window.googletag = window.googletag || {cmd: []}; googletag.cmd = googletag.cmd || []; googletag.cmd.push(function() { googletag.defineSlot('/22557728108/id_article_breadcrumb_above_pc', [ 728, 90 ], 'div-gpt-ad-1685588617854-0').addService(googletag.pubads()); googletag.pubads().enableSingleRequest(); googletag.pubads().collapseEmptyDivs(); googletag.enableServices(); });
googletag.cmd.push(function() { googletag.display('div-gpt-ad-1685588617854-0'); });

Bukan Sahabat Pertamina, Toyota Agya 1.2L Cocok Untuk Kaum yang Mengincar Keiritan

Enda · 4 Sep, 2020 12:00

Bukan Sahabat Pertamina, Toyota Agya 1.2L Cocok Untuk Kaum yang Mengincar Keiritan 01

Seperti yang diketahui, Toyota Agya merupakan Rebage dari Daihatsu Ayla, yang mana menempati kelas City Car dengan bentuk Hatchback. Juga masuk ke dalam kategori Low Cost Green Car (LCGC), Toyota Agya 2020 kini ditanami mesin baru, yang mana mampu mencatat konsumsi BBM lebih baik lagi dibanding generasi yang sudah ada lebih dulu.

Dibandrol mulai dari Rp143.8-Rp169.2 juta On The Road Jakarta, Toyota Agya 2020 sudah menganut teknologi Dual VVT-i (Variable Valve Timing with Intelligence) pada mesinnya.

Bukan Sahabat Pertamina, Toyota Agya 1.2L Cocok Untuk Kaum yang Mengincar Keiritan 02

window.googletag = window.googletag || {cmd: []}; googletag.cmd = googletag.cmd || []; googletag.cmd.push(function() { googletag.defineSlot('/22557728108/id_article_fourthp_under_pc', [ 728, 90 ], 'div-gpt-ad-1685589129084-0').addService(googletag.pubads()); googletag.pubads().enableSingleRequest(); googletag.pubads().collapseEmptyDivs(); googletag.enableServices(); });
googletag.cmd.push(function() { googletag.display('div-gpt-ad-1685589129084-0'); });

Di mana varian 1.2L Toyota Agya ditanami mesin 3NR 1.197 cc 4-ilinder segaris, 16 Valve DOHC Dual VVT-i. Mesin ini mampu memuntahkan tenaga mencapai 88 PS @6.000 Rpm serta torsi maksimal mencapai 110 Kgm @4.200 Rpm. Toyota Agya 2020 juga ditawarkan dua pilihan transmisi, manual 5-percepatan dan otomatik 4-percepatan.

Toyota Agya 2020
Mesin 1.2L 3NR 4-silinder segaris, 16 Valve, DOHC, Dual VVT-i
Tenaga 88 PS @6.000 Rpm, torsi 110 Kgm @4.200 Rpm
Transmisi Manual 5-percepatan dan otomatik 4-percepatan
Dimensi Panjang 3.660 mm, lebar 1.600 mm, tinggi 1.520 mm
Velg dan ban 175 / 65 R14 Alloy
Harga On The Road Jakarta Rp143.800.000 – Rp169.290.000

Mengetahui konsumsi bahan bakar Toyota Agya 2020, maka perlu dilakukannya pengetesan. Dari pengujian yang dilakukan, Toyota Agya 2020 mampu mencatat angka konsumsi bahan bakar yang terbilang sangat baik. Di mana konsumsi BBM pada Toyota Agya 2020 varian mesin 1.2L mencapai 20 kilometer per liter. Pencatatan konsumsi dilakukan berdasarkan rata-rata dalam kecepatan konstan pada trek lurus bebas hambatan.

Bukan Sahabat Pertamina, Toyota Agya 1.2L Cocok Untuk Kaum yang Mengincar Keiritan 01

Ketika kembali melakukan uji coba terhadap Toyota Agya 2020 di perkotaan dalam kondisi jalan yang macet, mobil ini masih terbilang irit. Di mana Toyota Agya 2020 dengan mesin 1.200 cc ini mampu mencatat Konsumsi bahan bakar di angka 15 kilometer per liter.

Selain mengusung teknologi terbaru Dual VVT-i yang tertanam di dalam mesin, salah satu faktor pendukung keiritan Toyota Agya 2020 yakni adanya Fitur ECO yang terdapat Instrument Cluster. Indikator ini akan memberikan peringatan berupa sinyal lampu yang menyala berwarna hijau, jika penggunaan bahan bakar dirasa irit. Begitupun sebaliknya, indikator ECO akan mati jika pengendara sering menginjak pedal gas dalam-dalam untuk mendapatkan performa lebih.

Bukan Sahabat Pertamina, Toyota Agya 1.2L Cocok Untuk Kaum yang Mengincar Keiritan 02

Sebagai pengingat, kalian yang hendak meminang Toyota Agya 2020, atau bahkan sudah memilikinya, oleh pabrikan disarankan untuk menggunakan selalu BBM RON 92. Selain dapat menjaga performa mesin, penggunaan BBM jenis ini membuat sistem pembakaran selalu tetap sempurna.

Enda

Reporter

Seorang pengagum otomotif sejak kecil, yang suka mengoprek kendaraan di akhir pekan, membuat penulis semakin cinta pada dunia otomotif. Yang pada akhirnya hoby tersebut membawanya ke dalam dunia pekerjaanya sebagai penulis hingga saat ini.

window.googletag = window.googletag || {cmd: []}; googletag.cmd = googletag.cmd || []; googletag.cmd.push(function() { googletag.defineSlot('/22557728108/id_article_relatedmodel_above_pc', [ 728, 90 ], 'div-gpt-ad-1685589152548-0').addService(googletag.pubads()); googletag.pubads().enableSingleRequest(); googletag.pubads().collapseEmptyDivs(); googletag.enableServices(); });
googletag.cmd.push(function() { googletag.display('div-gpt-ad-1685589152548-0'); });
window._taboola = window._taboola || []; _taboola.push({ mode: 'thumbnails-stream-2x2-desk', container: 'taboola-stream-widget-thumbnails-desktop', placement: 'Stream Widget Thumbnails Desktop', target_type: 'mix' });

Cek penawaran terbaik dalam 24 Jam!

Toyota Agya G 2023

Upgrade

Tambahkan mobil Anda

Gak mau tukar tambah?  Pilih Mobil