window.googletag = window.googletag || {cmd: []}; googletag.cmd = googletag.cmd || []; googletag.cmd.push(function() { googletag.defineSlot('/22557728108/id_article_breadcrumb_above_pc', [ 728, 90 ], 'div-gpt-ad-1685588617854-0').addService(googletag.pubads()); googletag.pubads().enableSingleRequest(); googletag.pubads().collapseEmptyDivs(); googletag.enableServices(); });
googletag.cmd.push(function() { googletag.display('div-gpt-ad-1685588617854-0'); });

Membandingkan Perbedaan Spesifikasi Toyota Alphard vs Mercedes-Benz Vito

Bent Aulia · 18 Jul, 2020 08:00

Membandingkan Perbedaan Spesifikasi Toyota Alphard vs Mercedes-Benz Vito 01

Bertarung di segmen minivan premium, baik Toyota Alphard 2020 dan Mercedes-Benz Vito memiliki harga yang hampir sama. Jika Vito dibanderol Rp939 jutaan, harga Toyota Alphard mengalami peningkatan hingga Rp1 miliar. Bingung memilih keduanya? Mari kita simak perbedaan spesifikasi Toyota Alphard dan Vito.

Sekilas info, Toyota Alphard memiliki total 3 varian. Harga Toyota Alphard berkisar dari Rp 1,04 Milyar hingga Rp 1,95 Milyar. Ini merupakan harga mobil Alphard tahun 2020. Saudara Toyota Alphard yang juga merupakan mobil terkenal, yakni Toyota Vellfire. Mobil Toyota Vellfire ini hanya memiliki 1 varian saja. Harga Toyota Vellfire ini hanya dibanderol dengan biaya sebesar Rp 1,19 Milyar. Harga Vellfire ini sama dengan harga Alphard 2.5 G AT yang berada dipertengahan dari varian mobil Toyota Alpard.

Dimensi

Toyota Alphard terbaru memiliki dimensi yang lebih mungil dibandingkan Vito. Sehingga dalam hal pengendaraan, Toyota Alphard lebih kompak serta memiliki radius putar yang lebih kecil. Tapi berdampak pada interior Toyota Alphard yang tak seluas Vito. Meski sudah cukup nyaman untuk 7 orang.

window.googletag = window.googletag || {cmd: []}; googletag.cmd = googletag.cmd || []; googletag.cmd.push(function() { googletag.defineSlot('/22557728108/id_article_fourthp_under_pc', [ 728, 90 ], 'div-gpt-ad-1685589129084-0').addService(googletag.pubads()); googletag.pubads().enableSingleRequest(); googletag.pubads().collapseEmptyDivs(); googletag.enableServices(); });
googletag.cmd.push(function() { googletag.display('div-gpt-ad-1685589129084-0'); });

Membandingkan Perbedaan Spesifikasi Toyota Alphard vs Mercedes-Benz Vito 01

Mercedes-Benz Vito yang lebih disukai sebagai van premium untuk komuter memiliki dimensi yang lebih besar serta ruang kabin yang lebih luas 40 cm dibandingkan Toyota Alpard. Karena itu, Vito bahkan bisa menampung hingga 8 orang di dalam kabin dengan nyaman.

Membandingkan Perbedaan Spesifikasi Toyota Alphard vs Mercedes-Benz Vito 02

Dimensi Toyota Alphard Mercedes-Benz Vito
Panjang x Lebar x Tinggi 4.915 x 1.850 x 1.895 mm 5.370 x 1.928 x 1890 mm
Wheelbase 3.000 mm 3.430 mm
Ground Clearance 160 mm 150 mm
Radius Putar 5.7 m 7.8
Penumpang 7 orang 8 orang

Mesin

Perbedaan paling signifikan terlihat dari mesin yang digunakan. Pasalnya, mesin Toyota Alphard 2020 masih menggunakan mesin lama 2AR-FE bertenaga 117 hp dan torsi maksimal 234 Nm. Tenaga memang masih bertenaga untuk perjalanan di dalam kota.

Membandingkan Perbedaan Spesifikasi Toyota Alphard vs Mercedes-Benz Vito 03

Sedangkan Vito sudah ditawarkan dalam mesin 2.0T bertenaga turbo. Kapasitas silinder lebih kecil, tetapi keluaran tenaganya jauh melebihi Toyota Alphard. Mercedes-Benz Vito menawarkan daya maksimal 211 hp serta torsi puncak yang jauh lebih besar, yaitu 350 Nm.

Membandingkan Perbedaan Spesifikasi Toyota Alphard vs Mercedes-Benz Vito 04

Mesin Toyota Alphard Mercedes-Benz Vito
Tipe Mesin 2AR-FE 2.5L 4-silinder segaris 2.0T 4-silinder segaris
Kapasitas Silinder 2.494 1.991 cc
Tenaga Maksimal 177 hp/6.000 rpm 211 hp/5.500 rpm
Torsi Maksimal 234 Nm/4.100 rpm 350 Nm/1.800-4.000 rpm
Transmisi CVT 7-percepatan otomatis
Sistem Penggerak Front-wheel drive Front-wheel drive

Fitur

Mobil Toyota Alphard memang lama tanpa pembaruan. Tapi fiturnya masih lengkap. Seperti fitur keselamatan dari sistem ABS+EBD ditambah Vehicle Stability Control. Ada power backdoor untuk membuka pintu bagasi secara elektris dan memudahkan dalam memasukkan barang ke bagasi.

Membandingkan Perbedaan Spesifikasi Toyota Alphard vs Mercedes-Benz Vito 05

Mercedes-Benz Vito mendapatkan pembaruan pada awal 2020 lalu dengan beragam fitur baru. Ada Crosswind Assist serta Hill Start Assist yang membantu ketika berkendara di jalanan menanjak. Bahkan semua jok sudah mendapatkan pengaturan elektrik.

Membandingkan Perbedaan Spesifikasi Toyota Alphard vs Mercedes-Benz Vito 06

Kesimpulan

Toyota Alpard masih mengesankan sebagai van premium dengan image Toyota yang kuat serta kenyamanan di dalam kabin. Tapi jika dilihat dari spesifikasi Toyota Alphard dan Mercedes-Bens Vito, Alphard harus mengakui kelebihan Vito dengan ruang yang lebih luas, mesin bertenaga, dan fitur yang lebih lengkap.

Bent Aulia

Penyuka sejarah dan film, di belakang laptop sebagai penulis baru di ranah otomotif.

window.googletag = window.googletag || {cmd: []}; googletag.cmd = googletag.cmd || []; googletag.cmd.push(function() { googletag.defineSlot('/22557728108/id_article_relatedmodel_above_pc', [ 728, 90 ], 'div-gpt-ad-1685589152548-0').addService(googletag.pubads()); googletag.pubads().enableSingleRequest(); googletag.pubads().collapseEmptyDivs(); googletag.enableServices(); });
googletag.cmd.push(function() { googletag.display('div-gpt-ad-1685589152548-0'); });
window._taboola = window._taboola || []; _taboola.push({ mode: 'thumbnails-stream-2x2-desk', container: 'taboola-stream-widget-thumbnails-desktop', placement: 'Stream Widget Thumbnails Desktop', target_type: 'mix' });

Beli mobil lebih mudah dan tak perlu nunggu lama

Toyota Alphard 2.5 X A/T

Upgrade

Tambahkan mobil Anda

Gak mau tukar tambah?  Pilih Mobil