilux Baru 02

Pangeran Turki bin Talal al-Saud

Baca Juga: Demi Keselamatan, Toyota Recall Toyota Fortuner dan Toyota Hilux

Pangeran Turki, yang merupakan Gubernur Wilayah Asir, Arab Saudi kemudian meminta sopirnya memarkirkan mobilnya di samping kendaraan pria tadi. Lalu menanyakan, apakah dia punya mobil lain yang bisa digunakan. Si pria menjawab tidak memiliki mobil lain. 

window.googletag = window.googletag || {cmd: []}; googletag.cmd = googletag.cmd || []; googletag.cmd.push(function() { googletag.defineSlot('/22557728108/id_article_fourthp_under_pc', [ 728, 90 ], 'div-gpt-ad-1685589129084-0').addService(googletag.pubads()); googletag.pubads().enableSingleRequest(); googletag.pubads().collapseEmptyDivs(); googletag.enableServices(); });
googletag.cmd.push(function() { googletag.display('div-gpt-ad-1685589129084-0'); });

Sejurus kemudian, Pangeran Turki langsung mengajaknya pergi menggunakan mobilnya. Siapa sangka, rupanya pria tadi dibawa ke ruang pamer mobil, kemudian membelikan satu unit Toyota Hilux baru, dan menyerahkan kunci mobilnya. "Ini milikmu," kata Pangeran Turki. 

Momen tersebut kemudian diabadikan dalam sebuah gambar dan menjadi viral di media sosial. Banyak yang mengomentari dan mengapresiasi apa yang dilakukan oleh Pangeran Turki. Karena memang sudah seharusnya melayani rakyatnya, meskipun tidak harus membelikan sebuah mobil. 

Lihat Mobil Warganya Mogok di Jalan Bukan Diderek, Pangeran Turki Malah Ganti dengan Toyota Hilux Baru 01

Toyota Hilux single cabin

Spesifikasi Toyota Hilux di Arab Saudi Punya Banyak Varian

Di Indonesia, Toyota Hilux dijual dengan harga Rp251,7 juta untuk tipe single cabin dan bermesin bensin. Ada juga versi mesin diesel yang harganya Rp270,2 juta dan Rp361 juta khusus varian penggerak semua roda (4x4) bertransmisi manual. 

Sedangkan Toyota Hilux double cabin bermesin diesel 4x4 bertransmisi manual tipe E harganya Rp 409,9 juta, sementara tipe G 4x4 transmisi matic harganya Rp441,5 juta. 

Lihat Mobil Warganya Mogok di Jalan Bukan Diderek, Pangeran Turki Malah Ganti dengan Toyota Hilux Baru 02

Toyota Hilux double cabin

Baca Juga: Lebih Murah Mana, Merawat Mitsubishi Triton atau Toyota Hilux?

Dapur pacunya menggunakan mesin bensin 1TR-FE, 4-silinder DOHC, Dual VVT-i 1.998 cc. Di atas kertas menjanjikan tenaga 139 Ps di 5.600 rpm dan torsi puncak di 183 Nm yang diraih di 4.000 rpm. 

Sementara itu varian mesin dieselnya menggendong 2GD-FTV, 4-silinder DOHC, dengan VNT Intercooler berkubikasi 2.393 cc. Mesinnya mampu memproduksi tenaga 149 Ps pada 3.400 rpm serta torsi maksimum 343 Nm yang dicapai pada 1.400 sampai 2.800 rpm. 

Lihat Mobil Warganya Mogok di Jalan Bukan Diderek, Pangeran Turki Malah Ganti dengan Toyota Hilux Baru 03

Toyota Hilux menjadi mobil di reli Dakar

Adapun di Arab Saudi, Toyota Hilux turut masuk ke segmen komersial, hadir dalam versi satu dan dua kabin. Model ini turut dihadirkan bersama Toyota Land Cruiser 70 yang durabilitas tak terbantahkan lagi, serta Toyota Hiace untuk bisa mengangkut banyak orang, Toyota Hiace Van, serta Toyota Coaster dalam bentuk mikro bus.  

Tapi bedanya Toyota Hilux di negeri Timur Tengah itu banyak varian mesinnya, bahkan dalam konfigurasi dan kapasitas mesin besar. Selain diesel 2.400 cc, ada juga opsi 2.400 cc D-4D, 2.800 cc D-4D. Sedangkan tipe mesin bensinnya 4.000 cc dan 2.700 cc. Di sana harga Toyota Hilux mulai dari Rp296,5 hingga Rp582,9 juta. 

Baca Juga: Kelebihan dan Kekurangan Toyota Hilux, Legenda Hidup Pickup Tangguh

window.googletag = window.googletag || {cmd: []}; googletag.cmd = googletag.cmd || []; googletag.cmd.push(function() { googletag.defineSlot('/22557728108/id_article_relatedmodel_above_pc', [ 728, 90 ], 'div-gpt-ad-1685589152548-0').addService(googletag.pubads()); googletag.pubads().enableSingleRequest(); googletag.pubads().collapseEmptyDivs(); googletag.enableServices(); });
googletag.cmd.push(function() { googletag.display('div-gpt-ad-1685589152548-0'); });
window._taboola = window._taboola || []; _taboola.push({ mode: 'thumbnails-stream-2x2-desk', container: 'taboola-stream-widget-thumbnails-desktop', placement: 'Stream Widget Thumbnails Desktop', target_type: 'mix' });

Harga tukar tambah yang adil

Toyota Hilux 2.0 L M/T Bensin

Upgrade

Tambahkan mobil Anda

Gak mau tukar tambah?  Pilih Mobil